Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Komitmen Dukung Pariwisata dan Olahraga, Dandim 1602/Ende Hadiri Pelepasan Tour de Entete

Komitmen Dukung Pariwisata dan Olahraga, Dandim 1602/Ende Hadiri Pelepasan Tour de Entete

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 19 Sep 2025
  • visibility 23
  • comment 0 komentar

Ende, – Komandan Kodim 1602/Ende, Letkol Inf Dwi Harry Wibowo, S.E, M.M.Si, menghadiri sekaligus ikut serta dalam prosesi pelepasan peserta Balap Sepeda Tour de Entete Tahun 2025 etape 8 yang digelar di Kabupaten Ende, Nusa Tenggara Timur, Jumat (19/9).

Kegiatan yang berlangsung di Jl. Soekarno, Kelurahan Kotaraja, Kecamatan Ende Utara, ini dimulai pukul 09.00 Wita dan dihadiri oleh unsur Forkopimda Kabupaten Ende serta berbagai elemen masyarakat dan instansi terkait. Kegiatan pengamanan dilaksanakan secara terpadu oleh personel gabungan dari Kodim 1602/Ende, Subdenpom, Lanal, Polres, Brimob, Satpol PP, dan Dishub Kabupaten Ende.

Dalam acara seremonial pelepasan, Dandim 1602/Ende turut mendampingi Wakil Bupati Ende, Dr. dr. Dominggus Minggu Mere, M.Kes yang secara resmi melepas bendera start sebagai tanda dimulainya perlombaan. Sebanyak 68 pembalap dari berbagai daerah dilepas untuk menempuh rute sejauh 125 km, dengan titik start di Kota Ende dan finish di Lapangan Kartini Bajawa, Kabupaten Ngada.

Turut hadir pula dalam acara tersebut para pejabat daerah, pimpinan OPD, tokoh masyarakat, organisasi wanita, serta perwakilan instansi vertikal dan BUMN.

Letkol Inf Dwi Harry Wibowo menyampaikan bahwa kehadiran TNI dalam kegiatan ini merupakan bentuk dukungan terhadap pelaksanaan event olahraga nasional yang juga bertujuan untuk mempromosikan pariwisata dan kekayaan alam NTT, khususnya Kabupaten Ende.

“Kegiatan seperti ini tidak hanya meningkatkan semangat sportivitas, tetapi juga menjadi media promosi destinasi wisata kita. TNI siap mendukung suksesnya event ini dari sisi keamanan dan ketertiban,” ungkap Dandim.

(Penulis: Timpendim1602ende)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kodam IX/Udayana Tegaskan Komitmen Sukseskan Percepatan Program Makanan Bergizi Gratis (MBG)

    Kodam IX/Udayana Tegaskan Komitmen Sukseskan Percepatan Program Makanan Bergizi Gratis (MBG)

    • calendar_month Jumat, 26 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Tabanan – Komitmen Tentara Nasional Indonesia (TNI) dalam mendukung program prioritas pemerintah kembali diwujudkan melalui peluncuran Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, S.E., M.Si., secara video conference (vicon) dari Jakarta, dengan titik lokasi di Bali bertempat di SD Negeri 1 Kukuh, Desa Kukuh, Kecamatan Marga, […]

  • Tinjau Perkebunan Tebu, Kasdim 1601/Sumba Timur Apresiasi Kerja Petani di Praibakul

    Tinjau Perkebunan Tebu, Kasdim 1601/Sumba Timur Apresiasi Kerja Petani di Praibakul

    • calendar_month Sabtu, 16 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 34
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Kepala Staf Kodim 1601/Sumba Timur Mayor Sambudi melaksanakan kunjungan kerja ke PT MSM area 3 Praibakul, Kecamatan Haharu, Kabupaten Sumba Timur pada Sabtu (16/08/2025). Kunjungan tersebut dalam rangka pengecekan langsung masa panen tebu yang sedang berlangsung. Dalam kesempatan itu, Kasdim berdialog dengan Pak Bertnad (Humas perusahaan PT MsM ) sekaligus melihat […]

  • Polsek Denpasar Selatan Gelar Patroli Bersama Masyarakat Menjaga Negeri

    Polsek Denpasar Selatan Gelar Patroli Bersama Masyarakat Menjaga Negeri

    • calendar_month Senin, 1 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Denpasar – Polsek Denpasar Selatan melaksanakan kegiatan Patroli Bersama Masyarakat Menjaga Negeri pada Senin (1/9/2025) malam. Kegiatan ini dimulai pukul 20.30 Wita, dipimpin langsung Kapolsek Denpasar Selatan, AKP Agus Adi Apriyoga, S.I.K., M.H., didampingi Waka Polsek AKP Gede Suardika, Patroli gabungan ini melibatkan 25 personel yang terdiri dari 12 anggota Polsek, 1 personel TNI, 3 […]

  • Pantai Aman, Wisata Nyaman: Sat Polairud Karangasem Turun Tangan

    Pantai Aman, Wisata Nyaman: Sat Polairud Karangasem Turun Tangan

    • calendar_month Sabtu, 11 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Karangasem – Sat Polairud Sabtu pagi, 11 Oktober 2025, suasana pesisir Pantai Desa Padangbai tampak tenang namun penuh kewaspadaan. Tepat pukul 10.00 WITA, personel Satuan Kepolisian Perairan dan Udara (Sat Polairud) Polres Karangasem, Bripda I Kade Hary Permana, S.H., turun langsung melakukan patroli pengamanan di kawasan tersebut. Kegiatan ini merupakan bagian […]

  • Babinsa Lewoleba dan Unsur Terkait Jaga Keamanan di Pelabuhan PELNI

    Babinsa Lewoleba dan Unsur Terkait Jaga Keamanan di Pelabuhan PELNI

    • calendar_month Minggu, 7 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Lembata – Babinsa Koramil 1624-03/Lewoleba, Kopda Ramadhan M, melaksanakan kegiatan pemantauan dan pengamanan fasilitas umum (PAM Fasum) di Pelabuhan PELNI Lewoleba sehubungan dengan kedatangan KM Bukit Siguntang dari Pelabuhan Tenau Kupang Minggu ( 07/12/2025 ). Pengamanan dilaksanakan bersama unsur terkait seperti Petugas PELNI, KP3 Laut Polres Lembata, Syahbandar, Pos AL, serta KPLP. Dukungan seluruh unsur […]

  • Babinsa Koramil 1612-02/Reok Hadiri MUSDESUS KDMP Robek TA 2025 di Desa Rura

    Babinsa Koramil 1612-02/Reok Hadiri MUSDESUS KDMP Robek TA 2025 di Desa Rura

    • calendar_month Senin, 24 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Reok Barat, 24 November 2025 — Koramil 1612-02/Reok melalui Babinsa Desa Rura Serka Paulus menghadiri Musyawarah Desa Khusus (MUSDESUS) KDMP Robek Tahun Anggaran 2025 yang digelar di Kantor Desa Rura, Kecamatan Reok Barat, Kabupaten Manggarai. Kegiatan ini menjadi forum penting dalam menetapkan prioritas program pembangunan desa melalui skema KDMP Robek. Acara dihadiri oleh perwakilan Kecamatan […]

expand_less