Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Kebanggaan Satgas Yonif 741/GN Mendapat Kehormatan Laksanakan Acara Perpisahan di Rumah Jabatan Bupati Belu

Kebanggaan Satgas Yonif 741/GN Mendapat Kehormatan Laksanakan Acara Perpisahan di Rumah Jabatan Bupati Belu

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 19 Sep 2025
  • visibility 17
  • comment 0 komentar

Belu – Satgas Yonif 741/GN laksanakan acara perpisahan di Rumah Jabatan Bupati Kabupaten Belu. Kamis (18/09/2025).

Acara yang terselenggara atas kerjasama Satgas Yonif 741/GN dan Pemerintahan Kabupaten Belu ini dibuka dengan sambutan, doa bersama dan dilanjutkan dengan menyaksikan cuplikan video singkat kegiatan satgas selama bertugas satu tahun di perbatasan, sambutan Dansatgas dan Bupati Belu, penyerahan cinderamata dan foto bersama.

Acara ramah tamah dalam rangka perpisahan ini penuh makna karena dihadiri oleh Ibu Anita Jacoba Gah anggota DPR RI Komisi X, Bupati Belu, Forkopimda Kabupaten Belu dintaranya Kepala Kejaksaan Negeri Belu, Ketua DPRD Kabupaten Belu, Kepala Bea Cukai, Kepala Imigrasi, Ketua Pengadilan Negeri Kabupaten Belu, Kepala RRI, Danyonif 744/SYB, Kapolres Belu, Staf ahli Bupati, Staf khusus Bupati, Danpos AL dan AU serta Dansubdenpom Atambua dan jajaran Perwira Satgas Yonif 741/GN.

“Penugasan kali ini merupakan penugasan yang sangat berkesan dan penuh makna bagi kami, dimana dalam pelaksanaan tugas dapat berhasil karena adanya dukungan dan doa serta kerjasama erat dari Bapak Bupati beserta Forkopimda dan pimpinan instansi fertikal, tokoh agama dan tokoh adat, mitra kerja dan seluruh masyarakat Kabupaten Belu”, ungkap Dansatgas.

Sementara itu, Bupati Belu Wilibrodus Lay, S.H dalam sambutannya mengapresiasi kinerja Dansatgas dan jajarannya dalam pelaksanaan tugas sesuai moto, “Kerja Tuntas di Tapal Batas Laksanakan Tugas Dengan Tulus dan Ikhlas”. Dan diakhir sambutannya mengucapkan terimakasih atas pengabdian selama bertugas di wilayah Belu dan Malaka dengan harapan kiranya Satgas dapat kembali ke Bali dalam keadaan aman dan lancar.

Di penghujung acara tersebut sebagai bentuk apresiasi dan rasa bangga, Bupati Belu memberikan piagam penghargaan dari Pemerintah Daerah Kabupaten Belu kepada Dansatgas Yonif 741/GN, serta dilanjutkan dengan penyerahan cinderamata dari para undangan yang hadir.

KERJA TUNTAS DI TAPAL BATAS
LAKSANAKAN TUGAS DENGAN TULUS DAN IKLAS
GARUDA BERHASIL

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Komsos Kodim 1623/Karangasem bersama Aparat pemerintah, Dandim tegaskan agar mensukseskan Asta Cita di Daerah

    Komsos Kodim 1623/Karangasem bersama Aparat pemerintah, Dandim tegaskan agar mensukseskan Asta Cita di Daerah

    • calendar_month Jumat, 31 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Komando Distrik Militer (Kodim) 1623/Karangasem menggelar kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama Aparat Pemerintah (Apem) bertempat di Garase Kodim 1623/Karangasem, Jl. Sudirman, Link. Janggapati, Kel. Subagan, Kec/Kab.Karangasem pada Kamis (30/10/25) Kegiatan komsos kali ini mengusung tema “Sinergitas TNI AD dengan lembaga kementrian (LK) dan lembaga non kementrian (LPNK) dalam mensukseskan program asta cita pemerintah […]

  • Babinsa Bunutin Bersama Aparat Desa Kompak Bersihkan Semak untuk Lingkungan Sehat

    Babinsa Bunutin Bersama Aparat Desa Kompak Bersihkan Semak untuk Lingkungan Sehat

    • calendar_month Sabtu, 9 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Bangli – Babinsa Desa Bunutin, Serka I Nyoman Lodra, bersama pemerintahan Desa Bunutin melaksanakan kegiatan gotong royong membersihkan semak-semak yang hampir menutupi akses jalan menuju Desa Bunutin, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli. Sabtu (09/8/25) Kegiatan yang dimulai pukul 08.30 WITA hingga 10.34 WITA ini bertujuan untuk menjaga kebersihan, keindahan, dan kelancaran akses transportasi masyarakat, serta mencegah […]

  • Pastikan Keamanan Obvit Perbankan, Patroli Samapta Kontrol Bank BRI

    Pastikan Keamanan Obvit Perbankan, Patroli Samapta Kontrol Bank BRI

    • calendar_month Selasa, 9 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Mangupura – Mengantisipasi aksi tindak kejahatan, personil Unit Turjawali Satuan Samapta Polres Badung yang dipimpin Aiptu Made Suardana bersama tiga rekan lainnya ini melaksanakan Patroli Biru menyasar obyek vital terutama Perbankan, Senin malam (8/9/25). Patroli rutin ke objek vital Perbankan dilakukan pada malam hari, Patroli kali ini sambangi Bank BRI unit Lukluk Kecamatan Mengwi Kabupaten […]

  • Minggu Kasih Kapolsek Bebandem Di Banjar Dinas Batu Ampin Desa Jungutan Kecamatan Bebandem

    Minggu Kasih Kapolsek Bebandem Di Banjar Dinas Batu Ampin Desa Jungutan Kecamatan Bebandem

    • calendar_month Minggu, 26 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Pada hari Minggu, 26 Oktober 2025 pukul 08.00 wita telah berlangsung giat Minggu Kasih  Kapolsek Bebandem AKP I GEDE MURDANA SH. bertempat di Banjar Dinas Batuampin Desa Jungutan, Kecamatan Bebandem, Kabupaten Karangasem. Hadir Dalam Giat – Kapolsek Bebandem AKP I GEDE MURDANA. SH. – Bhabinkamtibmas Desa Jungutan Aiptu I Ketut Wartama. – Ps.Kanit Provost Polsek […]

  • Babinsa Kodim 1602/Ende Dengarkan Aspirasi Warga dalam Komsos di Kecamatan Lio Timur

    Babinsa Kodim 1602/Ende Dengarkan Aspirasi Warga dalam Komsos di Kecamatan Lio Timur

    • calendar_month Selasa, 21 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Ende, Dalam upaya mempererat hubungan dengan masyarakat serta menjaga keamanan wilayah binaan, Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Sertu Dol Mahatir, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pemantauan Wilayah (Pamwil) di Desa Liabeke, Kecamatan Lio Timur, Kabupaten Ende. Kegiatan yang dimulai pukul 09.21 WITA tersebut berlangsung dengan aman, lancar, dan tertib. Dalam pelaksanaannya, Babinsa aktif berinteraksi langsung dengan […]

  • Babinsa Praka Jhon: Keamanan dan Kebersamaan Prioritas di Desa Ekolea

    Babinsa Praka Jhon: Keamanan dan Kebersamaan Prioritas di Desa Ekolea

    • calendar_month Selasa, 19 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Ende — Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko, Praka Jhon Fernandes, kembali menunjukkan keseriusannya dalam menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat di wilayah binaannya. Pada Selasa pagi, pukul 10.34 WITA, ia melakukan kegiatan monitoring wilayah sekaligus komunikasi sosial bersama warga di Desa Ekolea, Kecamatan Wewaria, Kabupaten Ende. Selasa 19-08-2025. Dengan gaya yang ramah dan santai, Praka Jhon tak henti-hentinya […]

expand_less