Babinsa Serda Demsi Taek Monitoring Aktivitas Bongkar Muat di Pelabuhan Rakyat Ndao Nuse
- account_circle arash news
- calendar_month Jumat, 19 Sep 2025
- visibility 26
- comment 0 komentar

Rote Ndao – Dalam rangka menjaga keamanan dan kelancaran aktivitas masyarakat di wilayah pesisir, Babinsa Koramil 1627-04/Ndao Nuse, Serda Demsi Taek, melaksanakan kegiatan monitoring bongkar muat barang dan penumpang di Pelabuhan Rakyat Ndao Nuse, Kecamatan Ndao Nuse, Kabupaten Rote Ndao, Jumat (19/9/2025).
Sekitar pukul 10.50 Wita, Babinsa hadir di pelabuhan saat perahu Enam Putri yang berlayar dari Pantai Nemrala tiba dan bersandar. Perahu tersebut mengangkut barang kebutuhan masyarakat serta penumpang yang melakukan perjalanan antarwilayah.
Serda Demsi Taek memastikan kegiatan bongkar muat berlangsung dengan tertib, aman, dan lancar. Kehadirannya juga memberikan rasa tenang bagi masyarakat yang sedang beraktivitas di pelabuhan.
“Kami dari TNI selalu hadir untuk memastikan kegiatan masyarakat di pelabuhan berjalan dengan aman dan tidak ada kendala yang mengganggu,” ungkap Serda Demsi di sela-sela monitoring.
Selain memantau aktivitas, Babinsa juga berkomunikasi dengan masyarakat sekitar untuk mengetahui situasi dan kebutuhan warga, sekaligus memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat.
Kegiatan monitoring di pelabuhan ini rutin dilakukan Babinsa sebagai langkah preventif dalam menjaga keamanan wilayah, khususnya jalur transportasi laut yang menjadi nadi pergerakan ekonomi masyarakat Ndao Nuse.
- Penulis: arash news



Saat ini belum ada komentar