Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » HUT TNI ke-80 Jadi Momentum TNI Hadirkan Pengabdian Nyata untuk Masyarakat

HUT TNI ke-80 Jadi Momentum TNI Hadirkan Pengabdian Nyata untuk Masyarakat

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 18 Sep 2025
  • visibility 19
  • comment 0 komentar

Gianyar – Tampaksiring, Kamis (18/9/2025) – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Tentara Nasional Indonesia (HUT TNI) ke-80 Tahun 2025, Kodim 1616/Gianyar bersama Kesdam IX/Udayana menggandeng John Fawcet Foundation (JFF) menggelar kegiatan Bakti Kesehatan berupa pemeriksaan mata, pemberian kacamata baca, hingga operasi katarak di Kantor Desa Pejeng Kangin, Kecamatan Tampaksiring, Kabupaten Gianyar.

Kegiatan ini mendapat sambutan antusias dari masyarakat setempat. Sedikitnya 134 warga Desa Pejeng Kangin dan sekitarnya mendapatkan pelayanan kesehatan gratis, dengan rincian 6 orang menjalani operasi katarak, 115 orang menerima kacamata baca, dan 13 orang lainnya dinyatakan memiliki kondisi mata normal.

Turut hadir dalam kegiatan ini, Kasdim 1616/Gianyar Letkol (Har) Arh Pande Made Sudarta, Pasiminkes Denkesyah Singaraja Kapten Ckm I Wayan Suarjana, Pgs. Danramil 1616-03/Tampaksiring Kapten Czi I Nyoman Wirahadi D, dr. Ni Made Widia Maharani (dokter mata), Ketua Tim JFF Nengah Sariasa beserta tim, Perbekel Desa Pejeng Kangin Dewa Nyoman Putra, kader kesehatan desa, anggota Dandenkesyah 09.04.03 Singaraja, serta Babinsa setempat Koptu Putu Edi Susanto.

Kehadiran para pejabat TNI, tenaga medis, perangkat desa, serta tokoh masyarakat memperlihatkan sinergi kuat dalam mewujudkan kepedulian terhadap kesehatan rakyat. Tidak hanya memberikan layanan kesehatan, panitia juga membagikan paket sembako kepada warga yang membutuhkan sebagai bentuk perhatian sosial.

Kasdim 1616/Gianyar Letkol (Har) Arh Pande Made Sudarta dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa kegiatan bakti kesehatan ini merupakan wujud nyata kepedulian TNI terhadap rakyat, sekaligus implementasi dari tema HUT TNI ke-80 Tahun 2025.

“Melalui momentum HUT ke-80 ini, TNI ingin hadir lebih dekat dengan rakyat. Bukan hanya menjaga kedaulatan negara, tetapi juga memberikan manfaat langsung bagi masyarakat, salah satunya melalui pelayanan kesehatan. Kami ingin masyarakat merasakan bahwa TNI lahir dari rakyat, berjuang untuk rakyat, dan selalu ada untuk rakyat,” tegas Kasdim.

Senada dengan itu, Ketua Tim JFF Nengah Sariasa menyampaikan apresiasi atas dukungan TNI yang membuka jalan bagi kolaborasi dalam bidang kesehatan masyarakat. “Kami senang bisa berkolaborasi dengan TNI. Dengan dukungan ini, lebih banyak masyarakat bisa tertolong, khususnya mereka yang selama ini mengalami kendala penglihatan namun belum mendapat layanan medis memadai,” ungkapnya.

Bagi masyarakat Desa Pejeng Kangin, kegiatan ini menjadi berkah tersendiri. Banyak warga lansia yang terbantu melalui operasi katarak maupun pembagian kacamata baca gratis. Warga pun menyampaikan rasa terima kasih atas kepedulian TNI yang benar-benar menyentuh kebutuhan dasar masyarakat.

Kegiatan ini juga menjadi sarana edukasi bagi warga mengenai pentingnya menjaga kesehatan mata sejak dini. Dengan adanya skrining kesehatan, masyarakat dapat lebih waspada dan cepat melakukan tindakan medis bila ditemukan gejala gangguan penglihatan.

Kegiatan bakti kesehatan di Desa Pejeng Kangin menjadi salah satu rangkaian peringatan HUT TNI ke-80 yang dilaksanakan di wilayah Kodim 1616/Gianyar. Lebih dari sekadar seremoni, kegiatan ini memperlihatkan pengabdian nyata TNI dalam membantu meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

Dengan semangat “Bersama Rakyat, TNI Kuat”, TNI terus meneguhkan jati dirinya sebagai tentara rakyat, tentara pejuang, dan tentara profesional yang selalu hadir di tengah masyarakat. Melalui karya nyata seperti bakti kesehatan, TNI membuktikan bahwa pengabdiannya tidak mengenal batas, demi rakyat Indonesia yang sehat, sejahtera, dan berdaulat.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kapolsek Baturiti pimpin Pengamanan Jalur di hari libur

    Kapolsek Baturiti pimpin Pengamanan Jalur di hari libur

    • calendar_month Sabtu, 13 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Baturiti, Sabtu 13 September 2025. Guna mewujudkan Sitkamselcarlantas agar tetap aman dan kondusif, Sabtu (13/09/25) mulai pukul 09.00 Wita, Jajaran personel Polsek Baturiti yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Baturiti Kompol I Komang Agus Sudarsana, S.E. meningkatkan kegiatan pengamanan dan pengaturan lalu lintas di sepanjang jalur menuju dan dari obyek wisata yang […]

  • Kapolres Gianyar Hadiri Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025

    Kapolres Gianyar Hadiri Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025

    • calendar_month Selasa, 28 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 3
    • 0Komentar

    Gianyar – Kapolres Gianyar AKBP Chandra C. Kesuma, S.I.K., M.H. menghadiri upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025 yang digelar di Halaman Kantor Bupati Gianyar, Jalan Ngurah Rai, Kecamatan Gianyar, Senin (28/10/2025). Upacara dimulai pukul 07.43 WITA dengan tema “Pemuda Pemudi Bergerak, Indonesia Bersatu” dan diikuti oleh sekitar 300 peserta yang terdiri dari unsur […]

  • Jaga Kondusivitas Nataru, Raimas Polres Badung Sambangi Gereja di Abianbase

    Jaga Kondusivitas Nataru, Raimas Polres Badung Sambangi Gereja di Abianbase

    • calendar_month Rabu, 24 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Mangupura – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat selama perayaan Natal dan Tahun Baru 2026, Unit Raimas Sat Samapta Polres Badung melaksanakan Patroli Biru (Blue Light Patroli) di wilayah hukum Polres Badung, Selasa (23/12/2025). Patroli menyusuri jalur utama Mengwi–Kapal–Abianbase serta menyambangi Gereja Galang Ning Hyang Abianbase sebagai bentuk kehadiran Polri di tengah masyarakat. Kegiatan […]

  • Sat Lantas Polres Karangasem Gelar Ops KRYD Jelang Natal dan Tahun Baru 2026

    Sat Lantas Polres Karangasem Gelar Ops KRYD Jelang Natal dan Tahun Baru 2026

    • calendar_month Senin, 15 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Karangasem melaksanakan Operasi Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) menjelang perayaan Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2026 di daerah hukum Polres Karangasem, Selasa (16/12/2025). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Satuan Tugas Keamanan, Keselamatan, Ketertiban dan Kelancaran Lalu Lintas (Kamseltibcar Lantas), Iptu I Gusti Agung Putu Maha […]

  • Pelajar Tabanan Raih Prestasi Nasional di FLS2N 2025, Bupati Sanjaya Bangga dan Apresiasi Capaian Siswa

    Pelajar Tabanan Raih Prestasi Nasional di FLS2N 2025, Bupati Sanjaya Bangga dan Apresiasi Capaian Siswa

    • calendar_month Sabtu, 8 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Tabanan PR – Penuh rasa bangga, Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E., M.M., menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas prestasi luar biasa yang kembali diraih oleh generasi emas Tabanan. Para pelajar berprestasi tersebut sukses mengharumkan nama Tabanan di kancah nasional dalam ajang bergengsi Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) Tahun 2025, yang diselenggarakan oleh […]

  • Polsek Baturiti Laksanakan KRYD dan Blue Light Patrol untuk Jaga Situasi Kamtibmas

    Polsek Baturiti Laksanakan KRYD dan Blue Light Patrol untuk Jaga Situasi Kamtibmas

    • calendar_month Kamis, 27 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

      Polres Tabanan – Polsek Baturiti melaksanakan kegiatan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) dan Blue Light Patrol di wilayah hukumnya sebagai upaya menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Rabu, 26 November 2025, mulai pukul 20.00 Wita hingga pukul 22.00 Wita dengan menyasar lokasi-lokasi rawan gangguan kamtibmas. Kegiatan dipimpin oleh Perwira […]

expand_less