Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Babinsa Dampingi Pembangunan Sumur Bor, 68 KK di Labuan Tereng Kini Nikmati Air Bersih

Babinsa Dampingi Pembangunan Sumur Bor, 68 KK di Labuan Tereng Kini Nikmati Air Bersih

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 15 Sep 2025
  • visibility 27
  • comment 0 komentar

Lombok Barat, NTB – Harapan warga Desa Labuan Tereng, Kecamatan Lembar, Lombok Barat, untuk mendapatkan akses air bersih akhirnya terwujud. Bintara Pembina Desa (Babinsa) Labuan Tereng, Komando Rayon Militer (Koramil) 1606-04/Gerung, turun langsung melakukan pengecekan pengurasan sumur bor sekaligus pemasangan pipa bantuan dari PT Juro Agro Nusantara di Dusun Kesambik Rempek, Minggu siang (14/9/2025).

Sumur bor dengan kedalaman sekitar ±60 meter ini diproyeksikan mampu memenuhi kebutuhan air bersih 68 kepala keluarga di RT 01 Dusun Kesambik Rempek. Kehadiran sumur ini menjadi solusi nyata atas kesulitan warga yang selama ini harus berjuang keras mendapatkan air bersih, terutama saat musim kemarau.

Serka I Nengah Wijaya Antara, Babinsa Labuan Tereng menegaskan bahwa peran Babinsa tidak hanya sebatas menjaga pertahanan wilayah, tetapi juga hadir membantu masyarakat mengatasi persoalan sehari-hari. “Air bersih merupakan kebutuhan pokok. Dengan adanya sumur bor ini, kami berharap masyarakat tidak lagi kesulitan ketika musim kemarau tiba,” ujarnya.

Dukungan pembangunan sumur bor ini datang dari PT Juro Agro Nusantara yang turut menggandeng Komando Distrik Militer (Kodim) 1606/Mataram.

Henry Sinanta, donatur PT Juro Agro Nusantara, menegaskan bahwa bantuan tersebut merupakan bentuk kepedulian perusahaan terhadap masyarakat. “Kami ingin menghadirkan manfaat nyata bagi warga, khususnya untuk kebutuhan vital seperti air bersih. Semoga sumur bor ini bisa dikelola dengan baik dan menjadi sumber keberkahan bagi seluruh masyarakat Dusun Kesambik Rempek,” ungkapnya.

Kebahagiaan warga pun terpancar. H. Muazim (37), salah satu penerima manfaat, menyampaikan rasa syukurnya atas terbangunnya fasilitas tersebut. “Dulu kami harus berjalan jauh bahkan antre hanya untuk mendapatkan air bersih. Sekarang alhamdulillah sudah ada sumur bor di dekat rumah, jadi lebih mudah dan tidak khawatir lagi,” ucapnya.

Kegiatan pengurasan dan pemasangan pipa berjalan aman dan lancar, didampingi Babinsa serta aparat desa. Kehadiran TNI di tengah masyarakat tidak hanya menghadirkan rasa aman, tetapi juga memperkuat semangat gotong royong.

Pembangunan sumur bor ini menjadi bukti sinergi TNI, pemerintah desa, dan pihak swasta dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Kolaborasi tersebut menunjukkan komitmen bersama untuk menghadirkan solusi konkret atas persoalan kebutuhan dasar warga, khususnya dalam penyediaan air bersih yang layak konsumsi. (Pendim 1606)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Batubulan Kangin Bersama Aparat Lain Jaga Kelancaran dan Keceriaan HUT SMPN 3 Sukawati

    Babinsa Batubulan Kangin Bersama Aparat Lain Jaga Kelancaran dan Keceriaan HUT SMPN 3 Sukawati

    • calendar_month Sabtu, 1 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Sabtu (1/11/2025) Babinsa Desa Batubulan Kangin Koramil 1616-05/Sukawati Serka I Nengah Metra bersama Bhabinkamtibmas Desa Batubulan Kangin Aiptu I Kadek Sukadana bersinergi dengan Kanit Lalu Lintas Polsek Sukawati dan empat orang anggotanya melaksanakan kegiatan pengamanan dan pengaturan lalu lintas dalam rangka pelaksanaan jalan santai serangkaian memperingati HUT ke-17 Tahun 2025 SMPN 3 […]

  • Babinsa Bukian Hadir Menyatu dengan Umat, Jaga Keamanan dan Kekhidmatan Upacara Melasti

    Babinsa Bukian Hadir Menyatu dengan Umat, Jaga Keamanan dan Kekhidmatan Upacara Melasti

    • calendar_month Senin, 3 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Gianyar – Payangan, Minggu (2/11/2025) Babinsa Bukian Tunjukkan Totalitas, Kawal Kelancaran Upacara Adat Melasti ke Pantai Masceti, Sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat dan wujud kepedulian terhadap kelancaran kegiatan adat, Babinsa Desa Bukian Koramil 1616-07/Payangan Serda I Kadek Sudiksa bersama Bhabinkamtibmas Aiptu I Made Wijana dan Pecalang Banjar Dasong melaksanakan pengamanan dan pendampingan Upacara Dewa Yadnya […]

  • Pimpin Apel Siaga, Pasiops Kodim Tekankan Peningkatan Monitoring Kamtibmas optimalisasi Sinergi Serta Peran Jaring Dan Mitra Karib

    Pimpin Apel Siaga, Pasiops Kodim Tekankan Peningkatan Monitoring Kamtibmas optimalisasi Sinergi Serta Peran Jaring Dan Mitra Karib

    • calendar_month Selasa, 23 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

      Klungkung,- Dalam rangka antisipasi perkembangan situasi dan kondisi menjelang perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, Kodim 1610/Klungkung melaksanakan apel siaga pada Selasa ( 23/12/25 ). Pelaksanaan apel siaga tersebut digelar di lapangan apel Makodim 1610/Klungkung dipimpin oleh Pasiops Kodim Kapten Inf Ketut Joni. Dalam arahannya, Pasiops Kodim 1610/Klungkung Kapten Inf Ketut Joni menyampaikan […]

  • Sat Binmas Polresta Denpasar Gelar Sambang Kamtibmas di Banjar Kerta Jati, Ajak Warga Bijak Bermedsos

    Sat Binmas Polresta Denpasar Gelar Sambang Kamtibmas di Banjar Kerta Jati, Ajak Warga Bijak Bermedsos

    • calendar_month Kamis, 13 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Denpasar, Rabu 12 November 2025 — Satuan Pembinaan Masyarakat (Sat Binmas) Polresta Denpasar kembali melaksanakan kegiatan Sambang Kamtibmas dalam tajuk “Minggu Kasih” sebagai wujud nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat. Kegiatan yang berlangsung di Banjar Kerta Jati, Jalan Gunung Agung Gang Yamuna, Desa Pemecutan Kaja, Kecamatan Denpasar Utara ini dipimpin oleh Kanit Binkamsa Sat Binmas […]

  • Komunikasi Sosial Babinsa di Rumah Bapak Petrus Lodoh Bangun Keakraban dengan Warga

    Komunikasi Sosial Babinsa di Rumah Bapak Petrus Lodoh Bangun Keakraban dengan Warga

    • calendar_month Selasa, 22 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 33
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Pada Selasa, 22 Juli 2025, Babinsa Koramil setempat, Sertu Virgilio dos Santos, melaksanakan monitoring wilayah binaan sekaligus komunikasi sosial (Komsos) bersama warga di rumah Bapak Petrus Lodoh, Dusun Raikendo, Desa Anarae, Kecamatan Ndao Nuse. Dalam Komsos tersebut, Babinsa memberikan himbauan kepada Bapak Petrus Lodoh agar senantiasa menjaga kesehatan, menghindari kebiasaan minum minuman […]

  • Kegiatan Gerak Jalan Peleton Beranting Yudawastu Pramuka Jaya, Kasrem 163/WSA Bagikan Sembako dan Tabur Bunga di TMP Pancaka Thirta Tabanan

    Kegiatan Gerak Jalan Peleton Beranting Yudawastu Pramuka Jaya, Kasrem 163/WSA Bagikan Sembako dan Tabur Bunga di TMP Pancaka Thirta Tabanan

    • calendar_month Kamis, 18 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

      Tabanan, bertempat di TPB Marga Rana, Banjar Kelaci, Desa Marga Dauh Puri, Kec. Marga, Kab. Tabanan telah dilaksanakan Rangkaian kegiatan Gerak Jalan Peleton Beranting Yudawastu Pramuka Jaya dan peringatan Hari Juang Infanteri Ke-77 Ta 2025 Wilayah Bali dengan mengusung tema “mewujudkan prajurit dan satuan infantri yang prima, bersama dengan rakyat dalam rangka mendukung tugas […]

expand_less