Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Babinsa Dorotangga Gelar Ronda Malam, Warga Diajak Aktif Jaga Kamtibmas

Babinsa Dorotangga Gelar Ronda Malam, Warga Diajak Aktif Jaga Kamtibmas

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 13 Sep 2025
  • visibility 24
  • comment 0 komentar

Dompu, NTB – Upaya menciptakan suasana aman dan nyaman di tengah masyarakat terus dilakukan oleh jajaran Kodim 1614/Dompu. Pada Jumat malam (12/09/2025), Babinsa Kelurahan Dorotangga, Koramil 1614-01/Dompu, Serka Jubaedin, melaksanakan patroli ronda malam sekaligus bersilaturahmi dengan warga binaan di Lingkungan Doroto’i RT 03,kec Dompu.

Kegiatan yang dilakukan secara sederhana namun penuh keakraban ini tidak hanya menjadi sarana patroli keamanan, tetapi juga wadah komunikasi sosial antara aparat kewilayahan dengan masyarakat. Dalam kesempatan tersebut, Serka Jubaedin mengajak warga untuk tetap menjaga kerukunan serta meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan sekitar.

“Keamanan bukan hanya tugas aparat, tetapi juga tanggung jawab bersama. Dengan ronda malam, kita bisa mencegah gangguan Kamtibmas sekaligus mempererat kebersamaan antarwarga,” ujarnya kepada warga yang hadir.

Selain memberikan imbauan tentang pentingnya menjaga keamanan, Babinsa juga mengingatkan warga untuk selalu waspada terhadap hal-hal yang dapat memicu konflik, seperti penyalahgunaan miras, perkelahian remaja, maupun potensi tindak kriminal lainnya. Ia juga menekankan agar masyarakat tidak segan melapor apabila terjadi hal yang mencurigakan.

Warga menyambut baik kegiatan ronda malam tersebut. Kehadiran Babinsa dinilai mampu memberikan rasa aman sekaligus memperkuat motivasi warga untuk lebih aktif dalam kegiatan poskamling. “Kami merasa lebih tenang jika Babinsa turut hadir mendampingi ronda. Ini membuat kami semakin semangat untuk menjaga lingkungan,” ungkap salah seorang tokoh masyarakat setempat.

Kegiatan ronda malam berjalan dengan aman, tertib, dan penuh kebersamaan. Melalui kegiatan ini, diharapkan sinergi antara TNI dan masyarakat semakin kokoh dalam menjaga stabilitas keamanan wilayah, khususnya di Kelurahan Dorotangga, Kecamatan Dompu.

(Pendim1614/Dompu)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polsek Kediri Gencarkan Pelaksanaan Patroli Barcode Malam Hari

    Polsek Kediri Gencarkan Pelaksanaan Patroli Barcode Malam Hari

    • calendar_month Sabtu, 15 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Polsek Kediri Polres Tabanan melaksanakan ‘Patroli Barcode’ di seputaran wilayah Kediri Jumat (14/11/2025 ) pukul 21.30 s/d 23.30 wita dalam rangka menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif. Perwira Pengawas (Pawas) IPTU I Nyoman Mulada melaksanakan Patroli Barcode bersama dan piket fungsi dengan menyisir daerah rawan Curat, Curas dan Curanmor serta obyek vital lainnya seperti […]

  • PT. Cipta Laku Lestari Dapat Pengamanan Khusus dari Personel Koramil Soe

    PT. Cipta Laku Lestari Dapat Pengamanan Khusus dari Personel Koramil Soe

    • calendar_month Sabtu, 13 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 33
    • 0Komentar

    Soe, 13 September 2025 – Personel Koramil 1621-01/Kota Soe melaksanakan pengamanan dan pemantauan di kawasan PT. Cipta Laku Lestari yang berlokasi di Desa Mnelalete, Kecamatan Amanuban Barat, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), Sabtu (13/9/2025). Pengamanan dimulai sejak pukul 09.00 WITA hingga selesai, dengan melibatkan dua personel yakni Koptu Vinsensius Tateni dan Praka Gemin L. Danramil 1621-01/Kota Soe […]

  • TNI dan Tim MBG Salurkan 3.040 Porsi Makanan Bergizi di Kabupaten Rote Ndao

    TNI dan Tim MBG Salurkan 3.040 Porsi Makanan Bergizi di Kabupaten Rote Ndao

    • calendar_month Senin, 1 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Rote Ndao, 1 Desember 2025 – Program Makanan Bergizi Gratis (MBG) kembali digelar di Kabupaten Rote Ndao dengan melibatkan Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a sebagai bagian dari pengawasan dan pendampingan jalannya kegiatan. Pada Senin (01/12), Babinsa Kopda Hendra Gaspersz turun langsung melakukan monitoring proses persiapan hingga distribusi makanan untuk ribuan siswa dan ibu menyusui di wilayah Kecamatan […]

  • Babinsa Koramil 1628-03/Seteluk Dorong Generasi Muda Peduli Asupan Bergizi

    Babinsa Koramil 1628-03/Seteluk Dorong Generasi Muda Peduli Asupan Bergizi

    • calendar_month Senin, 22 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – Dalam upaya mendukung tumbuh kembang generasi muda yang sehat dan cerdas, Babinsa Desa Seteluk Tengah Koramil 1628-03/Seteluk, Sertu Dahlan melaksanakan pendampingan pada kegiatan Makanan Sehat Bergizi (MSG) di SDN 2 Seteluk, Senin (22/9/2025). Kegiatan yang digelar di Desa Seteluk Tengah, Kecamatan Seteluk, Kabupaten Sumbawa Barat ini bertujuan untuk menanamkan kesadaran sejak dini […]

  • Dandim 1623/Karangasem dan Kepala PT PLN UP3 Bali Timur dan ULP Karangasem Jalin Silaturahmi untuk Kesejahteraan Masyarakat bidang kelistrikan

    Dandim 1623/Karangasem dan Kepala PT PLN UP3 Bali Timur dan ULP Karangasem Jalin Silaturahmi untuk Kesejahteraan Masyarakat bidang kelistrikan

    • calendar_month Kamis, 31 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Guna mempererat hubungan dan meningkatkan sinergitas, Komandan Kodim (Dandim) 1623/Karangasem Letkol Inf Gurbasa Samosir melaksanakan Silaturahmi dengan kepala PT PLN UP3 Bali Timur dan ULP Karangasem, di Kantor PT. PLN (Persero) jalan Bhayangkara Amlapura, Kelurahan Karangasem, Kecamatan/Kabupaten Karangasem pada Kamis (31/08/25) Dalam kegiatan silaturahmi Kepala PT. PLN ( Persero ) UP3 Bali Timur […]

  • Peringati Hari Sumpah Pemuda Ke-97, Kasdim Klungkung Ajak Generasi Muda Bersatu Dan Bergerak Demi Indonesia Maju

    Peringati Hari Sumpah Pemuda Ke-97, Kasdim Klungkung Ajak Generasi Muda Bersatu Dan Bergerak Demi Indonesia Maju

    • calendar_month Selasa, 28 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Klungkung,- Dipimpin Kasdim 1610/Klungkung Mayor Cba Ketut Sudiarta, pelaksanaan upacara peringatan hari Sumpah Pemuda Ke ke-97 Tahun 2025 di Kodim 1610/Klungkung berlangsung khidmat, Selasa ( 28/10/25 ). Pelaksanaan upacara yang digelar di lapangan Makodim Klungkung tersebut, dihadiri oleh seluruh personel militer dan PNS Kodim 1610/Klungkung. Dalam kesempatan tersebut, Kasdim 1610/Klungkung Mayor Cba Ketut Sudiarta membacakan […]

expand_less