Wujud Kepedulian, Babinsa dan Masyarakat Gotong Royong Bantu Warga Bangun Rumah
- account_circle arash news
- calendar_month Jumat, 12 Sep 2025
- visibility 68
- comment 0 komentar

Rote Ndao – Pada hari Jumat, 12 September 2025, Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Serda Demsi Taek, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dan monitoring wilayah binaan di Desa Anarae, Kecamatan Ndao Nuse, Kabupaten Rote Ndao.
Bertempat di rumah salah seorang warga, Bapak Vinsensius Aplugi, Babinsa bersama masyarakat setempat melaksanakan gotong royong membantu proses pembangunan rumah. Kegiatan ini menjadi wujud nyata kebersamaan antara TNI dan masyarakat dalam membangun desa.
Dalam kesempatan tersebut, Babinsa juga menyampaikan imbauan kepada warga agar terus menjaga kekompakan, memperkuat persatuan, dan mempertahankan semangat gotong royong yang sudah menjadi budaya bangsa.
Kegiatan berlangsung dengan penuh keakraban, mempererat hubungan silaturahmi antara Babinsa dan warga binaan, sekaligus mencerminkan sinergi TNI dengan masyarakat di wilayah pedesaan.
- Penulis: arash news



Saat ini belum ada komentar