Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Peduli Sesama, Dandim 1626/Bangli Bagikan Paket Sembako di LKSA Widya Asih

Peduli Sesama, Dandim 1626/Bangli Bagikan Paket Sembako di LKSA Widya Asih

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 12 Sep 2025
  • visibility 36
  • comment 0 komentar

Bangli – Dalam rangka memperingati HUT ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI) Tahun 2025, Kodim 1626/Bangli melaksanakan kegiatan Bakti Teritorial Prima berupa penyerahan paket sembako kepada anak-anak di Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) Widya Asih, Kelurahan Bebalang, Kecamatan/Kabupaten Bangli, Jumat (12/9/2025).

Komandan Kodim 1626/Bangli Letkol Arm I Gede Arya Girinatha Utama memimpin langsung kegiatan sosial tersebut dengan menyerahkan bantuan secara simbolis kepada pengurus dan anak-anak LKSA. Kegiatan ini menjadi wujud nyata kepedulian TNI terhadap masyarakat, khususnya anak-anak yang membutuhkan perhatian dan kasih sayang.

Turut hadir mendampingi Dandim, Pgs. Kasdim 1626/Bangli Kapten Inf I Dewa Gede Yudawan, Danramil 1626-01/Bangli Kapten Cpl I Wayan Widana, Pasi Ter Kapten Inf I Made Yudha Kencana, Danramil 1626-03/Tembuku Kapten Cke I Komang Gita, Pasi Intel Lettu Inf I Nyoman Rinun, Lurah Bebalang I Wayan Alit Sumiartha, S.H., Ketua LKSA Ibu Endang Pasaribu, serta jajaran Kodim 1626/Bangli lainnya.

Dalam kesempatan itu, Ketua LKSA Widya Asih, Ibu Endang Pasaribu, menyampaikan apresiasi dan rasa syukur atas perhatian yang diberikan oleh Kodim 1626/Bangli.

“Atas nama keluarga besar LKSA Widya Asih Bangli, kami menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada jajaran TNI khususnya Kodim 1626/Bangli atas perhatian dan kepeduliannya kepada anak-anak kami. Bantuan yang diberikan ini bukan hanya berarti materi, tetapi juga merupakan bentuk kasih sayang, kepedulian, dan semangat kebersamaan antara TNI dan masyarakat,” ucapnya.

Lebih lanjut, beliau mengajak anak-anak agar terus semangat dalam belajar, rajin berdoa, patuh pada pengurus, dan tetap menjaga cita-cita demi menjadi generasi penerus yang membanggakan bangsa. “Semoga momentum HUT TNI ke-80 ini semakin memperkokoh kebersamaan dan kemanunggalan TNI dengan rakyat. Doa kami, semoga TNI semakin jaya, semakin kuat, dan selalu dicintai rakyat,” tambahnya.

Sementara itu, Dandim 1626/Bangli Letkol Arm I Gede Arya Girinatha Utama dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan bakti sosial ini merupakan bentuk kepedulian sekaligus komitmen TNI untuk hadir bersama rakyat.

“Pemberian bantuan sosial ini merupakan wujud nyata kepedulian TNI terhadap masyarakat, khususnya kepada anak-anak kita di LKSA Widya Asih Bangli. Melalui kegiatan ini, kami berharap dapat sedikit meringankan beban, memberikan semangat, serta menumbuhkan rasa kebersamaan dan kekeluargaan di antara kita semua,” ungkapnya.

Dandim juga berpesan kepada anak-anak agar tidak pernah merasa rendah diri meskipun berada di lembaga kesejahteraan sosial. “Keterbatasan bukanlah penghalang untuk meraih kesuksesan. Teruslah belajar, berdoa, dan berusaha meraih cita-cita. Kalian adalah generasi penerus bangsa yang akan melanjutkan estafet pembangunan di masa depan,” tegasnya.

Di akhir penyampaian, Dandim menyampaikan apresiasi kepada pengurus LKSA Widya Asih yang telah memberikan perhatian dan pendidikan kepada anak-anak yatim dan kurang mampu. “Mari kita bersama-sama terus memupuk rasa persaudaraan, kepedulian, dan kebersamaan demi terwujudnya masyarakat yang sejahtera,” tambahnya.

Kegiatan bakti sosial yang digelar oleh Kodim 1626/Bangli ini tidak hanya memberikan manfaat nyata bagi anak-anak LKSA, tetapi juga semakin mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat. Semangat kepedulian dan kebersamaan yang ditunjukkan dalam kegiatan ini diharapkan dapat menjadi contoh sekaligus motivasi bagi masyarakat luas.

Di momen peringatan HUT ke-80 TNI, jajaran Kodim 1626/Bangli berkomitmen untuk terus hadir di tengah masyarakat melalui kegiatan sosial yang bermanfaat dan berkelanjutan, sehingga keberadaan TNI selalu dirasakan manfaatnya oleh rakyat.
(Pendim 1626/Bangli)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Gotong Royong Warga Mangge, Masjid Nurul Hidayah Makin Indah

    Gotong Royong Warga Mangge, Masjid Nurul Hidayah Makin Indah

    • calendar_month Sabtu, 25 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Sabtu, 25 Oktober 2025, Babinsa Desa Mangge, Peltu Suratman, bersama Bhabinkamtibmas dan Kepala Desa melaksanakan kerja bakti pengecoran gapura Masjid Nurul Hidayah di Dusun Saka. Kegiatan ini diikuti oleh warga binaan setempat dengan antusias. Sebelum memulai kegiatan, Babinsa memberikan arahan kepada warga untuk bekerja dengan tulus, ikhlas, dan penuh semangat. Ia menekankan […]

  • Personil Polsek Seltim mengikuti kegiatan Tes Kesehatan Jasmani Semester II Polres Tabanan

    Personil Polsek Seltim mengikuti kegiatan Tes Kesehatan Jasmani Semester II Polres Tabanan

    • calendar_month Kamis, 2 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Seltim, Personil Polsek Selemadeg Timur (Seltim) mengikuti kegiatan Tes Kesehatan Jasmani Semester II Polres Tabanan yang berlangsung di GOR Debes Tabanan, dari tanggal 30 September 2025 sampai dengan 4 Oktober 2025. Sebelum pelaksanaan kegiatan personil diwajibkan melakukan cek tekanan darah (tensi) untuk menghindari hal – hal tidak terhindarkan, bila terdapat personil […]

  • Patroli Gabungan Polsek KWSN Pelabuhan Benoa, Cegah Kriminalitas dan Jaga Kamtibmas Tetap Kondusif

    Patroli Gabungan Polsek KWSN Pelabuhan Benoa, Cegah Kriminalitas dan Jaga Kamtibmas Tetap Kondusif

    • calendar_month Kamis, 15 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 2
    • 0Komentar

      Denpasar, Dalam rangka mencegah terjadinya tindak kriminal serta menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif, Polsek Kawasan Pelabuhan Benoa melaksanakan kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) Yustisi dan patroli gabungan, Rabu (14/1/2026). Dengan dipantau langsung oleh Kapolsek Benoa, Kompol Ni Wayan Adnyani Prabawati, S.I.K., dengan menyasar sejumlah titik rawan di kawasan Pelabuhan Benoa, […]

  • Ibadah Minggu Berjalan Lancar, Piket Koramil BTT Lakukan Pengamanan di Dusun Tuambian

    Ibadah Minggu Berjalan Lancar, Piket Koramil BTT Lakukan Pengamanan di Dusun Tuambian

    • calendar_month Minggu, 16 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Pada hari Minggu, 16 November 2025 pukul 07.00 hingga 08.45 Wita, Piket Koramil 1627-03/BTT melaksanakan monitoring dan pengamanan peribadahan di Gereja GMIT Talitakumi Nggauk, yang berlokasi di Dusun Tuambian, Desa Sakubatun, Kecamatan Rote Barat Daya. Kegiatan ini bertujuan menjaga ketertiban dan memberikan rasa aman bagi jemaat yang melaksanakan ibadah. Ibadah Minggu dipimpin […]

  • Dandim 1608/Bima Pastikan Pengamanan Natal dan Tahun Baru di Kota dan Kabupaten Bima Maksimal

    Dandim 1608/Bima Pastikan Pengamanan Natal dan Tahun Baru di Kota dan Kabupaten Bima Maksimal

    • calendar_month Minggu, 21 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Bima – Minggu, 21/12/2025, Kodim 1608/Bima menurunkan personilnya dan bergabung dalam Operasi Lilin Rinjani 2025 untuk mengamankan perayaan Natal 2025 dan pergantian tahun baru 2026.Operasi ini melibatkan personil gabungan dari unsur TNI, Polri, Dinas Perhubungan Kota Bima, Dinas Kesehatan, serta Satuan Polisi Pamong Praja Kota Bima yang ikut menjaga sejumlah pos pengamanan dan pos pelayanan. […]

  • Bhabin Sudimara Amankan Upacara Ngaben di Banjar Cengolo

    Bhabin Sudimara Amankan Upacara Ngaben di Banjar Cengolo

    • calendar_month Kamis, 2 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Tabanan – Kehadiran aparat kepolisian di tengah masyarakat kembali terlihat dalam upaya menjaga ketertiban pelaksanaan upacara adat. Hari ini, Kamis (2/10/2025), pagi hari, Bhabinkamtibmas (Bhabin) Desa Sudimara, Aiptu I Ngh Budayasa, melaksanakan pengamanan dan pengaturan lalu lintas selama prosesi Upacara Ngaben di Banjar Cengolo, Desa Sudimara, Kecamatan Tabanan. Pengamanan ini dilakukan […]

expand_less