Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Peduli Korban Bencana, Tim SAR Polairud Polres Badung Sisir Lokasi Banjir di Bukit Tinggi Residence

Peduli Korban Bencana, Tim SAR Polairud Polres Badung Sisir Lokasi Banjir di Bukit Tinggi Residence

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 12 Sep 2025
  • visibility 21
  • comment 0 komentar

Mangupura – Bencana banjir bandang yang menerjang Perumahan Bukit Tinggi Residence, Br Kelod kauh, Desa Mengwitani, Kecamatan Mengwi Kabupaten Badung, menyisakan duka mendalam. Tiga orang warga dilaporkan hilang terseret derasnya arus banjir yang melanda kawasan pemukiman tersebut. Merespons kejadian itu, Satuan Polisi Air dan Udara (Polairud) Polres Badung langsung mengerahkan tim SAR terbatas untuk melakukan pencarian di titik-titik rawan dan area terdampak yang sulit dijangkau. Kamis (11/9/25)

Dengan menyusuri aliran sungai dan wilayah tergenang menggunakan peralatan SAR, tim Polairud bekerja keras meski dalam kondisi cuaca dan medan yang tidak bersahabat. Proses pencarian dilakukan secara hati-hati, mengingat kondisi area perumahan masih dipenuhi lumpur dan puing-puing. “Kami hadir di sini bukan hanya sebagai petugas, tetapi sebagai sesama manusia yang merasakan duka dan ingin membantu semampu kami,” ujar Kasat Polairud Polres Badung, AKP I Nyoman Sutanaya, S.H., di lokasi pencarian seijin Kapolres Badung AKBP M. Arif Batubara, SH, SIK, MH, M.Tr. Opsla.

Kasat Polairud juga menyampaikan bahwa kegiatan SAR ini akan terus dilanjutkan selama masih ada harapan untuk menemukan korban. Ia menekankan pentingnya sinergi antara aparat, relawan, dan masyarakat sekitar. “Kami akan berupaya semaksimal mungkin. Setiap nyawa sangat berharga. Harapan kami, para korban segera ditemukan dan keluarga mereka diberikan kekuatan serta ketabahan,” tambahnya dengan nada haru.

Bencana ini menjadi pengingat bahwa solidaritas dan kepedulian menjadi kekuatan utama dalam menghadapi musibah. Kehadiran Polairud Polres Badung di tengah warga bukan hanya menunjukkan respon cepat, tetapi juga wujud nyata empati dan kepedulian. Harapannya, semoga para korban segera ditemukan, serta situasi di wilayah terdampak segera pulih dan kembali aman bagi seluruh warga. (hms)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Jaga Wilayah tetap kondusif, Polsek Selemadeg optimalkan Patroli siang hari

    Jaga Wilayah tetap kondusif, Polsek Selemadeg optimalkan Patroli siang hari

    • calendar_month Sabtu, 6 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Selemadeg. Dalam rangka pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibma) di wilayah Kec Selemadeg Kab Tabanan, Polsek Selemadeg melaksanakan sejumlah upaya preventif menciptakan penguatan kamtibmas agar stabilitas keamanan tetap terjaga. Salah satunya gencar melakukan patroli ke Pasar, Pertokoan dan Objek Vital seperti : gerai ATM Perbankan, Kantor Pegadaian dan SPBU wilayah hukum […]

  • Personil Polsek Bersama Personil Polres Bangli Laksanakan pengamanan Kegiatan Ibadah Minggu Di Gereja Marga Rahayu

    Personil Polsek Bersama Personil Polres Bangli Laksanakan pengamanan Kegiatan Ibadah Minggu Di Gereja Marga Rahayu

    • calendar_month Minggu, 16 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Polda Bali, Polres Bangli, Polsek Bangli, – Beri rasa aman dan menjaga situasi tetap kondusif, Personil Polsek dan Polres Bangli melaksanakan pengamanan kegiatan Ibadah Minggu, di Gereja Marga Rahayu Bangli, Minggu (16/11/2025) pagi. Kegiatan Ibadah Minggu dengan tema Mewujudkan Kerajaan Allah yang mendamaikan dan memuliakan, Kegiatan ibadah dipimpin Pdt. Komang Agus Juliawan, S.Si.Teol., dan dihadiri […]

  • Polres Tabanan Intensifkan Patroli Subuh, Cegah Gangguan Kamtibmas Lewat Pendekatan Humanis

    Polres Tabanan Intensifkan Patroli Subuh, Cegah Gangguan Kamtibmas Lewat Pendekatan Humanis

    • calendar_month Senin, 28 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan.Dalam upaya menciptakan rasa aman di tengah masyarakat saat jam-jam rawan, Sat Samapta Polres Tabanan kembali menggelar Patroli Perintis Presisi atau yang dikenal sebagai Patroli Subuh, pada Selasa dini hari, 29 Juli 2025. Kegiatan dimulai pukul 00.10 hingga 02.00 Wita dan dipimpin oleh Aipda I Made Sugianta bersama […]

  • Jaga Kenyamanan Wisata, Babinsa Kubu Patroli di Desa Penglipuran

    Jaga Kenyamanan Wisata, Babinsa Kubu Patroli di Desa Penglipuran

    • calendar_month Selasa, 23 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Bangli – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban kawasan wisata, Babinsa Kelurahan Kubu Koramil 01/Bangli Serma Wayan Sujana bersama anggota Polsek Bangli melaksanakan monitoring di Obyek Wisata Desa Penglipuran, Kelurahan Kubu, Kecamatan/Kabupaten Bangli. Selasa (23/9/2025). Patroli ini dilakukan untuk memastikan wisatawan domestik maupun mancanegara dapat berlibur dengan aman dan nyaman. Disela-sela kegiatan, Serma Wayan Sujana […]

  • Dukung rencana pembangunan Desa, Babinsa 1623-06/Selat hadiri rapat Musdes RKPDes.

    Dukung rencana pembangunan Desa, Babinsa 1623-06/Selat hadiri rapat Musdes RKPDes.

    • calendar_month Rabu, 30 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Babinsa Desa Duda Utara Koramil 1623-06/Selat Peltu I Kadek Suadnyana menghadiri kegiatan rapat Musyawarah Desa (Musdes) Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes), di Aula Kantor Desa Duda Utara Kec.Selat Kab.Karangasem, pada Selasa (29/07/25). Kegiatan rapat Musdes dihadiri oleh Camat Selat diwakili Kasi PMD, Perbekel Desa Duda Utara, Babinsa Desa Duda Utara, Sekdes Desa Duda […]

  • Babinsa Sertu Anisius D: “Bantuan Beras Ini Untuk Meringankan Beban Warga

    Babinsa Sertu Anisius D: “Bantuan Beras Ini Untuk Meringankan Beban Warga

    • calendar_month Senin, 21 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 33
    • 0Komentar

    Ruteng, 21 Juli 2025 — Babinsa Koramil 1612-01/Ruteng, Sertu Anisius D, menghadiri kegiatan penyaluran beras bantuan dari Bulog kepada 135 kepala keluarga (KK) di Kelurahan Karot Tadong, Kecamatan Langke Rembong, Kabupaten Manggarai. Kegiatan yang berlangsung di Kantor Kelurahan setempat ini dihadiri pula oleh petugas Bulog, Lurah Karot Tadong beserta staf, RT dan RW se-Kelurahan, serta […]

expand_less