Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Bimbel Humanis, TNI di Rote Ndao Latih Fisik dan Mental Casis TNI AD dengan Penuh Kepedulian

Bimbel Humanis, TNI di Rote Ndao Latih Fisik dan Mental Casis TNI AD dengan Penuh Kepedulian

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 12 Sep 2025
  • visibility 30
  • comment 0 komentar

Rote Ndao – Dalam rangka menyiapkan generasi muda yang bersemangat mengabdi kepada bangsa melalui jalur TNI AD, Kodim 1627/Rote Ndao melaksanakan kegiatan pembinaan fisik (penilaian samapta awal) serta bimbingan psikotes (bimbel) bagi calon prajurit TNI AD pada Jumat, 12 September 2025.

Kegiatan ini menjadi bentuk kepedulian sekaligus dukungan moril dari jajaran TNI kepada putra-putri daerah yang bercita-cita mengabdi di lingkungan TNI AD. Melalui bimbingan ini, diharapkan para casis memiliki kesiapan mental, fisik, dan intelektual yang lebih baik dalam menghadapi tahapan seleksi.

Materi psikotes yang diberikan antara lain:

Latihan hitungan koran (Pauli),

Menggambar pohon,

Review gambar warteg (8 kotak),

Latihan menggambar orang.

Kegiatan bimbingan psikotes dipandu oleh Serka Andi dengan dibantu Pratu Erik, berlangsung penuh semangat dan antusias dari peserta. Selain itu, pembinaan fisik juga dilaksanakan untuk menilai sekaligus mengukur kemampuan dasar para casis sejak awal.

Dengan adanya bimbingan ini, diharapkan para calon prajurit tidak hanya siap secara fisik, namun juga memiliki mental tangguh dan disiplin yang menjadi modal utama dalam perjalanan mereka meraih cita-cita sebagai prajurit TNI AD.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kapolres Tabanan Hadiri Pembukaan Festival Art & Bali Di Nuanu Creative City

    Kapolres Tabanan Hadiri Pembukaan Festival Art & Bali Di Nuanu Creative City

    • calendar_month Jumat, 12 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan Humas Tabanan Tabanan. Kapolres Tabanan AKBP I Putu Bayu Pati, S.I.K., M.H. menghadiri kegiatan pembukaan Festival Art & Bali yang digelar di Kawasan Nuanu Creative City, Jalan Pantai Nyanyi, Banjar Nyanyi, Desa Beraban, Kecamatan Kediri, Kabupaten Tabanan pada Jumat (12/9/2025) pukul 11.00 Wita. Acara pembukaan berlangsung meriah dengan kehadiran perwakilan […]

  • Karya Bhakti dan Komsos di Maurole, TNI AD Perkuat Kemanunggalan dengan Rakyat

    Karya Bhakti dan Komsos di Maurole, TNI AD Perkuat Kemanunggalan dengan Rakyat

    • calendar_month Jumat, 26 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Ende – Dalam rangka mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat dan menjaga kebersihan lingkungan, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole Sertu Donatus Kiri bersama unsur Muspika Kecamatan Maurole melaksanakan kegiatan Karya Bakti dan Komunikasi Sosial (Komsos) di Desa Maurole, Kecamatan Maurole, Kabupaten Ende, Jumat (26/09/2025). Kegiatan dimulai sejak pukul 07.00 Wita dengan agenda utama pembersihan Kali Lowobajo yang melintasi […]

  • Dukung Program Pangan Nasional, Babinsa Maurole Aktif di Lahan Pertanian Warga Watukamba

    Dukung Program Pangan Nasional, Babinsa Maurole Aktif di Lahan Pertanian Warga Watukamba

    • calendar_month Senin, 11 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Praka Ramdani G. Utomo, kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung ketahanan pangan dan mempererat hubungan dengan masyarakat melalui kegiatan tanam padi bersama Kelompok Tani Tambora di Desa Watukamba, Kecamatan Maurole, Kabupaten Ende, Senin (11/8/2025). Kegiatan ini berlangsung mulai pukul 08.00 Wita hingga selesai dan mencakup beberapa agenda utama, yaitu penanaman padi secara […]

  • Koramil 03/Katikutana Pimpin Apel Paskibra Kabupaten Sumba Tengah Tahun 2025

    Koramil 03/Katikutana Pimpin Apel Paskibra Kabupaten Sumba Tengah Tahun 2025

    • calendar_month Selasa, 29 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    SUMBA TENGAH – Anggota Koramil 03/Katikutana Kodim 1613/Sumba Barat Serma Syafrudin memimpin pelaksanaan apel pagi anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibra) Kabupaten Sumba Tengah tahun 2025, yang dilaksanakan di halaman Koramil 03/Katikutana, Kabupaten Sumba Tengah, Senin (28/7/2025). Apel ini menjadi tanda dimulainya rangkaian latihan intensif bagi para anggota Paskibra yang telah terpilih untuk mengibarkan bendera […]

  • Babinsa Koramil 1602-01/Ende Tegaskan Koordinasi dan Profesionalisme SPPG di Lapangan

    Babinsa Koramil 1602-01/Ende Tegaskan Koordinasi dan Profesionalisme SPPG di Lapangan

    • calendar_month Jumat, 9 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Ende – Dalam rangka mendukung kelancaran program Makan Bergizi Gratis (MBG) serta memperkuat sinergi di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Kodim 1602/Ende, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di dapur MBG Kelurahan Lokoboko, Kecamatan Ndona, Kamis (8 Januari 2026). Kegiatan yang dimulai pukul 09.00 WITA hingga selesai tersebut dilaksanakan oleh Serma Nasrudin […]

  • Kehadiran Babinsa Jadi Penguat Silaturahmi TNI dengan Masyarakat Manggarai

    Kehadiran Babinsa Jadi Penguat Silaturahmi TNI dengan Masyarakat Manggarai

    • calendar_month Rabu, 10 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Reok Barat, 9 September 2025 – Suasana Kantor Desa Rura, Kecamatan Reok Barat, Kabupaten Manggarai, tampak ramai pada Selasa (09/09/2025). Sebanyak 20 warga penerima manfaat hadir untuk mendapatkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Desa sebesar Rp 900.000 untuk periode Juli hingga September. Dalam kegiatan tersebut, hadir Babinsa Koramil 1612-02/Reok, Serka Paulus, yang tidak hanya mengikuti jalannya […]

expand_less