Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Aksi Sigap Babinsa Koramil Banjarangkan Tangani Longsor Dan Pohon Tumbang

Aksi Sigap Babinsa Koramil Banjarangkan Tangani Longsor Dan Pohon Tumbang

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 10 Sep 2025
  • visibility 23
  • comment 0 komentar

Klungkung,- Dengan optimalisasi peran Babinsa jajarannya, Danramil 1610-02/Banjarangkan Kapten Cba Nyoman Suryatha terus menegaskan komitmenya untuk hadir dan bermanfaat dalam menangani musibah yang terjadi di beberapa desa binaan yang diakibatkan cuaca buruk yang terjadi dua hari ini.

Optimalisasi babinsa itupun tampak saat Danramil Banjarangkan mengutus Babinsa Negari dan Bakas untuk turun langsung melaksanakan penanganan musibah di wilayah binaannya masing-masing. Rabu ( 10/09/25 ).

Cuaca kurang bersahabat dua hari ini telah menimbulkan dampak negatif dengan banyaknya musibah di wilayah Kabupaten Klungkung termasuk Kecamatan Banjarangkan. Seperti halnya yang terjadi di Dusun Peken Desa Bakas dan Dusun Negari Desa Negari,”ucap Kapten Nyoman.

Hujan lebat yang terus turun dua hari ini menyebabkan musibah tanah longsor dan tembok penyengker rumah roboh di Dusun Peken Desa Bakas dan rumpun pohon bambu di Dusun Negari Desa Negari roboh dan menutupi badan jalan,”ujarnya.

Untuk itu, Babinsa Bakas dan Negari langsung kita terjunkan ke lokasi kejadian untuk melaksanakan penanganan,”imbuhnya.

Sementara itu di lokasi, Babinsa Bakas Sertu Wayan Rata mengatakan bahwa tembok penyengker yang roboh sepanjang 25 meter dengan ketinggian 6 meter. Kejadian ini diketahui sekira pukul 04.00 Wita, dimana pemilik rumah terbangun karena mendengar suara gaduh dan saat dicek tembok penyengkernya dalam keadaan ambruk.

Senada di lokasi berbeda Babinsa Negari Serka Gede Adiasa mengatakan bahwa kondisi cuaca saat ini memang sedang tidak bersahabat, sehingga sejak kemarin dirinya meningkatkan pemantauan wilayah.

Hari ini di Gg Nusa Indah Dusun Negari terjadi musibah robohnya rumpun bambu yang menutupi badan jalan. Menerima info tersebut, dirinya bersama Bhabinkamtibmas dan dibantu warga langsung melaksanakan penanganan dan evakuasi,”jelasnya.

Intik proses evakusi berjalan aman dan lancar, rumpun bambu yang roboh dapat kita evakuasi seluruhnya,”imbuhnya. ( pendim 1610/Klungkung ).

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Masyarakat Naekasa Terima Penyuluhan Mitigasi Bencana Alam Pada Giat Non Fisik TMMD 125 Kodim Belu

    Masyarakat Naekasa Terima Penyuluhan Mitigasi Bencana Alam Pada Giat Non Fisik TMMD 125 Kodim Belu

    • calendar_month Rabu, 13 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    KODIM 1605/BELU, Satgas TMMD ke-125 tahun anggaran 2025 Kodim 1605/Belu gandeng Dinas BPBD Kabupaten Belu memberikan penyuluhan penanggulangan bencana alam dalam kegiatan non fisik TMMD kepada masyarakat yang berlangsung di Gedung Gereja GBI Marantha Dusun Mauulun, Desa Naekasa, Kecamatan Tasifeto Barat, Kabupaten Belu, Rabu (13/8/2025). Dalam kegiatan penyuluhan tersebut, Kepala Seksi Kesiapsiagaan BPBD Kabupaten Belu […]

  • Apel Pengamanan Kegiatan Event Deus Slidetober Swank Rally di Pantai Kelecung, Desa Tegalmengkeb

    Apel Pengamanan Kegiatan Event Deus Slidetober Swank Rally di Pantai Kelecung, Desa Tegalmengkeb

    • calendar_month Minggu, 19 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Kapolsek Selemadeg Timur (Seltim), AKP I Dewa Made Pramantara, S.H., memimpin apel personil yang terlibat dalam pengamanan kegiatan Event Deus Slidetober Swank Rally di Pantai Kelecung, Desa Tegalmengkeb, Kecamatan Selemadeg Timur, Kabupaten Tabanan, pada Minggu, 19 Oktober 2025. Seijin Kapolres Tabanan AKBP I Putu Bayu Pati, S.I.K., M.H, Kapolsek Seltim AKP I Dewa Made Pramantara, […]

  • Dukung Pertanian, Babinsa Koramil 03/Katikutana Terjun ke Ladang di Desa Holur Kambata

    Dukung Pertanian, Babinsa Koramil 03/Katikutana Terjun ke Ladang di Desa Holur Kambata

    • calendar_month Senin, 1 Des 2025
    • account_circle Rossa
    • visibility 16
    • 0Komentar

    SUMBA TENGAH — Babinsa Koramil 03/Katikutana Kodim 1613/Sumba Barat, Sertu Jaharudin, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga di area kebun padi ladang sekaligus membantu membersihkan rumput liar di sela-sela tanaman padi dan jagung. Kegiatan ini berlangsung di Desa Holur Kambata, Kecamatan Umbu Ratu Nggay Tengah, Kabupaten Sumba Tengah, Minggu (30/11/2025).   Dalam kegiatan tersebut, […]

  • Babinsa  Ped Dampingi Langsung 30 Warga Binaan Terima BLT DD Bulan Oktober

    Babinsa Ped Dampingi Langsung 30 Warga Binaan Terima BLT DD Bulan Oktober

    • calendar_month Kamis, 16 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Klungkung,-Berlangsungnya penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Tahap X bulan Oktober tahun anggaran 2025 di Desa Ped, Kecamatan Nusa Penida, Labupaten Klungkung mendapatkan pendampingan dari Babinsa Serda Sang Made Oka dan Babinkamtibmas, Rabu ( 15/10/25 ). Kegiatan yang di gelar di Balai Desa Ped ini dipimpin Ketua BPD Desa Ped yang turut pula dihadiri […]

  • Babinsa Turun Lapangan, Pembersihan Sisa Material Banjir di Jalur Nobo–Nurabelen Dikawal Ketat

    Babinsa Turun Lapangan, Pembersihan Sisa Material Banjir di Jalur Nobo–Nurabelen Dikawal Ketat

    • calendar_month Rabu, 24 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Flores Timur – Babinsa Koramil 1624-06/Wulanggitang melaksanakan pengamanan dan pendampingan kegiatan pembersihan ruas jalan Kabupaten Nobo–Nurabelen, Kecamatan Wulanggitang, Kabupaten Flores Timur, pada Selasa, 24 Desember 2025, pukul 08.30 WITA. Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Serka Melky, Praka Primus Lake, Praka Almunawir, dan Praka Muhlis Pistun, dengan tujuan memastikan proses pembersihan sisa material banjir dapat berjalan dengan […]

  • ‎Sinergi TNI dan Yayasan Ribat Al-Umm: Menu Sehat untuk Ribuan Anak Sekolah di Jerowaru

    ‎Sinergi TNI dan Yayasan Ribat Al-Umm: Menu Sehat untuk Ribuan Anak Sekolah di Jerowaru

    • calendar_month Selasa, 9 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    ‎Lombok Timur – Babinsa Desa Jerowaru, Pelda M. Taufik dari Koramil 1615-04/Keruak Kodim 1615/Lombok Timur, turut mendampingi kegiatan dapur umum Yayasan Ribat Al-Umm Lokon Jerowaru yang berada di bawah naungan SPPG (Sentra Pangan Pertumbuhan Gizi), pada hari ini. Kegiatan ini bertujuan untuk mendistribusikan makanan bergizi (MBG) kepada ribuan penerima manfaat yang tersebar di berbagai jenjang […]

expand_less