Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » 28 Keluarga di Desa Dete Terbantu dengan BLT, Babinsa Dampingi Proses Penyaluran

28 Keluarga di Desa Dete Terbantu dengan BLT, Babinsa Dampingi Proses Penyaluran

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 10 Sep 2025
  • visibility 23
  • comment 0 komentar

NTB – Sumbawa, Rabu (10/09/2025) – Babinsa Desa Dete Koramil 1607-06/Lape Lopok, Serka Sarifuddin, melaksanakan pendampingan kegiatan pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa tahap III Tahun 2025 yang berlangsung di Kantor Desa Dete, Kecamatan Lape, Kabupaten Sumbawa.

Pembagian BLT tahap III ini mencakup periode bulan Juli hingga September 2025, dengan rincian masing-masing Rp300.000 per bulan. Total yang diterima masyarakat penerima manfaat sebesar Rp900.000 per orang. Adapun jumlah penerima bantuan di Desa Dete sebanyak 28 orang.

Kegiatan dimulai pukul 09.00 WITA diawali dengan sambutan dari Sekretaris Desa Dete, Bapak Lukman Santoso, kemudian dilanjutkan dengan penyaluran BLT oleh bendahara desa yang dibantu staf desa.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Sekretaris Desa Dete, Babinsa Desa Dete Serka Sarifuddin, Ketua BPD beserta anggota, seluruh staf Desa Dete, para Kepala Dusun, serta masyarakat penerima manfaat.

Serka Sarifuddin menyampaikan bahwa pendampingan ini merupakan bentuk sinergi TNI dengan pemerintah desa dalam mendukung program pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

> “Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat serta dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk kebutuhan sehari-hari,” ujarnya.

Dengan adanya BLT Dana Desa, diharapkan masyarakat Desa Dete semakin terbantu dalam memenuhi kebutuhan pokok, sekaligus sebagai upaya mengurangi angka kemiskinan di wilayah. (Pendim Sumbawa)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Pantau Proses Dapur hingga Distribusi, Program Makan Bergizi Gratis Berjalan Aman di Lobalain

    Babinsa Pantau Proses Dapur hingga Distribusi, Program Makan Bergizi Gratis Berjalan Aman di Lobalain

    • calendar_month Selasa, 9 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Rote Ndao, NTT — Program Makanan Bergizi Gratis (MBG) kembali digelar di Kabupaten Rote Ndao pada Selasa, 9 Desember 2025. Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 07.00 WITA tersebut dipusatkan di Kompleks Perkantoran Ti’i Langga Permai, Jl. Lekunik, Kelurahan Mokdale, Kecamatan Lobalain. Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a, Serka Silvester Berek, melaksanakan pendampingan sekaligus monitoring langsung terhadap proses dapur […]

  • Wakapolres Karangasem Sampaikan Salam Perpisahan dalam Apel Pagi

    Wakapolres Karangasem Sampaikan Salam Perpisahan dalam Apel Pagi

    • calendar_month Selasa, 12 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Wakapolres Karangasem Kompol Ruli Agus Susanto, S.H., M.H., menyampaikan pidato perpisahan yang mengharukan saat memimpin Apel Pagi pada Selasa (12/8) di Lapangan Tantya Sudirajati, Karangasem, Bali. “Sesuai TR Kapolda Bali, mungkin ini saya Hari Selasa terakhir mengambil Apel Pagi,” ujar Kompol Ruli di hadapan jajaran personel Polres Karangasem. Dalam sambutannya, Kompol Ruli menyampaikan […]

  • Atensi Kemacetan dan Laka, Polsek Baturiti Gelar Personil  Untuk Laksanakan Strong Point

    Atensi Kemacetan dan Laka, Polsek Baturiti Gelar Personil Untuk Laksanakan Strong Point

    • calendar_month Senin, 3 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Baturiti, Sabtu tanggal 03 Nopember 2025 pukul 11.00 s/d 13.00 wita, dalam rangka menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif serta arus lalu lintas mancarli cegah terjadinya laka dan kemacetan. Penggelaran personil Polsek Baturiti secara maksimal yang dipimpin langsung Perwira Pengawas IPTU I PUTU SUKAYASA, S.H.dengan mengerahkan polri baik yang berseragam […]

  • Patroli Malam Babinsa Hu’u, Warga Bantaran Sungai Diingatkan Waspada Banjir

    Patroli Malam Babinsa Hu’u, Warga Bantaran Sungai Diingatkan Waspada Banjir

    • calendar_month Selasa, 16 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Hu’u, NTB – Babinsa Koramil 1614-03/Hu’u Kodim 1614/Dompu, Serka Rustam, melaksanakan patroli ronda malam bersama warga binaan di Dusun Mamboa, Desa Hu’u, Senin malam (15/12/2025) sekitar pukul 21.00 WITA. Kegiatan patroli ronda malam tersebut merupakan bagian dari tugas Babinsa dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah binaan, sekaligus mempererat hubungan silaturahmi dengan warga. Dalam […]

  • Pererat Kemanunggalan TNI–Rakyat, Babinsa Ende Hadir di Tengah Warga Penerima Bantuan

    Pererat Kemanunggalan TNI–Rakyat, Babinsa Ende Hadir di Tengah Warga Penerima Bantuan

    • calendar_month Jumat, 19 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Ende – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Kodim 1602/Ende, Serka Abdullah M. Ambry, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) saat penyaluran Beras Bantuan Pemerintah Kabupaten Ende di halaman Kantor Kelurahan Kota Ratu, Kecamatan Ende Utara, pada Jumat (19/12/2025) pukul 09.45 WITA hingga selesai. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau keamanan dan kelancaran distribusi beras bantuan […]

  • Apel Pagi Satlantas Polres Badung, Wakapolres Tekankan Disiplin dan Solidaritas

    Apel Pagi Satlantas Polres Badung, Wakapolres Tekankan Disiplin dan Solidaritas

    • calendar_month Kamis, 25 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Mangupura – Bertempat di lobi Satlantas Polres Badung, apel pagi dilaksanakan pada Kamis (25/9/2025) pukul 06.30 WITA, dipimpin langsung oleh Wakapolres Badung, Kompol I Gede Suarmawa, S.H. Apel ini dihadiri oleh Kasatlantas Polres Badung AKP Ni Luh Tiviasih, SH, MH, PJU Satlantas, Kanit Lantas Polsek jajaran, serta seluruh personel Satlantas. Kegiatan ini merupakan bagian dari […]

expand_less