Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Musim Hujan Picu Longsor di KM.56, Babinsa dan Dinas Terkait Bergerak Cepat Atasi Dampak

Musim Hujan Picu Longsor di KM.56, Babinsa dan Dinas Terkait Bergerak Cepat Atasi Dampak

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 8 Sep 2025
  • visibility 25
  • comment 0 komentar

Ende, – Cuaca buruk yang melanda wilayah Kecamatan Wolowaru, Kabupaten Ende, tidak menyurutkan langkah Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Pratu Haris Liga, untuk segera terjun ke lokasi bencana longsor yang terjadi di KM.56 Jalur Trans Ende–Maumere, tepatnya di Desa Lise Pu’u.
08 September 2025.

Peristiwa longsor tersebut terjadi akibat hujan deras yang mengguyur daerah tersebut sejak pagi hari. Material longsor sempat menutup badan jalan, mengganggu arus lalu lintas kendaraan yang melintas di jalur utama penghubung Ende–Maumere.

Mendapatkan laporan dari warga, Babinsa Pratu Haris Liga langsung menuju lokasi kejadian meski kondisi hujan masih berlangsung. Di tengah derasnya hujan dan medan yang licin, Babinsa tetap menjalankan tugas pemantauan dan membantu proses awal evakuasi material longsoran bersama warga sekitar.

Tidak hanya itu, Pratu Haris juga segera berkoordinasi dengan pihak Dinas PUPR, yang kemudian menurunkan alat berat untuk membersihkan jalan. Berkat respons cepat dan kerja sama lapangan yang baik, jalan yang sempat tertutup kini sudah dapat dilalui kembali oleh kendaraan roda dua maupun roda empat.

Selain memastikan keamanan dan kelancaran jalur, Babinsa juga mengimbau masyarakat serta para pengendara agar tetap waspada dan berhati-hati, terutama saat melintas di daerah rawan longsor selama musim hujan ini.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • TNI Kodim 1603/Sikka Kobarkan Semangat Pemuda Melalui Peringatan Sumpah Pemuda ke-97

    TNI Kodim 1603/Sikka Kobarkan Semangat Pemuda Melalui Peringatan Sumpah Pemuda ke-97

    • calendar_month Selasa, 28 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    NTT-SIKKA. Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-97 tahun 2025, Kodim 1603/Sikka menggelar upacara di halaman Makodim 1603/Sikka, Jln. Jendral Sudirman, Kec. Alok Timur, Kab. Sikka, Selasa (28/10/2025). Upacara tersebut dipimpin langsung oleh Dandim 1603/Sikka, Letkol Arm Denny Riesta Permana, S.Sos., yang bertindak sebagai Inspektur Upacara.dan Kegiatan diikuti oleh seluruh personel jajaran Koramil di bawah […]

  • Babinsa Lampok Dukung Produktivitas Pertanian Lewat OPLAH

    Babinsa Lampok Dukung Produktivitas Pertanian Lewat OPLAH

    • calendar_month Rabu, 14 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – Dalam upaya mendukung peningkatan produktivitas pertanian dan menjaga ketahanan pangan wilayah, Babinsa Desa Lampok Koramil 1628-01/Taliwang, Kopka Nugroho Pranoto, melaksanakan pendampingan kegiatan sosialisasi Optimalisasi Lahan (OPLAH) yang disampaikan oleh Balai Penyuluhan Pertanian (BPP). Kegiatan sosialisasi tersebut dilaksanakan pada Rabu, 14 Januari 2026, pukul 09.30 WITA, bertempat di Desa Lampok, Kecamatan Brang Ene, […]

  • Personil Polsek Baturiti Laksanakan Patroli Barcode Tekan Kejahatan 3C (Curat, Curas dan Curanmor)

    Personil Polsek Baturiti Laksanakan Patroli Barcode Tekan Kejahatan 3C (Curat, Curas dan Curanmor)

    • calendar_month Senin, 27 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Guna menekan atau meniadakan segala bentuk kejahatan 3C (Curat, Curas dan Curanmor) serta tertib berlalulintas Polsek Baturiti selalu melaksanakan patroli pada daerah rawan gangguan Kamtibmas. Pada hari Senin tanggal 27 Oktober 2025 dimulai pukul 10.00 wita s/d pukul 12.00 wita personil Polsek Baturiti yang dipimpin langsung Perwira Pengawas (Pawas) IPTU I KETUT DARMAWAN, melaksanakan kegiatan […]

  • Pengamanan Babinsa di Lapangan Ile Mandiri Sukseskan Liga Pelajar SLTA

    Pengamanan Babinsa di Lapangan Ile Mandiri Sukseskan Liga Pelajar SLTA

    • calendar_month Minggu, 7 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Flotim – Babinsa Koramil 1624-01/Larantuka, Praka Irfan Zidni dan Praka Burhan, hadir di Lapangan Ile Mandiri untuk melaksanakan pengamanan pada pelaksanaan Liga Pelajar Tingkat SLTA Tahun 2025. Kehadiran Babinsa merupakan bentuk dukungan terhadap kegiatan kepemudaan dan olahraga yang digelar di wilayah binaan, Sabtu ( 06/12/2025 ). Pertandingan Liga Pelajar ini berlangsung dengan penuh semangat dan […]

  • Jaga Kesehatan Masyarakat Perbatasan, Satgas Pamtas Gelar Yankes Door to Door

    Jaga Kesehatan Masyarakat Perbatasan, Satgas Pamtas Gelar Yankes Door to Door

    • calendar_month Senin, 29 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad melaksanakan kegiatan pelayanan kesehatan keliling dengan metode door to door dalam rangka perayaan Natal dan Tahun Baru. Kegiatan ini dilaksanakan oleh Pos Fatubesi Atas bersama masyarakat serta pemuda Karang Taruna di Desa Takirin, Kecamatan Tasifeto Timur, Kabupaten Belu. Pelayanan kesehatan door to door ini dilaksanakan dengan menyambangi […]

  • ‎Babinsa Desa Bagik Nyaka Santri Laksanakan Komsos Bersama Warga

    ‎Babinsa Desa Bagik Nyaka Santri Laksanakan Komsos Bersama Warga

    • calendar_month Rabu, 7 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    ‎Lombok Timur – Babinsa Desa Bagik Nyaka Santri, Serka Safrudin melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga masyarakat. Rabu (07/01/2026). ‎ ‎ Kegiatan tersebut membahas tentang kepedulian terhadap kebersihan lingkungan dan keamanan lingkungan, bertempat di Dusun Timur, Desa Bagik Nyaka Santri, Kecamatan Aikmel, Kabupaten Lombok Timur. ‎ ‎Dalam kegiatan tersebut, Babinsa mengajak warga desa agar […]

expand_less