Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Dandim 1603/Sikka Berikan Jam Komandan Kepada Personel Kodim.

Dandim 1603/Sikka Berikan Jam Komandan Kepada Personel Kodim.

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 8 Sep 2025
  • visibility 25
  • comment 0 komentar

NTT-SIKKA. Setelah pelaksanaan upacara bendera, Dandim 1603/Sikka Letkol Arm Denny Riesta Permana S. Sos., menggelar Jam Komandan di aula Makodim 1603/Sikka, Jln. Jenderal Sudirman, Kelurahan Waioti, Kecamatan Alok Timur, Kabupaten Sikka, Senin (8/9/2025).

Turut hadir dalam kegiatan ini Kasdim 1603/Sikka Kapten Cba Dominggus Melianus Atamani, para Perwira Staf (Pasi) Kodim, serta para Danramil jajaran Kodim 1603/Sikka dan di ikuti oleh seluruh personel Kodim 1603/Sikka.

Dalam arahannya, Dandim menyampaikan apresiasi kepada seluruh personel Kodim 1603/Sikka yang telah melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab dengan baik.

Dandim menekankan agar seluruh prajurit tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang beredar pasca demonstrasi beberapa hari terakhir dan tidak memberikan komentar di media sosial terkait video yang beredar.

“Tugas kita adalah bekerja sesuai perintah dan wewenang yang diberikan, jangan terpengaruh oleh berita di media sosial. Sebagai prajurit, kita harus tegak lurus dan loyal terhadap perintah pimpinan,” tegas Dandim.

Selain itu, Dandim mengingatkan pentingnya menjaga keamanan markas, mengantisipasi pihak-pihak yang mencoba membuat keributan, “Markas adalah simbol kehormatan kita. Jangan beri kesempatan sedikit pun kepada pihak yang ingin membuat keributan. Jika ada yang mencoba mengganggu, kita harus bertindak tegas sesuai aturan,”Ucap Dandim.

Lebih lanjut, Dandim mengimbau seluruh personel untuk menghindari benturan dengan aparat lain, menjaga hubungan baik dengan tokoh masyarakat, agama, dan adat, serta tetap menjaga kondisi wilayah tetap aman, damai, dan kondusif.

“Tugas kita ke depan masih banyak. Jaga kesehatan dan keselamatan dalam setiap pelaksanaan tugas agar semua berjalan lancar,” pungkasnya.

Kegiatan Jam Komandan ini merupakan sarana komunikasi untuk menyampaikan informasi dan penekanan dari pimpinan kepada seluruh prajurit.
(PENDIM 1603/SIKKA)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergi TNI-Polri-Kejaksaan di Manggarai Barat Diperkuat dengan Kunjungan Kerja Jaksa Agung

    Sinergi TNI-Polri-Kejaksaan di Manggarai Barat Diperkuat dengan Kunjungan Kerja Jaksa Agung

    • calendar_month Kamis, 25 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Labuan Bajo, Manggarai Barat — Suasana hangat dan penuh kehormatan menyambut kedatangan Kepala Kejaksaan Agung Republik Indonesia, Prof. Dr. H. ST Burhanuddin, S.H., M.M., M.H., di Bandara Internasional Komodo, Kamis (25/9/2025). Jaksa Agung tiba dengan rombongan menggunakan pesawat Wings Air IW 1925 dari Kupang dan disambut langsung oleh Bupati Manggarai Barat, Edistasius Endi, S.E., didampingi […]

  • Wujud Kepedulian terhadap Kesehatan Lingkungan, Babinsa Gubug Dampingi Inspeksi Puskesmas di SPPG

    Wujud Kepedulian terhadap Kesehatan Lingkungan, Babinsa Gubug Dampingi Inspeksi Puskesmas di SPPG

    • calendar_month Jumat, 24 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Tabanan – Babinsa Desa Gubug Koramil 1619-01/Tababan Peltu I Gusti Agung Widiarsa, S.I.Kom mendampingi petugas dari Puskesmas I Tabanan dalam kegiatan Inspeksi Kegiatan Lingkungan (IKL) yang dilaksanakan di SPPG Desa Gubug, Kecamatan Tabanan, Jumat (24/10/2025) Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan kondisi lingkungan di sekitar SPPG memenuhi standar kesehatan, kebersihan, dan keamanan, terutama dalam mendukung pelayanan […]

  • Wujud Kepedulian TNI, Babinsa Dampingi Penertiban Kayu yang Membahayakan Warg

    Wujud Kepedulian TNI, Babinsa Dampingi Penertiban Kayu yang Membahayakan Warg

    • calendar_month Sabtu, 23 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – Dalam rangka menjaga keamanan dan keselamatan pengguna jalan, Babinsa Kelurahan Telaga Bertong, Koramil 1628-01/Taliwang, Sertu Sukardin, melaksanakan kegiatan pendampingan pelaksanaan crossing kayu yang berada di Jalan Pendidikan, Kelurahan Telaga Bertong, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat, pada Sabtu (23/8/2025). Crossing kayu tersebut dinilai dapat membahayakan pengguna jalan umum, sehingga perlu dilakukan penanganan bersama […]

  • Kodim 1618/TTU Rayakan HUT TNI ke-80 dengan Semangat Profesionalisme dan Pengabdian

    Kodim 1618/TTU Rayakan HUT TNI ke-80 dengan Semangat Profesionalisme dan Pengabdian

    • calendar_month Minggu, 5 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Minggu 05 Oktober 2025., Dalam suasana penuh khidmat dan kebanggaan, Kodim 1618/TTU melaksanakan Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI) yang digelar di Lapangan Upacara Makodim 1618/TTU, Jalan Ahmad Yani, Kelurahan Kefamenanu Selatan, Kabupaten Timor Tengah Utara. Upacara yang berlangsung pada Minggu pagi, ini menjadi momen refleksi dan penghormatan terhadap perjalanan […]

  • Pastikan Kondusivitas Wilayah Wisata, Apel Gabungan Pengamanan Tahun Baru 2026 Digelar di Kintamani

    Pastikan Kondusivitas Wilayah Wisata, Apel Gabungan Pengamanan Tahun Baru 2026 Digelar di Kintamani

    • calendar_month Rabu, 31 Des 2025
    • account_circle Rossa
    • visibility 8
    • 0Komentar

        Bangli – Dalam rangka menjamin situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) tetap aman dan kondusif menjelang serta selama perayaan malam pergantian Tahun Baru 2026, unsur TNI–Polri bersama unsur pengamanan tingkat desa di Kecamatan Kintamani melaksanakan Apel Gabungan Pengamanan Pergantian Tahun Baru 2026. Kegiatan tersebut berlangsung di Mapolsek Kintamani, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli, Rabu […]

  • Polsek Manggis Tingkatkan Kegiatan Patroli Malam Hari Guna Mewujudkan Stabilitas Kamtibmas Bagi Warga Masyarakat.

    Polsek Manggis Tingkatkan Kegiatan Patroli Malam Hari Guna Mewujudkan Stabilitas Kamtibmas Bagi Warga Masyarakat.

    • calendar_month Rabu, 27 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Karangasem – Polsek Manggis. Mewujudkan commander wish Kapolri dalam transformasi operasional sebagai program pemantapan dan pemeliharaan amtibmas, maka dilaksanakan kegiatan patroli/KRYD oleh anggota Polsek Manggis, pada hari Minggu tanggal 27 Agustus 2025, mulai pukul 21.00 wita yang dipimpin oleh Pawas Iptu Komang Budiarnaya, bersama dengan 4 orang personil gabungan piket jaga […]

expand_less