Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Serka Fathol Bari Hadiri Peringatan Maulid Nabi Bersama Warga Banjar Anyar di Yayasan Al-Hijrah

Serka Fathol Bari Hadiri Peringatan Maulid Nabi Bersama Warga Banjar Anyar di Yayasan Al-Hijrah

  • account_circle arash news
  • calendar_month Minggu, 7 Sep 2025
  • visibility 23
  • comment 0 komentar

Tabanan – Babinsa Desa Banjar Anyar, Koramil 1619-04/Kediri Serka Fathol Bari turut menghadiri acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang digelar di Yayasan Al-Hijrah, Desa Banjar Anyar, Kec. Kediri yang diikuti oleh para pengurus yayasan, tokoh agama, tokoh masyarakat serta para santri dengan penuh kebersamaan, Sabtu (6/9/2025)

Acara peringatan Maulid Nabi diawali dengan pembacaan shalawat, tausiyah agama, serta doa bersama untuk keselamatan bangsa dan masyarakat. Suasana kekeluargaan dan kebersamaan terasa erat dalam kegiatan yang sarat dengan nilai religius tersebut.

Dalam kesempatan itu, Babinsa Banjar Anyar, Serka Fathol Bari menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya acara keagamaan ini. Ia menegaskan bahwa peringatan Maulid Nabi bukan hanya sekadar seremonial, namun juga momentum untuk meneladani akhlak dan kepemimpinan Rasulullah SAW dalam kehidupan sehari-hari.

“Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini mengingatkan kita semua untuk selalu meneladani sifat Rasulullah, yaitu jujur, amanah, sabar, serta mengutamakan kepedulian terhadap sesama. Semoga dengan kegiatan seperti ini, silaturahmi antarwarga semakin kuat dan membawa keberkahan bagi masyarakat Banjar Anyar,” ungkap Serka Fathol Bari.

Selain itu, ia juga menekankan pentingnya menjaga persatuan dan kerukunan antarumat beragama di wilayah Desa Banjar Anyar, khususnya dalam menghadapi perkembangan zaman yang penuh tantangan.

Acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Yayasan Al-Hijrah berjalan dengan lancar, tertib, dan penuh khidmat. Kehadiran Babinsa dalam kegiatan tersebut mendapat apresiasi dari para tokoh masyarakat, karena menunjukkan sinergi TNI dengan rakyat dalam menjaga persatuan, keamanan, dan kerukunan di wilayah desa binaan.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Strong Point Subuh Polsek Abiansemal, Tingkatkan Keamanan Di Jalur Sepi & Rawan

    Strong Point Subuh Polsek Abiansemal, Tingkatkan Keamanan Di Jalur Sepi & Rawan

    • calendar_month Rabu, 23 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    ABIANSEMAL – Polsek Abiansemal terus berupaya menjaga stabilitas kamtibmas di wilayah hukumnya, salah satunya melalui pelaksanaan patroli subuh yang dirangkaikan dengan kegiatan strong point di jalur-jalur sepi dan rawan gangguan keamanan. Pada Kamis (24/07/2025) dinihari, personel Polsek Abiansemal tampak menempati beberapa titik strategis sejak dini hari, khususnya di jalur lingkungan, kawasan pemukiman, serta akses jalan […]

  • HUT RI ke-80 Semakin Semarak, Babinsa Mauponggo Dampingi Warga Lokalaba Buka Turnamen Olahraga

    HUT RI ke-80 Semakin Semarak, Babinsa Mauponggo Dampingi Warga Lokalaba Buka Turnamen Olahraga

    • calendar_month Minggu, 3 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Nagekeo-Mauponggo Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80, Babinsa Koramil 1625-04/Mauponggo, Praka Ramdan Fauzi, menghadiri kegiatan pembukaan turnamen bola voli dan futsal antar-RT yang diselenggarakan di Desa Lokalaba, Kecamatan Mauponggo, Kabupaten Nagekeo. Kegiatan yang berlangsung meriah tersebut merupakan bagian dari rangkaian acara peringatan HUT RI di tingkat desa, yang bertujuan untuk meningkatkan […]

  • Kasat Binmas Polres Karangasem Pimpin Apel Fungsi sebagai bentuk evaluasi kinerja anggota

    Kasat Binmas Polres Karangasem Pimpin Apel Fungsi sebagai bentuk evaluasi kinerja anggota

    • calendar_month Kamis, 13 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    KARANGASEM, Kamis (13/11/2025)- SatBinmas Polres Karangasem melaksanakan apel fungsi yang dipimpin oleh Kasat Binmas AKP I Wayan Sumerti, S.H., bertempat di Lapangan Mapolres Karangasem sebagai bentuk pengawasan dan pengendalian terhadap pelaksanaan tugas anggota di lapangan. Dalam arahannya, Kasat Binmas menyampaikan Standar Operasional Prosedur (SOP) dalam pelaksanaan tugas, guna memastikan seluruh anggota memahami dan menjalankan tugas […]

  • Babinsa Pantai Baru Amankan Kedatangan Kapal Garda Maritim 3 di Pelabuhan ASDP

    Babinsa Pantai Baru Amankan Kedatangan Kapal Garda Maritim 3 di Pelabuhan ASDP

    • calendar_month Senin, 1 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru, Serda Ismail Rahadat, melaksanakan kegiatan monitoring dan pengamanan di Pelabuhan ASDP Pantai Baru pada Senin malam (1/9/2025). Kegiatan pengamanan dilakukan sejak pukul 20.11 WITA bersamaan dengan kedatangan kapal penumpang Garda Maritim 3 yang tiba dan bersandar di pelabuhan. Proses […]

  • Pangdam Pimpin Upacara Hari Juang TNI AD, Mengenang Kepahlawanan Palagan Ambarawa

    Pangdam Pimpin Upacara Hari Juang TNI AD, Mengenang Kepahlawanan Palagan Ambarawa

    • calendar_month Senin, 15 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Denpasar – Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Piek Budyakto memimpin upacara peringatan Hari Juang TNI Angkatan Darat Tahun 2025 sebagai Inspektur Upacara (Irup) yang diikuti oleh seluruh personel militer dan PNS Garnisun Denpasar. Upacara digelar secara khidmat dan sederhana di Lapangan Makorem 163/Wira Satya, Denpasar, Senin (15/12/2025). Dalam upacara tersebut, Pangdam IX/Udayana membacakan amanat Kepala Staf […]

  • Babinsa Koramil 01 Ba’a Pantau Program Makanan Bergizi Gratis di 17 Titik di Rote Ndao

    Babinsa Koramil 01 Ba’a Pantau Program Makanan Bergizi Gratis di 17 Titik di Rote Ndao

    • calendar_month Senin, 20 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Rote Ndao, 20 Oktober 2025 – Dalam rangka mendukung program pemerintah untuk meningkatkan gizi anak-anak sekolah dan masyarakat, Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a, Serka David Bullen, melaksanakan kegiatan monitoring pelaksanaan Program Makanan Bergizi Gratis (MBG) di Kabupaten Rote Ndao, Senin (20/10/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 07.00 WITA ini berlangsung di Kompleks Perkantoran Ti’i Langga Permai, Jalan Lekunik, […]

expand_less