Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Kebersamaan di Desa Cambirleca: TNI dan Warga Bergandengan Tangan Bangun Gereja

Kebersamaan di Desa Cambirleca: TNI dan Warga Bergandengan Tangan Bangun Gereja

  • account_circle arash news
  • calendar_month Minggu, 7 Sep 2025
  • visibility 28
  • comment 0 komentar

Manggarai, 06 September 2025 – Suasana penuh semangat kebersamaan tampak di Gereja Bunda Maria Segala Bangsa Narang, Desa Cambirleca, Kecamatan Satar Mese Barat, Kabupaten Manggarai. Pada Sabtu pagi, Babinsa Koramil 1612-05/Satar Mese, Kopda Panto Besu, bersama tiga anggota Koramil lainnya terjun langsung mendampingi warga dalam kegiatan karya bakti pembangunan gereja.

Kegiatan gotong royong ini difokuskan pada pengecoran dan pemasangan kancing pondasi, yang menjadi tahap penting dalam kelanjutan pembangunan rumah ibadah umat Katolik tersebut. Kehadiran Babinsa tidak hanya sebagai pengawas, melainkan ikut turun tangan bekerja bersama masyarakat, angkat semen, aduk pasir, hingga menata pondasi bangunan.

“Bagi kami, gotong royong seperti ini bukan sekadar membantu fisik pembangunan, tapi juga membangun kebersamaan dan solidaritas antara TNI dengan rakyat. Gereja ini adalah simbol persatuan umat, maka sudah selayaknya kami ikut ambil bagian,” ungkap Kopda Panto Besu dengan penuh semangat.

Ia juga menambahkan bahwa TNI selalu siap hadir mendukung setiap kegiatan positif di tengah masyarakat, baik dalam hal pembangunan fisik maupun sosial. “Kami ingin masyarakat merasakan bahwa TNI ada di tengah mereka, bukan hanya soal keamanan, tapi juga soal kebersamaan,” tegasnya.

Warga Desa Cambirleca pun menyambut baik keterlibatan Babinsa. Mereka merasa kehadiran TNI memberi dorongan semangat tambahan dalam proses pembangunan gereja yang dikerjakan secara swadaya bersama umat.

Dengan semangat gotong royong yang terus dijaga, diharapkan pembangunan Gereja Bunda Maria Segala Bangsa Narang bisa berjalan lancar hingga rampung, menjadi pusat doa dan persatuan bagi masyarakat sekitar.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kolaborasi Forkopimcam Nangaroro dalam Penanganan Sengketa Lahan di Pagomogo

    Kolaborasi Forkopimcam Nangaroro dalam Penanganan Sengketa Lahan di Pagomogo

    • calendar_month Senin, 1 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Nagakeo – Pada hari ini, Senin 1 Desember 2025, pukul 09.00 WITA sampai selesai, Koramil 1625-03/Boawae melalui Posramil Nangaroro menugaskan Danposramil Nangaroro, Serka Farid Abubakar, untuk menghadiri kegiatan fasilitasi penyelesaian sengketa lahan antara Bapak Gabriel Nuwa (pelapor) dan Bapak Kristoforus Jogho (terlapor). Sengketa tersebut terkait batas lahan yang berlokasi di wilayah Kana, Desa Pagomogo, Kecamatan […]

  • Babinsa Koramil 1624-03/Lewoleba Laksanakan Pengamanan Kedatangan KM SIRIMAU

    Babinsa Koramil 1624-03/Lewoleba Laksanakan Pengamanan Kedatangan KM SIRIMAU

    • calendar_month Selasa, 18 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Lembata – Babinsa Koramil 1624-03/Lewoleba, Kopda Beni Soares dan Kopda Ramadhan M., melaksanakan kegiatan Pemantauan dan Pengamanan Fasilitas Umum (PAM Fasum) di Pelabuhan PELNI Lewoleba pada Senin, (17/11/2025).   Pengamanan dilakukan sehubungan dengan kedatangan KM SIRIMAU dari Pelabuhan PELNI Maumere.   Pelaksanaan tugas didukung unsur terkait, meliputi petugas PELNI, KP3 Laut Polres Lembata, Syahbandar, Pos […]

  • Gotong Royong TNI dan Masyarakat Siapkan Lokasi Koperasi Desa Kelurahan Merah Putih di Rote Ndao

    Gotong Royong TNI dan Masyarakat Siapkan Lokasi Koperasi Desa Kelurahan Merah Putih di Rote Ndao

    • calendar_month Kamis, 16 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam rangka mendukung program peningkatan ekonomi kerakyatan, Kodim 1627/Rote Ndao bersama PT Agrinas Nusantara tengah mempersiapkan pelaksanaan Groundbreaking pembangunan Koperasi Desa Kelurahan Merah Putih (KDKMP) yang dijadwalkan berlangsung pada hari Jumat, 17 Oktober 2025 pukul 15.00 WITA, berlokasi di Desa Oelua, Kecamatan Loaholu, Kabupaten Rote Ndao. Lokasi kegiatan merupakan lahan kosong yang […]

  • Bersama TNI, Perbekel Ari Anggara Dorong Pembangunan Pertanian Berkelanjutan

    Bersama TNI, Perbekel Ari Anggara Dorong Pembangunan Pertanian Berkelanjutan

    • calendar_month Kamis, 7 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Kamis (7/8/2025) – Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Kodim 1616/Gianyar terus menuai apresiasi dari berbagai pihak. Salah satunya datang dari Perbekel Desa Batuan, Ari Anggara, yang menyampaikan rasa terima kasih mendalam atas hadirnya TNI membangun jalan usaha tani di wilayahnya. Memasuki H+15 pelaksanaan TMMD, progres pembangunan Jalan Usaha Tani yang […]

  • Sinergi TNI dan Masyarakat, Babinsa Awasi Penggalian Pondasi KDKMP

    Sinergi TNI dan Masyarakat, Babinsa Awasi Penggalian Pondasi KDKMP

    • calendar_month Senin, 5 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Kodim 1621/TTS terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung program pembangunan di wilayah teritorial. Hal tersebut diwujudkan melalui peran aktif Babinsa dalam melakukan pendampingan dan pengawasan kegiatan pembangunan yang bersentuhan langsung dengan masyarakat, (31/12/2025). Kegiatan yang berlangsung pada pukul 09.00 Wita, Babinsa Desa Nunusunu, Pratu Daniel P. B. Zacharias, melaksanakan monitoring kegiatan penggalian pondasi di lokasi KDKMP […]

  • Sinergi TNI dan Petani, Babinsa Koramil 03/Pahunga Lodu Ikut Panen Padi

    Sinergi TNI dan Petani, Babinsa Koramil 03/Pahunga Lodu Ikut Panen Padi

    • calendar_month Minggu, 19 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 17
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Babinsa Koramil 03/Pahunga Lodu Kodim 1601/Sumba Timur, Sertu Yohanes Saekoko, melaksanakan kegiatan pendampingan kepada petani dalam proses panen padi milik Bapak Umbu Lius di Desa Tamma, Kecamatan Pahunga Lodu, Kabupaten Sumba Timur, Minggu (19/10/2025). Kegiatan pendampingan ini merupakan wujud nyata kepedulian Babinsa terhadap warga binaannya dalam mendukung ketahanan pangan di wilayah. […]

expand_less