APEL STANDBY DI POLRES TABANAN TEKANKAN DISIPLIN, KESEHATAN DAN BIJAK BERMEDIA SOSIAL
- account_circle arash news
- calendar_month Sabtu, 6 Sep 2025
- visibility 27
- comment 0 komentar

Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Polres Tabanan melaksanakan apel standby yang dipimpin Wakapolres Tabanan, Kompol I Gd Md Surya Atmaja P., S.Sos., M.H., pada Sabtu pagi (6/9/2025) bertempat di Lapangan Apel Polres Tabanan. Kegiatan yang berlangsung pukul 08.00 hingga 08.25 Wita ini diikuti oleh para Pejabat Utama (PJU) dan personel Polres Tabanan dengan suasana tertib dan penuh semangat.
Dalam arahannya, Wakapolres menekankan pentingnya selalu mengucap syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas kesehatan dan kesempatan yang diberikan, sehingga seluruh personel dapat mengikuti apel dengan baik. Beliau juga menyampaikan apresiasi kepada personel yang telah melaksanakan tugas standby dengan penuh tanggung jawab, serta mengingatkan agar senantiasa menjaga kesehatan dan semangat dalam melaksanakan tugas ke depan.
Selain itu, Wakapolres memberikan penekanan khusus mengenai bijak dalam menggunakan media sosial. Personel diminta menghindari komentar provokatif maupun hal-hal yang berpotensi menimbulkan persepsi negatif. Sebaliknya, media sosial diharapkan digunakan secara positif, informatif, dan sesuai etika sehingga dapat mencerminkan profesionalitas serta menjaga nama baik institusi. Usai apel, personel diarahkan mengikuti persembahyangan Hari Raya Saraswati di pura yang telah disiapkan.
Seijin Kapolres Tabanan AKBP I Putu Bayu Pati, S.I.K., M.H.,melalui Wakapolres Tabanan, Kompol I Gd Md Surya Atmaja P., S.Sos., M.H., mengatakan” Kabag Ops Polres Tabanan turut memberikan arahan tambahan terkait hasil analisa dan evaluasi harian. Kabag Ops menekankan agar seluruh personel tetap siaga, selalu mengecek kelengkapan, serta membedakan tugas rutin dengan tugas siaga. Patroli skala besar diminta terus digalakkan dengan tetap menjaga sinergitas bersama TNI. Secara keseluruhan, apel standby berlangsung kondusif dan berjalan sesuai dengan arahan pimpinan.
Humas Polres Tabanan
- Penulis: arash news



Saat ini belum ada komentar