Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Babinsa Koramil 1618-05/Biut Laksanakan Komsos di Desa Hauteas, Bahas Ketahanan Pangan dan Kendala Petani

Babinsa Koramil 1618-05/Biut Laksanakan Komsos di Desa Hauteas, Bahas Ketahanan Pangan dan Kendala Petani

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 5 Sep 2025
  • visibility 21
  • comment 0 komentar

NTT-Kefamenanu, Jumat 05 September 2025, Babinsa Koramil 1618-05/Biut, Kopda Siprianus Juanda Mau, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) bersama masyarakat di Desa Hauteas, Kecamatan Biboki Utara, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU).

Kegiatan komsos yang dilaksanakan di area persawahan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara TNI dan Masyarakat, serta mendengarkan langsung aspirasi dan permasalahan yang dihadapi para Petani di lapangan.

Dalam kesempatan tersebut, Kopda Siprianus Juanda Mau berdiskusi bersama warga binaan terkait isu-isu ketahanan pangan di wilayah tersebut. Ia juga menggali informasi terkait kendala-kendala teknis maupun non-teknis yang sering dihadapi para Petani, seperti ketersediaan pupuk, irigasi, serta faktor cuaca yang tidak menentu.

“Komsos ini penting agar kita bisa bersama-sama mencari solusi atas permasalahan yang dihadapi Petani. TNI siap mendukung upaya peningkatan ketahanan pangan di wilayah binaan,” ujar Babinsa Kopda Siprianus Mau.

Masyarakat menyambut baik kegiatan ini dan berharap komunikasi serta koordinasi yang baik antara petani, pemerintah desa, dan TNI terus ditingkatkan demi kesejahteraan bersama.
(PENDIM 1618/TTU)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bukti Nyata Kedekatan Babinsa Nuataus Dengan Warga Binaannya

    Bukti Nyata Kedekatan Babinsa Nuataus Dengan Warga Binaannya

    • calendar_month Sabtu, 1 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Sebagai bukti nyata kedekatan TNI dengan rakyat, Babinsa Desa Nuataus Koramil 1604-05/Sulamu, Serka Simran Masus, melaksanakan kegiatan karya bakti membantu warga membangun rumah untuk seorang lansia bernama Ibu Agustina. Kegiatan tersebut berlangsung di RT 010 RW 005, Desa Nuataus, Kecamatan Fatuleu Barat, Kabupaten Kupang, dan diikuti oleh masyarakat sekitar dengan penuh semangat gotong […]

  • Babinsa dan Pemdes Beru Salurkan Bantuan Beras bagi Warga Kurang Mampu

    Babinsa dan Pemdes Beru Salurkan Bantuan Beras bagi Warga Kurang Mampu

    • calendar_month Kamis, 24 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam upaya mendukung kelancaran penyaluran bantuan sosial dari pemerintah, Babinsa Desa Beru, Sertu Ismail, yang merupakan anggota Koramil 1628-05/Jereweh, melaksanakan pendampingan kegiatan pembagian beras dari Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) kepada warga Desa Beru, Kecamatan Jereweh, Kabupaten Sumbawa Barat, Kamis (24/07/2025). Kegiatan ini berlangsung di Aula […]

  • Sapa Satpam & Warga, Samapta Polsek Abiansemal Laksanakan Patroli Humanis Di BRI

    Sapa Satpam & Warga, Samapta Polsek Abiansemal Laksanakan Patroli Humanis Di BRI

    • calendar_month Jumat, 31 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    ABIANSEMAL – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukumnya, personel Samapta Polsek Abiansemal melaksanakan patroli humanis dengan menyambangi kawasan Perbankan BRI Mambal, Kamis (30/10/2025) malam. Patroli ini dilaksanakan sebagai bentuk kehadiran polisi di tengah masyarakat, khususnya di lokasi-lokasi yang memiliki potensi kerawanan seperti area Perbankan dan mesin ATM. Personel tidak hanya […]

  • Perontokan Padi di Desa Tulleng Berjalan Lancar dengan Dukungan Babinsa

    Perontokan Padi di Desa Tulleng Berjalan Lancar dengan Dukungan Babinsa

    • calendar_month Rabu, 10 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Alor, 10 Desember 2025 – Babinsa Desa Tulleng, Sertu Isak Mauleti, melaksanakan kegiatan pendampingan pertanian di Pakilai Barat, Jalan Tani Desa Tulleng, Kecamatan Lembur. Kegiatan dimulai pada pukul 11.00 WITA dengan fokus membantu proses perontokan padi milik warga setempat. Pendampingan dilakukan kepada operator mesin perontok yang sedang menggarap padi milik Bapak Melkiur Manimau. Babinsa hadir […]

  • Siskamling RT 03 RW 06 Matakando Tingkatkan Kamtibmas Lewat Patroli Bersama Babinsa

    Siskamling RT 03 RW 06 Matakando Tingkatkan Kamtibmas Lewat Patroli Bersama Babinsa

    • calendar_month Minggu, 7 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 2
    • 0Komentar

    Kota Bima _ Hari Minggu, 7 Desember 2025, anggota Koramil 1608-01/Rasanae melaksanakan kegiatan patroli batas kota dan siskamling di wilayah teritorial yang dipimpin oleh Serma Rizaludin, Babinsa Kelurahan Penaraga. Kegiatan berlangsung di wilayah batas kota dan Kelurahan Matakando, Kecamatan Mpunda, Kota Bima. Patroli tersebut melibatkan empat anggota Koramil 1608-01/Rasanae, Ketua RT 03 RW 06 Kelurahan […]

  • Penuh semangat, Prajurit dam PNS Kodim 1623/Karangasem melaksanakan Kesemaptaan jasmani Periodik semester II TA 2025

    Penuh semangat, Prajurit dam PNS Kodim 1623/Karangasem melaksanakan Kesemaptaan jasmani Periodik semester II TA 2025

    • calendar_month Selasa, 11 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Dalam rangka menjaga dan meningkatkan serta mengukur kemampuan fisik Prajurit, Kodim 1623/Karangasem menggelar kesegaran kesemaptaan jasmani periodik semester II tahun 2025 di Stadion Jalur 11 Amlapura Jln. Vetran Kel. Padangkerta Kec/Kab. Karangasem pada Selasa (11/11/25) Pelaksanaan Tes Garjas Periodik semester II TA 2025 ini meliputi Tes Kesegaran “A” yaitu melaksanakan Lari dengan Waktu […]

expand_less