Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Ceria dan Edukatif, Sat Lantas Polres Badung Kunjungi SDN 1 Buduk dalam Program Goes to School

Ceria dan Edukatif, Sat Lantas Polres Badung Kunjungi SDN 1 Buduk dalam Program Goes to School

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 4 Sep 2025
  • visibility 23
  • comment 0 komentar

Mangupura – Suasana ceria dan antusiasme tampak jelas di wajah para siswa SDN 1 Buduk yang berlokasi di Jln Raya Buduk Kecamatan Mengwi Kabupaten Badung saat menerima kunjungan dari Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Badung dalam rangka program Goes to School, Rabu (3/9/25). Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polres Badung dalam menanamkan kesadaran tertib berlalu lintas sejak usia dini.

Dalam kunjungan tersebut, personel Sat Lantas yang dipimpin PS. Kanit Kamsel Sat Lantas Polres Badung, Aiptu I Putu Ariasa memberikan edukasi mengenai rambu-rambu lalu lintas, tata cara menyeberang jalan yang aman, serta pentingnya menggunakan helm saat dibonceng kendaraan bermotor. Penyampaian materi dikemas secara interaktif dan menyenangkan melalui permainan, kuis, serta media visual, sehingga mudah dipahami oleh anak-anak.

Kasat Lantas, AKP Ni Luh Tiviasih, SH, MH, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan membentuk karakter anak-anak agar menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas di lingkungan mereka. “Kami ingin menanamkan nilai-nilai keselamatan sejak dini, karena anak-anak juga bisa menjadi agen perubahan di keluarganya,” ujarnya seijin Kapolres Badung AKBP M. Arif Batubara, SH, SIK, MH, M.Tr. Opsla.

Pihak sekolah menyambut baik kegiatan tersebut dan berharap kunjungan seperti ini dapat dilakukan secara rutin. Selain menambah wawasan siswa, kegiatan edukatif semacam ini juga mempererat hubungan antara kepolisian dengan masyarakat, khususnya lingkungan sekolah. (hms)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil Batutua Gotong Royong Bantu Pengecoran Rumah Warga di Desa Holulai

    Babinsa Koramil Batutua Gotong Royong Bantu Pengecoran Rumah Warga di Desa Holulai

    • calendar_month Senin, 29 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Serma Yusuf Tungga, melaksanakan kegiatan karya bakti membantu warga dalam persiapan pengecoran slof rumah di Dusun Oenasik, Desa Holulai, Kecamatan Loaholu, Kabupaten Rote Ndao, pada Senin (29/9/2025) sekitar pukul 12.15 WITA. Kegiatan ini merupakan bagian dari komunikasi sosial (Komsos) sekaligus monitoring wilayah binaan yang rutin dilakukan Babinsa untuk menjaga […]

  • Personil Koramil 1608-04/Woha Berikan Himbauan Humanis Jaga Keamanan Malam Hari

    Personil Koramil 1608-04/Woha Berikan Himbauan Humanis Jaga Keamanan Malam Hari

    • calendar_month Selasa, 7 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Woha _ Senin, 6 Oktober 2025, bertempat di Mako Koramil 1608-04/Woha, Jln. Buya Hamka Desa Tente, Kecamatan Woha, Kabupaten Bima, telah dilaksanakan apel pengecekan personil untuk pelaksanaan Patroli Siskamling. Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Pelda Anwar, Danpos Ramil Palibelo, dengan didampingi enam anggota Koramil. Patroli mandiri dilanjutkan di wilayah teritorial Koramil 1608-04/Woha. Selain personil Koramil, […]

  • TNI-Polri Kompak di Aewora, Bangun Kesadaran Warga Jaga Keamanan dan Lingkungan

    TNI-Polri Kompak di Aewora, Bangun Kesadaran Warga Jaga Keamanan dan Lingkungan

    • calendar_month Minggu, 12 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Ende, Dalam upaya menjaga stabilitas keamanan serta mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Koptu Sahlan Umar, bersama Bhabinkamtibmas Polsek Maurole, Aipda Geral Dala, melaksanakan kegiatan Pengamanan Wilayah (Pamwil) dan Komunikasi Sosial (Komsos) di Desa Aewora, Kecamatan Maurole, Kabupaten Ende, pada Minggu (12/10/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 10.00 WITA tersebut dihadiri oleh warga setempat […]

  • Cegah kecelakaan lalu-lintas, anggota Koramil 1623-04/Sidemen bersinergi tertibkan kendaraan truck parkir di bahu jalan.

    Cegah kecelakaan lalu-lintas, anggota Koramil 1623-04/Sidemen bersinergi tertibkan kendaraan truck parkir di bahu jalan.

    • calendar_month Rabu, 22 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Anggota Koramil 1623-04/Sidemen dipimpin Sertu Nengah Sukarta bersinergi dengan instansi terkait, memberikan himbauan sekaligus melaksanakan penertiban kendaraan truck parkir di bahu jalan, di Jln. Raya Sidemen-Klungkung Dusun Banyu Campah Desa Telaga Tawang Kec.Sidemen Kab.Karangasem, pada Selasa (21/10/25). Pemberian himbauan dan penertiban truck parkir di bahu jalan dilaksanakan oleh Dinas Perhubungan Kab.Karangasem, Pol PP […]

  • Kanit Intelkam Polsek Manggis, Intens Bangun Komunikasi Dengan Warga Masyarakat.

    Kanit Intelkam Polsek Manggis, Intens Bangun Komunikasi Dengan Warga Masyarakat.

    • calendar_month Kamis, 28 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 49
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Karangasem – Polsek Manggis. Dalam rangka meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban, pada hari Kamis tanggal 28/8/2025 bertempat di wilayah Banjar Pengalon, Desa Antiga Kelod, Kecamatan Manggis, Kanit Intelkam Polsek Manggis Iptu Nengah Artika, S.H., intensif membangun komunikasi dengan warga di wilayah hukumnya. Kegiatan ini bertujuan untuk […]

  • TNI-Polri dan Pemdes Daha Matangkan Persiapan HUT RI

    TNI-Polri dan Pemdes Daha Matangkan Persiapan HUT RI

    • calendar_month Selasa, 5 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Dompu, NTB — Menjelang peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia (HUT RI) ke-80, Babinsa Desa Daha dari Koramil 1614-03/Hu’u, Kodim 1614/Dompu, Sertu Abdullah Maulana, menghadiri rapat koordinasi bersama Bhabinkamtibmas dan aparatur pemerintah Desa Daha. Kegiatan berlangsung di Aula Kantor Desa Daha, Kecamatan Hu’u, Kabupaten Dompu, pada Selasa, 5 Agustus 2025. Rapat tersebut digelar sebagai […]

expand_less