Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Pangdam IX/Udayana: Bali Tetap Aman, Masyarakat Tenang Pasca Demonstrasi

Pangdam IX/Udayana: Bali Tetap Aman, Masyarakat Tenang Pasca Demonstrasi

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 1 Sep 2025
  • visibility 24
  • comment 0 komentar

Denpasar – Mengantisipasi perkembangan situasi pasca demonstrasi di sejumlah titik wilayah Bali yang sempat menimbulkan keresahan masyarakat, Kodam IX/Udayana bersama Polda Bali menggelar patroli gabungan di wilayah Kota Denpasar dan Kabupaten Badung, pada Senin (1/9/2025).

Patroli bersama tersebut dipimpin langsung oleh Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Piek Budyakto dan Kapolda Bali Irjen Pol Daniel Adityajaya. Rute patroli dimulai dari Makodam IX/Udayana, dilanjutkan menuju Mapolda Bali, Kantor DPRD Bali, Polsek Denpasar Timur (Renon), dan berakhir kembali di Mapolda Bali.

Pada kesempatan tersebut, Pangdam IX/Udayana menegaskan bahwa kegiatan patroli ini dilaksanakan sebagai langkah nyata TNI–Polri dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat.

“Patroli bersama ini bertujuan untuk meyakinkan secara langsung bahwa situasi Bali tetap aman dan kondusif, sehingga masyarakat dapat beraktivitas dengan tenang pasca demonstrasi beberapa hari yang lalu,” ujar Pangdam.

Sementara itu, Kepala Penerangan Kodam IX/Udayana, Kolonel Inf Widi Rahman, S.H., M.Si., dalam keterangannya menyampaikan bahwa kehadiran Pangdam IX/Udayana dan Kapolda Bali dalam patroli bersama ini merupakan bentuk komitmen TNI–Polri untuk selalu hadir di tengah masyarakat.

“Kegiatan ini menunjukkan soliditas dan sinergi yang kuat antara Kodam IX/Udayana dan Polda Bali dalam menjaga keamanan serta memberikan jaminan kepada masyarakat bahwa situasi di Bali tetap terkendali dan kondusif,” jelas Kapendam.

Patroli gabungan ini diharapkan mampu mengembalikan rasa aman masyarakat, memperkuat kepercayaan publik, serta menegaskan bahwa TNI–Polri senantiasa bersinergi menjaga stabilitas keamanan di Pulau Dewata.

Sejumlah pejabat tinggi turut hadir dalam kegiatan tersebut. Dari jajaran Kodam IX/Udayana hadir Kasdam IX/Udy, Irdam IX/Udy, Kaposahli Pangdam IX/Udy, Danrem 163/Wira Satya, Pamen Ahli Bidang Jemen, LO TNI AL, LO TNI AU, Asrendam IX/Udy, Para Asisten Kasdam IX/Udy, Dandim 1616/Gianyar, serta Dandenpomdam IX/Udy. Sementara dari Polda Bali hadir Wakapolda Bali bersama pejabat utama Polda Bali. (Pendam IX/Udy)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polsek Nusa Penida Gelar Patroli Malam, Pastikan Situasi Tetap Kondusif

    Polsek Nusa Penida Gelar Patroli Malam, Pastikan Situasi Tetap Kondusif

    • calendar_month Rabu, 29 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Polres Klungkung – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukumnya, Polsek Nusa Penida melaksanakan patroli malam yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Nusa Penida AKP I Ketut Kesuma Jaya, S.H., pada sejumlah lokasi strategis di wilayah Nusa Penida, (29/10). Kegiatan diawali dengan apel kesiapan , sebelum personel bergerak menuju beberapa titik yang dinilai […]

  • Babinsa Ende Tegaskan Pentingnya Keselamatan dan Kamtibmas di Dusun Wololele

    Babinsa Ende Tegaskan Pentingnya Keselamatan dan Kamtibmas di Dusun Wololele

    • calendar_month Minggu, 21 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Ende – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serka Petrus Ghobe, melaksanakan kegiatan pengamanan wilayah (Pamwil) dan komunikasi sosial (Komsos) bersama masyarakat di Dusun Wololele, Desa Sokoria Selatan, Kecamatan Ndona Timur, Kabupaten Ende, pada Sabtu (20/12/2025) pukul 10.15 WITA. Kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai bentuk monitoring situasi wilayah serta menjalin komunikasi yang erat dengan warga binaan. Hadir dalam kegiatan […]

  • Kapolsek Blahbatuh Hadiri Dan Berikan Arahan Pada Pertemuan Rutin Bhayangkari Ranting Blahbatuh

    Kapolsek Blahbatuh Hadiri Dan Berikan Arahan Pada Pertemuan Rutin Bhayangkari Ranting Blahbatuh

    • calendar_month Kamis, 15 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

      BLAHBATUH -GIANYAR, Kapolsek Blahbatuh Kompol Luh Putu Sri Sumartini, S.H., M.H. menghadiri kegiatan arisan dan pertemuan rutin Bhayangkari Ranting Blahbatuh yang dilaksanakan di Polsek Blahbatuh. Kegiatan ini menjadi wadah silaturahmi sekaligus mempererat kebersamaan antaranggota Bhayangkari dalam suasana yang penuh kekeluargaan dan kehangatan. Dalam pertemuan tersebut, Kapolsek Blahbatuh memberikan arahan kepada seluruh anggota Bhayangkari Ranting […]

  • Kehadiran Babinsa di Sawah, Bukti Nyata TNI Peduli Pertanian Rakyat Manggarai

    Kehadiran Babinsa di Sawah, Bukti Nyata TNI Peduli Pertanian Rakyat Manggarai

    • calendar_month Kamis, 30 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    MANGGARAI – Komitmen TNI AD terhadap stabilitas pertanian lokal kembali terlihat di sawah-sawah. Anggota Babinsa beraksi langsung, mulai dari pemeriksaan volume air irigasi hingga memastikan padi tumbuh dengan baik dan sehat. Tak hanya itu, ia juga memberikan motivasi dan arahan sederhana terkait cara perawatan tanaman yang lebih efisien agar hasil panen dapat meningkat. Aksi lapangan […]

  • Kapolsek Kediri Bersama Staf Membagikan Bendera Merah Putih Kepada Pengendara Sepeda Motor

    Kapolsek Kediri Bersama Staf Membagikan Bendera Merah Putih Kepada Pengendara Sepeda Motor

    • calendar_month Kamis, 7 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Polda Bali-Polres Tabanan-Polsek Kediri Dalam rangka peringatan HUT Proklamasi Kemerdekaan RI ke-80 tahun 2025 dan memupuk rasa nasionalisme dan patriotisme serta kecintaan tanah air Indonesia, Kapolsek Kediri bersama staf Melaksanakan kegiatan pembagian bendera merah putih kepada pengendara sepeda motor. Pada hari Kamis, 7-8-2025 Pukul 07.00 s/d 08.30 wita Kapolsek Kediri Kompol I Nyoman Sukadana, S.H, […]

  • Komsos dan Pamwil Babinsa Koramil Ende, Wujud Nyata Kepedulian TNI di Wilayah Binaan

    Komsos dan Pamwil Babinsa Koramil Ende, Wujud Nyata Kepedulian TNI di Wilayah Binaan

    • calendar_month Rabu, 14 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Ende Timur – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Sertu Damianus Kerhi, menunjukkan respons cepat dalam menangani kejadian pohon tumbang yang menutup akses jalan di Jalan Anggrek Km 03, Kelurahan Mautapaga, Kecamatan Ende Timur, Selasa (13/01/2025) sore. Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 16.00 WITA akibat hujan disertai angin kencang yang melanda wilayah Ende Timur, sehingga sebuah pohon besar […]

expand_less