Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Irdam IX Udayana Tekankan Transparansi Dan Pertanggungjawaban Satuan

Irdam IX Udayana Tekankan Transparansi Dan Pertanggungjawaban Satuan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 1 Sep 2025
  • visibility 32
  • comment 0 komentar

NTT-KUPANG, – Komandan Kodim 1604/Kupang, Kolonel Inf Kadek Abriawan, S.I.P., M.H.I., didampingi Pasiren Dim 1604/Kupang, Kapten Inf I Ketut Sabada Andika, menghadiri Taklimat Awal Audit Kinerja Itdam IX/Udayana Tahun 2025. Kegiatan tersebut dibuka secara resmi oleh Irdam IX/Udayana, Brigjen TNI Subagyo, W.G., CTMP, melalui video telekonferensi yang berlangsung di Ruang Rapat Sobai II Korem 161/Wira Sakti. Taklimat diikuti oleh para Dansat jajaran Korem 161/Wira Sakti, baik secara tatap muka maupun virtual. Senin (01/09/2025).

Dalam arahannya, Irdam IX/Udayana menekankan bahwa pemeriksaan tahun 2025 difokuskan pada berbagai program kerja, di antaranya pemanfaatan BMN, pengadaan barang dan jasa, pertanggungjawaban BPD, pelaksanaan latihan satuan, pengelolaan hibah, serta pengawasan senjata dan munisi. Selain itu, audit juga menyoroti anomali tunjangan kinerja, pelaksanaan belanja barang dan jasa, hingga implementasi Surat Telegram Kasad terkait koperasi.

Irdam menegaskan agar setiap temuan nantinya segera diperbaiki dalam batas waktu 14 hari serta langsung dilaporkan ke Itdam. Ia juga mengingatkan pentingnya kejujuran dan keterbukaan dari setiap entitas satuan dalam memberikan keterangan selama proses pemeriksaan berlangsung. “Audit ini bukan untuk mencari kesalahan, tetapi memastikan tata kelola satuan berjalan transparan, akuntabel, dan sesuai aturan,” tegasnya.

Kegiatan ini turut dihadiri secara tatap muka Kasrem 161/WS Kolonel Inf Riko Harianto, S.I.P., para Kasi Korem 161/WS, Dan/Kabalak Ajudam IX/Udayana, dan Karumkit Tk. III Wira Sakti. Sedangkan melalui video konferensi hadir para Dandim jajaran Korem 161/WS, Danbrigif 21/Komodo, serta para Danyonif dan Dan/Ki jajaran. Tim pemeriksa Itdam IX/Udayana yang dipimpin Kolonel Inf Anton S dengan anggota Letkol Inf Catur, Letkol Inf Kaka, Letkol Inf Arianto dan Sertu Hakim akan melaksanakan pemeriksaan di Kodim 1604/Kupang pada tanggal 3 September 2025. (Pendim1604).

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Langkah Nyata Pencegahan Konflik Sosial, Kodim 1608/Bima Fokus pada Edukasi dan Deteksi Dini

    Langkah Nyata Pencegahan Konflik Sosial, Kodim 1608/Bima Fokus pada Edukasi dan Deteksi Dini

    • calendar_month Rabu, 17 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Kota Bima _ Selasa, 16 September 2025, bertempat di Aula Serbaguna Makodim 1608/Bima, telah dilaksanakan kegiatan Pembinaan Komunikasi Cegah Konflik Sosial oleh Kodim 1608/Bima. Kegiatan ini dipimpin oleh Ketua Tim Pembinaan Komunikasi cegah konflik sosial dari Sintelad, Brigjen TNI Agus Bhakti, S.I.P., M.I.P., M.Han, Waasintel Kasad Bidang Inteltek dan Hubungan Luar Negeri, bersama rombongan. Hadir […]

  • TNI Bersama Masyarakat Jaga Kamtibmas Lewat Patroli Malam di Waingapu

    TNI Bersama Masyarakat Jaga Kamtibmas Lewat Patroli Malam di Waingapu

    • calendar_month Jumat, 10 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur,Kodim 1601/Sumba Timur menggelar kegiatan patroli malam di sekitar Bank BRI Waingapu, Kelurahan Hambala, Kecamatan Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur pada Jumat malam (10/10/2025). Kegiatan ini merupakan upaya satuan Kodim 1601/Sumba Timur dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat, khususnya di wilayah perkotaan pada malam hari, serta mencegah potensi tindak kriminal di kawasan objek […]

  • Saka Bhayangkara Tabanan Beri Bingkisan Khas Galungan kepada Sat Binmas sebagai Wujud Apresiasi

    Saka Bhayangkara Tabanan Beri Bingkisan Khas Galungan kepada Sat Binmas sebagai Wujud Apresiasi

    • calendar_month Minggu, 16 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Menjelang perayaan Hari Raya Galungan dan Kuningan, Perwakilan Saka Bhayangkara Cabang Tabanan menunjukkan rasa hormat dan kedekatan mereka dengan jajaran kepolisian melalui kegiatan berbagi bingkisan. Dalam kesempatan tersebut, para anggota Saka Bhayangkara menyerahkan jajan tradisional berupa ketan dan tape secara simbolis kepada Kasat Binmas Polres Tabanan, AKP […]

  • Babinsa 1617/Jembrana Sertu Zainal Efendi Kawal Penyaluran Bantuan Pangan di Yehembang Kauh

    Babinsa 1617/Jembrana Sertu Zainal Efendi Kawal Penyaluran Bantuan Pangan di Yehembang Kauh

    • calendar_month Kamis, 13 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Jembrana, Bali – Komitmen Tentara Nasional Indonesia (TNI) dalam mendukung kesejahteraan rakyat dan menjaga stabilitas wilayah kembali dibuktikan melalui aksi nyata jajaran Komando Distrik Militer (Kodim) 1617/Jembrana. Babinsa Desa Yehembang Kauh, Sertu Zainal Efendi, mengambil peran aktif mengawal langsung kegiatan penting penyaluran Bantuan Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) di Kantor Desa Yehembang Kauh, Kecamatan Mendoyo. Sertu […]

  • Koramil 1627-02/Rote Timur Pastikan Penyaluran Menu Bergizi Berjalan Lancar

    Koramil 1627-02/Rote Timur Pastikan Penyaluran Menu Bergizi Berjalan Lancar

    • calendar_month Kamis, 4 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Rote Ndao — Pada hari ini Kamis, 04 Desember 2025 pukul 07.00 WITA, bertempat di Yayasan Terdinda Berkat Lancar Desa Papela, Kecamatan Rote Timur, Babinsa Koramil 1627-02/Rote Timur Serda Ismail Rahadat melaksanakan pendampingan kegiatan Pemberian Makanan Sehat Bergizi kepada siswa/i tingkat TK, PAUD, SD, SMP, dan SMA. Kegiatan ini diselenggarakan oleh pihak ketiga yang bekerja […]

  • Babinsa Koramil Poto Tano Imbau Warga Jaga Keamanan dan Kebersihan Desa

    Babinsa Koramil Poto Tano Imbau Warga Jaga Keamanan dan Kebersihan Desa

    • calendar_month Senin, 22 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Desa Kiantar Koramil 1628-04/Poto Tano, Koptu Amirudin, melaksanakan kegiatan monitoring wilayah desa binaan sekaligus komunikasi sosial (Komsos) bersama masyarakat Desa Kiantar, Kecamatan Poto Tano, Kabupaten Sumbawa Barat, Senin (22/12/2025). Kegiatan yang dimulai sekitar pukul 10.00 WITA tersebut bertujuan untuk memantau kondisi wilayah serta mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat. Dalam […]

expand_less