Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Babinsa Desa Toang Bantu Warga Menjahit Jaring Tangkap Ikan

Babinsa Desa Toang Bantu Warga Menjahit Jaring Tangkap Ikan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Minggu, 31 Agt 2025
  • visibility 31
  • comment 0 komentar

NTT—ALOR—Pada hari Minggu, 31 Agustus 2025 pukul 11.20 Wita, Babinsa Desa Toang Kecamatan Pantar Tengah Kabupaten Alor, Pratu Anwar Dopong, melaksanakan kegiatan pemantauan wilayah. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa turut serta membantu masyarakat yang sedang menjahit jaring atau pukat milik Bapak Kadir Koda bertempat di RT 03/RW 01 Desa Toang.

Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Babinsa Desa Toang, Pratu Anwar Dopong, bersama Bapak Kadir Koda selaku pemilik jaring, serta beberapa pemuda Desa Toang yang ikut berpartisipasi. Kehadiran Babinsa dalam kegiatan tersebut memberikan semangat dan dukungan bagi masyarakat dalam menyelesaikan pekerjaan secara gotong royong.

Adapun susunan kegiatan meliputi aksi bakti membantu masyarakat dalam penjahitan jaring/pukat, sekaligus melakukan sosialisasi kepada warga. Dengan metode bakti dan komunikasi sosial, Babinsa berusaha mendekatkan diri kepada masyarakat dan memberikan motivasi untuk terus mengedepankan semangat kebersamaan.

Dalam kesempatan itu, Babinsa juga menyampaikan pesan kepada masyarakat agar dalam setiap aktivitas, sekecil apapun, selalu mengutamakan faktor keamanan. Hal ini disampaikan guna meningkatkan kewaspadaan dan keselamatan dalam kehidupan sehari-hari, baik di lingkungan keluarga maupun masyarakat.

Secara umum, kegiatan pemantauan wilayah dan bakti yang dilaksanakan Babinsa Desa Toang bersama warga berjalan dengan aman dan lancar. Kehadiran Babinsa tidak hanya membantu pekerjaan masyarakat, tetapi juga mempererat hubungan antara TNI dan rakyat dalam menjaga kebersamaan serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

(Pendim1622/Alor)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Koramil 1627-02 Pantai Baru Kawal Distribusi Makanan Bergizi bagi Peserta Didik di 4 Jenjang Pendidikan

    Koramil 1627-02 Pantai Baru Kawal Distribusi Makanan Bergizi bagi Peserta Didik di 4 Jenjang Pendidikan

    • calendar_month Jumat, 28 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Pantai Baru, 28 November 2025 – Program pendampingan pemberian makanan sehat dan bergizi kembali dilaksanakan di wilayah Kecamatan Pantai Baru, Kabupaten Rote Ndao. Kegiatan yang berlangsung Jumat pagi ini dimulai pukul 07.00 WITA dan dipusatkan di Yayasan Sasando Abadi, Desa Ofalangga. Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru, Koptu Mesak Foeh, turun langsung melakukan pendampingan dan pengawasan untuk […]

  • Kapolda Bali Hadiri Apel Gelar Kesiapan Batalion Komposit PRCPB

    Kapolda Bali Hadiri Apel Gelar Kesiapan Batalion Komposit PRCPB

    • calendar_month Jumat, 29 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Pekan Apel Gelar Kesiapan Batalion Komposit Penanggulangan Reaksi Cepat Penanggulangan Bencana (PRCPB) digelar di Pangkalan Yonif 900/SBW, dan dihadiri langsung oleh Kapolda Bali Irjen Pol. Daniel Adityajaya, S.I.K., M.Si., bersama sejumlah pejabat Forkopimda serta stakeholder kebencanaan daerah. Dalam kegiatan tersebut, Kapolda Bali menyampaikan apresiasi atas sinergi yang terjalin antara TNI, Polri, dan instansi terkait dalam […]

  • Dukung Transparansi Program KDKMP, Babinsa Gianyar Dibekali Pengoperasian Portal.id

    Dukung Transparansi Program KDKMP, Babinsa Gianyar Dibekali Pengoperasian Portal.id

    • calendar_month Kamis, 11 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Gianyar – Makodim, Kamis (11/12/2025) Dalam rangka meningkatkan kapasitas dan kemampuan aparat kewilayahan dalam sistem pelaporan berbasis digital, Kodim 1616/Gianyar mengikuti kegiatan Video Conference (Vidcon) terkait penggunaan Aplikasi Portal.id bagi para Babinsa. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Spaban VII Kermater Sterad dan diikuti oleh seluruh jajaran Kodim secara terpusat di Aula Makodim 1616/Gianyar. Dalam pemaparannya, narasumber […]

  • Badan Pangan Nasional Gandeng TNI Salurkan Bantuan SPHP

    Badan Pangan Nasional Gandeng TNI Salurkan Bantuan SPHP

    • calendar_month Kamis, 24 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Kodim 1614/Dompu menjadi salah satu titik pelaksanaan kegiatan nasional berupa video conference (Vicon) Penyaluran Bantuan Pangan dan Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) yang digelar serentak di seluruh Indonesia, Kamis (24/7/2025). Kegiatan yang dipusatkan di garasi Makodim 1614/Dompu ini diikuti oleh sekitar 80 orang, terdiri dari unsur Forkopimda, tokoh masyarakat, serta perwakilan […]

  • Polsek Kerambitan laksanakan Pengamanan Anniversary Komunitas Rider 2 Tak Tabanan.

    Polsek Kerambitan laksanakan Pengamanan Anniversary Komunitas Rider 2 Tak Tabanan.

    • calendar_month Minggu, 26 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Polres Tabanan-Polsek Kerambitan, Minggu 26 Oktober 2025; Perwira Pengawas Polsek Kerambitan Iptu I Wayan Bagia, S. H. bersama Bhabinkamtibmas dan 4 personil Polsek melaksanakan pengamanan Anniversary Komunitas Rider 2 Tak Tabanan bertempat di Lapangan Umum Kerambitan Desa Kerambitan. Kegiatan pengamanan dilaksanakan mulai pukul 09.00 Wita selesai. Kegiatan Anniversary Komunitas Rider 2 Tak Tabanan merupakan acara […]

  • Babinsa Tegaskan Komitmen TNI untuk Generasi Sehat melalui Program Makan Bergizi Gratis

    Babinsa Tegaskan Komitmen TNI untuk Generasi Sehat melalui Program Makan Bergizi Gratis

    • calendar_month Jumat, 3 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Bima, Jum’at 3 Oktober 2025 — Babinsa Kodim 1608/Bima kembali menunjukkan kepeduliannya kepada masyarakat dengan mendampingi kegiatan pembagian Makan Bergizi Gratis (MBG) di wilayah Kecamatan Wawo. Kegiatan sosial ini digelar oleh Yayasan Peduli Umat Mbojo di bawah pimpinan H. Kasnun Ahmad, dengan total distribusi 2.894 porsi makanan bergizi. Para Babinsa hadir langsung di lapangan untuk […]

expand_less