Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Sertijab Dandim 1625/Ngada Berlangsung Khidmat di Makorem 161/WS, Danrem Tegaskan Komitmen Tugas

Sertijab Dandim 1625/Ngada Berlangsung Khidmat di Makorem 161/WS, Danrem Tegaskan Komitmen Tugas

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 30 Agt 2025
  • visibility 26
  • comment 0 komentar

Kupang, 29 Agustus 2025 — Komandan Korem 161/Wira Sakti (WS), Brigjen TNI Hendro Cahyono, memimpin langsung upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Komandan Kodim 1625/Ngada dari Letkol CZI Deni Wahyu Setiyawan, S.H. kepada Letkol Inf Imam Subekti S.E. Kegiatan ini berlangsung hikmat di Aula Makorem 161/WS, Kupang, Nusa Tenggara Timur.

Dalam sambutannya, Danrem 161/WS menyampaikan apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Letkol CZI Deni Wahyu Setiyawan S.H atas dedikasi dan pengabdian selama menjabat sebagai Dandim 1625/Ngada.

“Terima kasih atas pengabdian dan loyalitas Letkol Deni selama memimpin Kodim 1625/Ngada. Banyak hal positif yang telah dicapai dalam mendukung tugas-tugas TNI AD dan kemanunggalan TNI dengan rakyat,” ujarnya.

Danrem juga menyambut baik Letkol Inf Imam Subekti S.E sebagai pejabat Dandim 1625/Ngada yang baru. Ia berharap, kepemimpinan yang baru dapat terus meningkatkan sinergi dengan pemerintah daerah, aparat keamanan, dan masyarakat dalam menjaga stabilitas wilayah.

“Saya percaya, dengan pengalaman dan kemampuan yang dimiliki Letkol Inf Imam Subekti S.E, Kodim 1625/Ngada akan semakin solid dan profesional dalam menjalankan tugas-tugas kewilayahan,” tambahnya.

Upacara Sertijab dihadiri oleh para pejabat utama Korem 161/WS, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 161/WS. Acara ditutup dengan penyerahan cinderamata dan ucapan selamat dari seluruh jajaran.

Serah terima jabatan ini merupakan bagian dari proses pembinaan organisasi TNI AD, guna penyegaran dan pengembangan karier prajurit, sekaligus menjamin kesinambungan kepemimpinan di satuan kewilayahan.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Jaga Stabilitas Wilayah Binaan, Koramil 1630-03/Macang Pacar Gelar Patroli Kamtibmas di Noa

    Jaga Stabilitas Wilayah Binaan, Koramil 1630-03/Macang Pacar Gelar Patroli Kamtibmas di Noa

    • calendar_month Jumat, 14 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Macang pacar—Patroli berkekuatan 4 (empat) orang personel Koramil 1630-03/Macang Pacar, yang dipimpin langsung oleh Sertu Agus Asrul Sani dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah binaan, anggota Koramil 1630-03/Macang Pacar jajaran Kodim 1630/Manggarai Barat pada hari Kamis, 13/11/2025. Rute patroli difokuskan di seputaran Wilayah Noa, Kecamatan Pacar, Kabupaten Manggarai Barat, yang […]

  • Antisipasi Gangguan Kamtibmas Polsek Penebel  Patroli Malam Hari

    Antisipasi Gangguan Kamtibmas Polsek Penebel Patroli Malam Hari

    • calendar_month Sabtu, 16 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Polres Tabanan, Polsek Penebel Sabtu 16 Agustus 2025 pkl 03.00 wita sampai dengan 05.00 wita Guna tetap mewujudkan sitkamtibmas di wilayah hukum Polsek Penebel agar tetap kondusif, Perwira Pengawas Polsek Penebel IPDA I MADE SUARTHANA memimpin personil piket fungsi melaksanakan patroli Subuh. Seperti halnya kegiatan yang dilaksanakan pada hari ini personil Gabungan piket fungsi Polsek […]

  • Kolaborasi untuk Kesehatan, Dukungan Koramil dalam Penanganan Stunting dan Imunisasi di Lembor

    Kolaborasi untuk Kesehatan, Dukungan Koramil dalam Penanganan Stunting dan Imunisasi di Lembor

    • calendar_month Sabtu, 25 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Lembor Selatan, 24 Oktober 2025 — Demi mendongkrak derajat kesehatan masyarakat, kolaborasi antarinstansi menjadi imperatif. Ws Danramil 1630-02/Lembor menghadiri Rapat Mini Lokakarya (Minilok) Lintas Sektor yang diselenggarakan oleh Puskesmas Lengkong Cepang. Rapat yang digelar di Aula Puskesmas ini mempertemukan pilar-pilar pembangunan: unsur kecamatan, tenaga kesehatan, aparat desa, tokoh masyarakat, serta perwakilan Polsek dan Koramil. Fokus […]

  • Pesona Tamekan 2025: Kebersamaan Warga dalam Acara Mangan Tode

    Pesona Tamekan 2025: Kebersamaan Warga dalam Acara Mangan Tode

    • calendar_month Kamis, 2 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka memeriahkan Hari Lahir Desa Tamekan ke-13, pemerintah desa bersama masyarakat menggelar acara Mangan Tode atau makan bersama anak-anak sebagai bagian dari rangkaian kegiatan Pesona Tamekan 2025, yang dipusatkan di lapangan sepak bola Desa Tamekan, Kecamatan Taliwang, Kamis (02/10/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 16.30 Wita ini diikuti oleh sekitar 150 […]

  • Babinsa Bedulu Dukung Pelestarian Adat dan Budaya Melalui Pengamanan Upacara

    Babinsa Bedulu Dukung Pelestarian Adat dan Budaya Melalui Pengamanan Upacara

    • calendar_month Jumat, 10 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Gianyar – Blahbatuh, Kamis (9/10/2025) Dalam rangka mendukung kelancaran pelaksanaan kegiatan adat di wilayah binaannya, Babinsa Desa Bedulu Koramil 1616-04/Blahbatuh Serka I Wayan Juliawan bersama Bhabinkamtibmas Bedulu dan Pecalang Desa Adat Tegalinggah melaksanakan pengamanan dan pengaturan lalu lintas pada Upacara Nyenuk rangkaian Karya Mamungkah, Ngenteg Linggih, Mapedudusan Agung yang dipusatkan di Pura Tegal Wangi, Desa […]

  • Satgas Pamtas Hadirkan Harapan: Pembangunan Rumah Warga di Desa Sunsea

    Satgas Pamtas Hadirkan Harapan: Pembangunan Rumah Warga di Desa Sunsea

    • calendar_month Kamis, 4 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Kecamatan Naibenu, 4 September 2025 – Pada hari Rabu personel Pos Nelu dari Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 15/DBY, yang dipimpin oleh Pratu Anang Setyo Kuncoro, bersama dua anggota lainnya, melaksanakan kegiatan karya bakti pembangunan rumah Bapak Maximus Nono di Dusun Nelu RT 12/RW 06, Desa Sunsea, Kecamatan Naibenu, Kabupaten Timor Tengah Utara. Bapak […]

expand_less