Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Doa Bersama Polsek Dentim dan Komunitas Ojol: Satukan Niat Jaga Bali Tetap Aman dan Damai

Doa Bersama Polsek Dentim dan Komunitas Ojol: Satukan Niat Jaga Bali Tetap Aman dan Damai

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 30 Agt 2025
  • visibility 33
  • comment 0 komentar

Polsek Denpasar Timur (Dentim) menggelar kegiatan persembahyangan atau doa bersama dengan komunitas Ojek Online (Ojol) bertempat di Pura Kerti Buana Polsek Dentim, Sabtu (30/08/2025) pagi.

Kegiatan dipimpin langsung oleh Waka Polsek Dentim, AKP I Wayan Merta Adi Saputra, S.H., diikuti oleh personel Polsek Dentim, serta perwakilan komunitas Ojol sebanyak 10 orang.

Doa bersama ini dilaksanakan sebagai bentuk rasa syukur sekaligus memohon keselamatan serta terciptanya situasi Kamtibmas yang aman dan damai, khususnya di wilayah Denpasar Timur dan Bali pada umumnya.

Dalam sambutannya, Waka Polsek Dentim menyampaikan apresiasi kepada komunitas Ojol yang hadir. “Kami mengucapkan terima kasih kepada komunitas Ojek Online yang berkenan hadir dalam doa bersama ini. Melalui kegiatan sederhana ini, mari kita satukan niat untuk menjaga keamanan, ketertiban, dan kedamaian di Bali. Kepolisian akan terus menjalin hubungan kekeluargaan dan sinergi dengan masyarakat, khususnya komunitas Ojol, demi Bali yang tetap aman dan kondusif,” ujar AKP I Wayan Merta Adi Saputra, S.H.

Sebagai wujud kepedulian, Polsek Dentim juga menyerahkan tali kasih berupa paket sembako kepada perwakilan komunitas Ojol. Acara ditutup dengan sesi foto bersama yang berlangsung penuh keakraban.

Melalui kegiatan ini, Polsek Dentim menegaskan komitmennya untuk hadir, berbuat, dan bermanfaat bagi masyarakat, serta mengajak seluruh elemen untuk bergandeng tangan menjaga keamanan Bali.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Batubulan Tegakkan Nilai Patriotisme Lewat Pengamanan Napak Tilas Surat Sakti Ngurah Rai

    Babinsa Batubulan Tegakkan Nilai Patriotisme Lewat Pengamanan Napak Tilas Surat Sakti Ngurah Rai

    • calendar_month Minggu, 16 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Minggu (16/11/2025) Dalam rangka menghormati jejak perjuangan Pahlawan Nasional I Gusti Ngurah Rai, Babinsa Desa Batubulan Koramil 1616-05/Sukawati Koptu I Kadek Sudarmayasa, bersama Bhabinkamtibmas Desa Batubulan Aiptu I Wayan Semadiyasa, melaksanakan pengamanan kegiatan Napak Tilas Pataka, Panji-Panji, dan Surat Sakti yang berlangsung di Tugu Kemerdekaan halaman Kantor Desa Batubulan, Kecamatan Sukawati.   […]

  • Koramil 1608-01/Rasanae Bersama RT Gelar Operasi Keamanan Malam

    Koramil 1608-01/Rasanae Bersama RT Gelar Operasi Keamanan Malam

    • calendar_month Kamis, 20 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Kota Bima _ Pada Rabu, 19 November 2025, kegiatan Sistem Keamanan Lingkungan (Siskamling) berlangsung di wilayah teritorial Koramil 1608-01/Rasanae. Kegiatan dipimpin langsung oleh Babinsa Kelurahan Manggonao, Serka Iksan, dengan lokasi pelaksanaan di Kelurahan Tanjung, Kecamatan Rasanae Barat, Kota Bima. Patroli malam ini melibatkan beberapa personil penting di antaranya 4 anggota Koramil 1608-01/Rasanae, Ketua RT 08 […]

  • Satgas Pamtas Yonarmed 12 Kostrad Dukung UMKM Tempe di Raihat

    Satgas Pamtas Yonarmed 12 Kostrad Dukung UMKM Tempe di Raihat

    • calendar_month Senin, 15 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad Pos Turiscain melaksanakan kegiatan pendampingan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) pembuatan tempe kepada masyarakat di Desa Maumutin, Kecamatan Raihat, Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan dan kemandirian ekonomi masyarakat perbatasan. Pendampingan dilakukan dengan memberikan edukasi langsung mengenai proses pembuatan tempe, mulai […]

  • Pelayanan Samsat Drive Thru Polres Karangasem

    Pelayanan Samsat Drive Thru Polres Karangasem

    • calendar_month Rabu, 17 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Karangasem, Polres Karangasem bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Karangasem melaksanakan layanan pajak kendaraan bermotor yang dinamakan Samsat Drive Thru “Gelis Karangasem” yang semakin mempermudah pelayanan publik. Layanan ini merupakan inovasi baru sebagai alternatif tempat pembayaran pajak kendaraan yang aman bagi masyarakat maupun bagi petugas pelayanan Samsat. Pelayanan Samsat Drive Thru ” Gelis […]

  • Bangun Karakter Prajurit, Kodim 1621/TTS Laksanakan Upacara Bendera Rutin Hari Senin.

    Bangun Karakter Prajurit, Kodim 1621/TTS Laksanakan Upacara Bendera Rutin Hari Senin .

    • calendar_month Senin, 5 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 2
    • 0Komentar

    Kodim 1621/TTS melaksanakan Upacara Bendera rutin hari Senin yang berlangsung dengan khidmat dan penuh semangat nasionalisme, bertempat di Lapangan Upacara Makodim 1621/TTS, Senin (05/01/2026). Upacara yang dimulai pukul 07.10 WITA tersebut diikuti sekitar ±65 personel jajaran Kodim 1621/TTS. Bertindak selaku Inspektur Upacara yakni Pasi Pers Kodim 1621/TTS Kapten Inf Syarief Rahman, dengan dukungan perangkat upacara […]

  • Polsek Kuta Utara Tingkatkan  Patroli Di Wilayah Rawan Bencana

    Polsek Kuta Utara Tingkatkan Patroli Di Wilayah Rawan Bencana

    • calendar_month Selasa, 9 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Kuta Utara – Intensitas hujan saat ini cukup tinggi mengguyur wilayah kecamatan Kuta Utara. Untuk antisifasi terjadinya bencana alam, Unit Kecil Lengkap (UKL) Polsek Kuta Utara untuk melakukan langkah awal dengan melakukan patroli wilayah menyusuri daerah rawan banjir dan pohon tumbang. Selasa (8/9/2025). Pukul 22.00 Wita. Patroli yang di pimpin Perwira Pengawas Ipda I Gede […]

expand_less