Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Doa Bersama Polres Dompu Wujudkan Kebersamaan untuk Bangsa

Doa Bersama Polres Dompu Wujudkan Kebersamaan untuk Bangsa

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 30 Agt 2025
  • visibility 29
  • comment 0 komentar

Dompu, NTB– Polres Dompu menggelar kegiatan doa bersama di Masjid Miftahul Jannah, Jalan Bhayangkara, Kelurahan Bada, Kecamatan Dompu. Acara yang berlangsung pada tanggal Sabtu 30 Agustus 2025, tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Dompu, AKBP Sodikin Fahrojin Nur, S.I.K., dan dihadiri sekitar 50 peserta dari unsur TNI-Polri serta tokoh agama.

Hadir dalam kegiatan ini antara lain Kapolres Dompu AKBP Sodikin Fahrojin Nur, S.I.K., Dandim 1614/Dompu yang diwakili oleh Pasi Ops Letda Inf. Ilham, Ustadz Lalu Syafruddin, para perwira Polres Dompu, anggota Kodim 1614/Dompu, serta anggota Polres Dompu.

Dalam sambutannya, Kapolres Dompu menegaskan bahwa doa bersama ini bukan hanya sekadar ritual keagamaan, tetapi menjadi simbol kebersamaan, toleransi, dan semangat Bhayangkara dalam mengayomi masyarakat tanpa memandang latar belakang agama maupun suku.

“Doa bersama ini juga dipersembahkan untuk keselamatan bangsa dan negara, serta memohon perlindungan bagi rakyat Indonesia, khususnya di tengah situasi meningkatnya aksi demonstrasi di DPR RI,” ujar Kapolres.

Pada kesempatan yang sama, Pasi Ops Kodim 1614/Dompu Letda Inf. Ilham menyampaikan bahwa kegiatan doa bersama ini menjadi bukti nyata sinergi TNI dan Polri dalam menjaga stabilitas keamanan dan kondusivitas wilayah. Ia menekankan bahwa semangat kebersamaan harus selalu dijaga, terutama dalam menghadapi dinamika sosial politik yang tengah berkembang.

“TNI bersama Polri akan terus berkomitmen menjaga keamanan, ketertiban, dan kebersamaan masyarakat. Doa yang dipanjatkan hari ini adalah bentuk ikhtiar kita agar bangsa ini tetap diberikan keselamatan dan dijauhkan dari perpecahan,” ujar Letda Inf. Ilham.

Selain doa bersama, kegiatan juga diisi dengan pelaksanaan Sholat Gaib yang ditujukan bagi Almarhum Affan Kurniawan, seorang pengemudi ojek online yang meninggal saat aksi unjuk rasa di depan Gedung DPR RI. Doa dipimpin oleh Ustadz Lalu Syafruddin, dan seluruh rangkaian acara berakhir dengan aman dan lancar.

Kegiatan doa bersama ini meneguhkan makna bahwa doa adalah sarana mempererat persaudaraan, memperkuat spiritualitas, dan menumbuhkan kepedulian antar sesama dalam menghadapi tantangan kehidupan berbangsa.

(Pendim1614/Dompu)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil 1612-07/Satar Mese Hadiri Rapat RKPDes 2026 di Desa Satarloung

    Babinsa Koramil 1612-07/Satar Mese Hadiri Rapat RKPDes 2026 di Desa Satarloung

    • calendar_month Jumat, 8 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Manggarai, NTT — Dalam rangka mendukung perencanaan pembangunan desa yang partisipatif dan transparan, Babinsa Koramil 1612-07/Satar Mese, Praka Jhon Rolland, menghadiri kegiatan Musyawarah Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) Tahun Anggaran 2026 di Aula Kantor Desa Satarloung, Kecamatan Satarmese, Kabupaten Manggarai, pada Jumat (8/8/2025). Rapat musyawarah ini merupakan tahapan penting dalam proses penyusunan program pembangunan dan […]

  • Pemberlakuan Kembali Ronda Malam di Kelurahan Potu untuk Cegah Gangguan Keamanan

    Pemberlakuan Kembali Ronda Malam di Kelurahan Potu untuk Cegah Gangguan Keamanan

    • calendar_month Sabtu, 25 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – 25 Oktober 2025 Babinsa Kelurahan Potu, Koptu Abubakar, bersama Bhabinkamtibmas mendampingi Lurah dalam rapat koordinasi terkait pemberlakuan kembali ronda malam di wilayah Kelurahan Potu. Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya meningkatkan keamanan dan kenyamanan lingkungan bagi seluruh warga. Koptu Abubakar menekankan pentingnya antusiasme warga dalam mengikuti ronda malam. Menurutnya, kegiatan ini bukan hanya […]

  • Semangat, Prajurit Kodim Klungkung Latihan PSM Perkuat Fisik Dan Naluri Tempur

    Semangat, Prajurit Kodim Klungkung Latihan PSM Perkuat Fisik Dan Naluri Tempur

    • calendar_month Selasa, 9 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Klungkung,- Dalam rangka mengasah dan meningkatkan kemampuan prajurit, khususnya dalam bela diri, Kodim 1610/Klungkung melaksanakan kegiatan latihan Pencak Silat Militer ( PSM ) di lapangan Makodim 1610/Klungkung pada Selasa ( 09/12/25 ). Kegiatan latihan yang dipimpin oleh Pasiops Kodim Klungkung Kapten Inf Ketut Joni beserta dua pelatih Serda Azar dan Praka Jaka ini menjadi salah […]

  • Wakapolres  Bandara Ngurah Rai Pimpin Apel Pagi, Tekankan Profesionalisme dan Hindari Perilaku Hedon

    Wakapolres Bandara Ngurah Rai Pimpin Apel Pagi, Tekankan Profesionalisme dan Hindari Perilaku Hedon

    • calendar_month Senin, 29 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Badung – Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai melaksanakan apel pagi pada Senin (29/9/2025) bertempat di halaman Mako Polres. Apel tersebut dipimpin oleh Wakapolres Kawasan Bandara, Kompol I Nengah Sudiarta, S.Sos., dan diikuti oleh seluruh personel. Dalam arahannya, Wakapolres mengawali dengan ucapan salam dan rasa syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena seluruh personel […]

  • Beri Rasa Aman Kepada Umat Nasrani, Pawas Bersama Anggota Sambangi Tempat Ibadah PPI Sembung

    Beri Rasa Aman Kepada Umat Nasrani, Pawas Bersama Anggota Sambangi Tempat Ibadah PPI Sembung

    • calendar_month Minggu, 23 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Polda Bali, Polres Bangli, Polsek Bangli- Guna memantau dan monitor situasi kamtibmas serta jalannya prosesi ibadah rutin umat Kristiani setiap hari Minggu, Kepolisian Sektor (Polsek)  Bangli melaksanakan kegiatan patroli kewilayahan dan pengamanan di sejumlah gereja dan tempat Ibadah lainnya di wilayah hukum Polsek Bangli. Terkait dengan hal tersebut pada hari Minggu, (23/11/2025), Personil Polsek Bangli Polres […]

  • Berkunjung Ke Nusa Penida, Babinsa Kutampi Sampaikan Bupati Klungkung Hadiri Ngaben Massal Di Dusun Jurangaya

    Berkunjung Ke Nusa Penida, Babinsa Kutampi Sampaikan Bupati Klungkung Hadiri Ngaben Massal Di Dusun Jurangaya

    • calendar_month Rabu, 17 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Klungkung,- Klungkung,- Bupati Klungkung I Made Satria melaksanakan kunjungan di Dusun Jurangaya, Desa Kutampi, Kecamatan Nusa Penida. Kehadiran orang nomor satu di Kabupaten Klungkung tersebut dalam rangka menghadiri kegiatan Pitra Yadnya ngaben massal, Rabu ( 17/09/25 ). Kunjungan Bupati itupun mendapat pengawalan dari Babinsa Kutampi Serda Nursam Muliadi bersama Bhabinkamtibmas yang dibantu para pecalang. Babinsa […]

expand_less