Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Dandim 1608/Bima Jalin Komunikasi Langsung di Lapangan Lewat Monitoring Wilayah

Dandim 1608/Bima Jalin Komunikasi Langsung di Lapangan Lewat Monitoring Wilayah

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 30 Agt 2025
  • visibility 34
  • comment 0 komentar

Bima,_ Dandim 1608/Bima melaksanakan monitoring keliling wilayah Bima menggunakan sepeda motor pada Jum’at,29/08/2025, yang diikuti oleh Kasdim beserta perwira staf dan personil Kodim. Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi antar personil serta memantau langsung kondisi wilayah dan masyarakat di area yang dilewati. Monitoring ini merupakan aksi nyata Dandim dan tim dalam mengoptimalkan pengawasan sekaligus memperkuat komunikasi dengan warga.

Rombongan memulai perjalanan dari Kota Bima dan melewati sejumlah kecamatan seperti Wawo, Sape, Lambu, Langgudu, dan Monta, hingga berakhir di Kecamatan Woha. Sepanjang perjalanan, Dandim dan rombongan juga singgah di Koramil dan posramil yang ada di wilayah tersebut. Hal ini dilakukan guna memastikan kesiapan dan kondisi satuan di lapangan berjalan dengan baik dan tetap siap memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Dalam wawancara singkat, Dandim 1608/Bima menyampaikan bahwa kegiatan ini juga sebagai Kunjungan kerja dan penting dilakukan untuk menjalin silaturahmi dengan seluruh personil yang berada di wilayah teritorialnya. “Kami ingin memastikan seluruh anggota merasakan kehadiran pimpinan serta tetap solid dalam menjalankan tugas,” ujarnya. Selain itu, juga bertujuan untuk menyapa masyarakat serta melihat kondisi dan situasi wilayah, terutama di daerah yang jauh dari pusat kota.

Dandim juga menambahkan, melalui kunjungan langsung ke Koramil dan posramil, dia dapat menerima laporan secara langsung mengenai berbagai kendala yang dihadapi personil di lapangan. “Ini sekaligus sebagai momen evaluasi sekaligus memberikan motivasi agar seluruh personil tetap semangat dalam melayani masyarakat,” tambahnya.

Dengan berlangsungnya monitoring keliling wilayah ini, Dandim 1608/Bima berharap dapat semakin memperkuat sinergi antara Kodim dengan masyarakat serta komponen wilayah lainnya. Kegiatan yang dilakukan dengan cara santai menggunakan sepeda motor ini juga menjadi contoh kepemimpinan yang dekat dan peduli terhadap kondisi nyata di lapangan.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sambangi Hotel Aston Polsek Kuta Utara Beri Rasa Aman Wisatawan

    Sambangi Hotel Aston Polsek Kuta Utara Beri Rasa Aman Wisatawan

    • calendar_month Senin, 11 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Kuta Utara. Polsek Kuta Utara melalui Unit Samapta terus melaksanakan Blue Light Patrol guna menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di daerah hukum Polsek Kuta Utara serta mencegah terjadinya gangguan kamtibmas. Minggu (10/8/2025) pukul 22.00 Wita. Kegiatan Blue Light Patrol di pimpin langsung Kanit Samapta Iptu Gede Wirata sambangi Hotel Aston, dan tempat hiburan malam di […]

  • Satgas Yonarmed 12 Kostrad Kembali Terima Senjata, Wujud Kedekatan dengan Masyarakat

    Satgas Yonarmed 12 Kostrad Kembali Terima Senjata, Wujud Kedekatan dengan Masyarakat

    • calendar_month Sabtu, 25 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Malaka, – Upaya komunikasi dan pendekatan humanis yang terus dilakukan oleh Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad kembali membuahkan hasil positif. Kali ini, personel Pos Motamasin menerima satu pucuk senjata api jenis Springfield yang diserahkan secara sukarela oleh seorang warga perbatasan di Desa Alas Selatan, Kecamatan Kobalima Timur, Kabupaten Malaka, Nusa Tenggara Timur. […]

  • Jaga Kondusifitas Desa, Babinsa Goa Laksanakan Patroli Rutin dan Komunikasi Sosial

    Jaga Kondusifitas Desa, Babinsa Goa Laksanakan Patroli Rutin dan Komunikasi Sosial

    • calendar_month Kamis, 27 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB — Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di wilayah binaan, Babinsa Desa Goa, Koptu Agus Darmawan, melaksanakan kegiatan patroli wilayah yang dilanjutkan dengan komunikasi sosial (Komsos) bersama masyarakat pada Kamis (27/11/2025). Patroli tersebut dilakukan untuk memantau situasi keamanan, sekaligus memastikan kondisi lingkungan masyarakat tetap kondusif. Dalam pelaksanaannya, Koptu Agus Darmawan menyusuri […]

  • Serda Syamsudin Pastikan Distribusi Makan Bergizi di Sekolah Berjalan Lancar

    Serda Syamsudin Pastikan Distribusi Makan Bergizi di Sekolah Berjalan Lancar

    • calendar_month Jumat, 24 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Kota Bima _ Pada Jumat pagi, 24 Oktober 2025, Serda Syamsudin Babinsa Kelurahan Rabangodu Utara, Kecamatan Raba, Kota Bima, mendampingi kegiatan pembagian Makan Bergizi Gratis (MBG) yang menyasar 3.500 paket bagi pelajar dan siswa di wilayah tersebut. Kegiatan ini bertujuan mendukung kesehatan dan gizi masyarakat terutama anak-anak sekolah. Pembagian MBG dilakukan dalam tiga tahap, meliputi […]

  • Polsek Tabanan menggelar Patroli Pertokoan dan Perkantoran antisipasi kriminalitas (Patok Antik)

    Polsek Tabanan menggelar Patroli Pertokoan dan Perkantoran antisipasi kriminalitas (Patok Antik)

    • calendar_month Sabtu, 30 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Tabanan Sabtu 30 Agustus 2025 – Mengantisipasi potensi kriminalitas serta meningkatkan keamanan pada pertokoan dan perkantoran. Personil Polsek Tabanan melaksanakan kegiatan Patok Antik Patroli Pertokoan dan perkantoran Antisipasi Kriminalitas pada hari Sabtu, tanggal 30 Agustus 2025, mulai pukul 10.00 WITA hingga selesai Dengan adanya kegiatan ini, sehingga dapat memantau dan mengantisipasi […]

  • Bhabinkamtibmas Desa Perean Kangin Amankan Prosesi Ngaben

    Bhabinkamtibmas Desa Perean Kangin Amankan Prosesi Ngaben

    • calendar_month Senin, 17 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Baturiti bersama Bhabinkamtibmas dan Pecalang Desa Perean Kangin bersinergi mengamankan prosesi Ngaben I Made Suaka, 70 tahun, Jro Pemangku Pura Puseh Adat Piun Desa Perean Kangin, pada hari Senin pagi, 17 November 2025. Pengamanan ini berfokus pada kelancaran iring-iringan jenazah yang melewati jalur jalan desa di Perean Kangin menuju setra Desa […]

expand_less