Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Pastikan Hasil Maksimal, Babinsa Landih Hadiri Opname Proyek Rabat Beton Bersama Tim Terkait

Pastikan Hasil Maksimal, Babinsa Landih Hadiri Opname Proyek Rabat Beton Bersama Tim Terkait

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 27 Agt 2025
  • visibility 28
  • comment 0 komentar

Bangli – Sebagai wujud kepedulian dan tanggung jawab terhadap pembangunan di wilayah binaan, Babinsa Desa Landih, Koramil 01/Bangli, Kodim 1626/Bangli, Serma I Komang Juni Suantara, bersama Bhabinkamtibmas Desa Landih, Aiptu I Ketut Alit Adnyana, menghadiri opname proyek rabat beton, laporan kemajuan, sekaligus penyerahan hasil kegiatan peningkatan jalan Desa Landih Tahun 2025 yang berlokasi di Tempek Barong, Dusun Landih. Rabu (27/8/2025).

Kegiatan yang dilaksanakan oleh Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) dengan penanggung jawab I Wayan Suarma ini bertujuan untuk mendukung pembangunan infrastruktur desa, meningkatkan aksesibilitas masyarakat, serta memastikan kualitas pekerjaan sesuai perencanaan. Hadir pula Perbekel Desa Landih, perangkat desa, Bendesa Adat, anggota BPD, LPM, serta tokoh masyarakat dengan jumlah undangan sekitar 20 orang.

Dalam rangkaian kegiatan, dilakukan pengukuran dan pemeriksaan hasil pembangunan rabat beton yang ditargetkan sepanjang 455 meter, lebar 2,51 meter, dan ketebalan 12 cm. Dari hasil opname, seluruh target tersebut dinyatakan terpenuhi. Selanjutnya, acara dilanjutkan dengan penyerahan laporan kemajuan sekaligus penyerahan hasil kegiatan secara simbolis kepada masyarakat.

Perbekel Desa Landih menyampaikan apresiasinya atas kehadiran Babinsa dan Bhabinkamtibmas yang selalu aktif dalam setiap tahapan pembangunan di desa. “Kami sangat berterima kasih atas pendampingan Babinsa dan Bhabinkamtibmas yang senantiasa hadir, sehingga pelaksanaan kegiatan pembangunan dapat berjalan sesuai rencana. Kehadiran mereka memberikan rasa aman sekaligus motivasi bagi kami dalam mewujudkan kemajuan Desa Landih,” ujar Perbekel.

Sementara itu, Babinsa Desa Landih, Serma I Komang Juni Suantara menegaskan komitmennya dalam mendukung pembangunan desa. “Sebagai Babinsa, kami selalu siap mendampingi pemerintah desa dalam setiap kegiatan, khususnya pembangunan infrastruktur. Dengan adanya jalan rabat beton ini, akses masyarakat akan lebih mudah dan diharapkan dapat menunjang peningkatan kesejahteraan warga,” ungkap Babinsa.

Di tempat terpisah, Komandan Kodim 1626/Bangli, Letkol Arm I Gede Arya Girinatha Utama, menekankan bahwa pendampingan Babinsa dalam kegiatan pembangunan desa merupakan wujud nyata TNI hadir di tengah masyarakat. “Peran Babinsa tidak hanya dalam bidang keamanan, tetapi juga mendukung pembangunan infrastruktur desa. Dengan pendampingan ini, diharapkan hasil pekerjaan dapat dipertanggungjawabkan dan benar-benar bermanfaat bagi masyarakat,” tegas Dandim.

Melalui sinergi antara pemerintah desa, TNI, Polri, dan masyarakat, pembangunan jalan rabat beton di Desa Landih diharapkan dapat meningkatkan kelancaran mobilitas, mempercepat distribusi hasil pertanian, serta mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat setempat,” pungkas Dandim.
(Pendim 1626/Bangli)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergi dan Kepedulian Warnai Peringatan HUT ke-80 TNI di Kabupaten Dompu

    Sinergi dan Kepedulian Warnai Peringatan HUT ke-80 TNI di Kabupaten Dompu

    • calendar_month Minggu, 5 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI), Kodim 1614/Dompu menyelenggarakan upacara peringatan yang berlangsung khidmat di Lapangan Makodim 1614/Dompu, Jalan A. Yani, Kelurahan Dorotangga, Kecamatan Dompu, Kabupaten Dompu, Minggu (5/10/2025). Upacara dimulai dengan mengusung tema “TNI Prima, TNI Rakyat, Indonesia Maju.” Bertindak sebagai Inspektur Upacara, Kepala Staf […]

  • Kapolres Tabanan Pimpin Press Conference: Sat Resnarkoba Berhasil Ungkap 4 Kasus Narkoba Jenis Sabu di Wilayah Tabanan

    Kapolres Tabanan Pimpin Press Conference: Sat Resnarkoba Berhasil Ungkap 4 Kasus Narkoba Jenis Sabu di Wilayah Tabanan

    • calendar_month Selasa, 29 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Polda Bali -Polres Tabanan – Humas Tabanan. Kepolisian Resor Tabanan kembali menunjukkan komitmennya dalam memberantas peredaran narkoba di wilayah hukumnya. Pada Selasa, 29 Juli 2025, pukul 10.00 Wita, Kapolres Tabanan AKBP I Putu Bayu Pati, S.I.K., M.H. memimpin jalannya Press Conference pengungkapan empat kasus penyalahgunaan narkoba jenis sabu oleh Sat Resnarkoba Polres Tabanan. Kegiatan yang […]

  • Polwan Polres Karangasem Gelar Bakti Sosial untuk Penyandang Disabilitas

    Polwan Polres Karangasem Gelar Bakti Sosial untuk Penyandang Disabilitas

    • calendar_month Rabu, 27 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Dalam rangka memperingati Hari Jadi Polwan ke-77, Polwan Polres Karangasem menggelar kegiatan bakti sosial dengan menyerahkan bantuan kepada penyandang disabilitas di dua lokasi berbeda pada Rabu (27/8/2025). Kegiatan pertama dilaksanakan di Banjar Werdi Guna, Lingkungan Jasri, dimana Polwan Polres Karangasem menyerahkan kursi roda kepada penyandang disabilitas atas nama I Ketut Kari. Selain kursi […]

  • POLSEK TEMBUKU GELAR SOSIALISASI SPMB – KTB DI SMP NEGERI 1, 2, DAN 3 TEMBUKU

    POLSEK TEMBUKU GELAR SOSIALISASI SPMB – KTB DI SMP NEGERI 1, 2, DAN 3 TEMBUKU

    • calendar_month Sabtu, 8 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Menyiapkan Generasi Emas yang Disiplin, Tangguh, dan Berkarakter Bhayangkara” Bangli, Sabtu (8/11/2025) — Dalam rangka memberikan informasi serta motivasi kepada para pelajar tingkat SMP untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang membina kedisiplinan dan karakter, Polsek Tembuku Polres Bangli melaksanakan kegiatan Sosialisasi SPMB – KTB (Seleksi Penerimaan Murid Baru Kemala Taruna Bhayangkara) di tiga sekolah, yakni […]

  • ‎TNI dan Warga Bersinergi Wujudkan Lingkungan Aman dan Bersih di Pelabuhan Kayangan

    ‎TNI dan Warga Bersinergi Wujudkan Lingkungan Aman dan Bersih di Pelabuhan Kayangan

    • calendar_month Jumat, 24 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    ‎Lombok Timur – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban wilayah binaannya, Babinsa Desa Puncak Jeringo, Serda Mas Zaidi dari Koramil 1615-02/Pringgabaya, melaksanakan patroli malam di kawasan Pelabuhan Kayangan, Desa Labuhan Lombok, Kecamatan Pringgabaya, Kabupaten Lombok Timur, pada Kamis (22/10/2025). ‎ ‎Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya rutin Babinsa untuk memastikan situasi tetap aman dan kondusif […]

  • Tanamkan Jiwa Nasionalisme Sejak Dini, Babinsa Beri Pelatihan Upacara Bendera di Sekolah

    Tanamkan Jiwa Nasionalisme Sejak Dini, Babinsa Beri Pelatihan Upacara Bendera di Sekolah

    • calendar_month Sabtu, 18 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Gianyar – Tampaksiring, Sabtu (18/10/2025) Babinsa Desa Pejeng Kaja Koramil 1616-03/Tampaksiring I Gusti Made Arga bersama Bhabinkamtibmas Desa Pejeng Kaja Aipda I Gusti Ngurah Bagus Nyoman Sidemen melaksanakan kegiatan pelatihan Gladi Upacara Bendera di SD Negeri 1 Pejeng Kaja. Kegiatan ini merupakan bentuk dukungan aparat kewilayahan dalam meningkatkan kedisiplinan dan karakter siswa sejak dini melalui […]

expand_less