Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Polsek Dentim Kembali Gelar Gerakan Pangan Murah, 1 Ton Beras SPHP Disalurkan untuk Warga Kesiman Kertalangu

Polsek Dentim Kembali Gelar Gerakan Pangan Murah, 1 Ton Beras SPHP Disalurkan untuk Warga Kesiman Kertalangu

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 26 Agt 2025
  • visibility 26
  • comment 0 komentar

Polsek Denpasar Timur (Dentim) kembali menggelar Gerakan Pangan Murah sebagai wujud kepedulian dan dukungan terhadap ketahanan pangan masyarakat. Kegiatan dilaksanakan pada Selasa (26/08/2025) pukul 08.00 Wita di depan Masjid Al-Hikmah, Jalan Soka No.18, Desa Kesiman Kertalangu, Denpasar Timur.

Dalam pelaksanaan kali ini, Polsek Dentim menyalurkan sebanyak 1 ton beras SPHP dari Bulog atau setara dengan 200 sak, dengan harga terjangkau Rp 11.500/kg. Setiap warga dibatasi maksimal membeli dua kemasan guna pemerataan distribusi.

Sekitar 100 orang pembeli dari warga yang tinggal di sekitar Masjid Al-Hikmah memanfaatkan program ini. Kegiatan berakhir pada pukul 09.30 Wita dalam keadaan aman, tertib, dan kondusif.

Kapolsek Dentim, Kompol I Ketut Tomiyasa, S.H.,M.H., menyampaikan bahwa kegiatan Gerakan Pangan Murah ini merupakan salah satu bentuk nyata Kepolisian hadir di tengah masyarakat.

“Kegiatan ini bertujuan untuk membantu meringankan beban masyarakat, terutama dalam memenuhi kebutuhan pokok dengan harga yang lebih terjangkau. Kami ingin hadir, berbuat, dan bermanfaat bagi masyarakat,” ungkapnya.

Dengan adanya Gerakan Pangan Murah yang terus berlanjut, diharapkan mampu menjaga stabilitas harga pangan sekaligus meningkatkan rasa kebersamaan antara Polri dan masyarakat.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Cegah Gangguan Kamtibmas, Aparat Gabungan Sisir Desa-Desa di Kecamatan Wawo

    Cegah Gangguan Kamtibmas, Aparat Gabungan Sisir Desa-Desa di Kecamatan Wawo

    • calendar_month Kamis, 1 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Wawo – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat pada malam pergantian Tahun Baru, Kamis, 31 Desember 2025, pukul 20.30 Wita, telah dilaksanakan kegiatan apel gabungan yang dilanjutkan patroli bersama di wilayah Kecamatan Wawo, Kabupaten Bima. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau situasi wilayah serta mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas. Apel pengecekan personel dilaksanakan pada pukul […]

  • ‎Pengawalan Babinsa Pastikan Penyaluran BLT Desa Ledang Lancar dan Transparan

    ‎Pengawalan Babinsa Pastikan Penyaluran BLT Desa Ledang Lancar dan Transparan

    • calendar_month Jumat, 14 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    NTB, Sumbawa — Penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) untuk periode Oktober, November, dan Desember Tahun 2025 berlangsung dengan aman dan tertib berkat pengawalan aktif Babinsa Desa Ledang, Sertu Efendi, yang hadir langsung mendampingi seluruh rangkaian kegiatan. Jumat (14/11/2025). ‎ ‎Sebanyak 18 warga kurang mampu menerima BLT DD sebesar Rp 900.000 per orang, […]

  • Cegah Kriminalitas di Malam Minggu, Jatanras Polres Gianyar Gelar Patroli Skala Besar

    Cegah Kriminalitas di Malam Minggu, Jatanras Polres Gianyar Gelar Patroli Skala Besar

    • calendar_month Minggu, 13 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Gianyar – Dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polres Gianyar, Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Gianyar melaksanakan kegiatan atensi malam minggu dengan menggelar patroli skala besar, Minggu dini hari (13/7/2025) mulai pukul 00.15 Wita hingga selesai. Patroli dipimpin langsung oleh Kasat Reskrim Polres Gianyar AKP M. Guruh Firmansyah S., […]

  • Atensi Kemacetan dan Laka, Polsek Baturiti Gelar Personil  Untuk Laksanakan Strong Point dan pengamanan jalur

    Atensi Kemacetan dan Laka, Polsek Baturiti Gelar Personil Untuk Laksanakan Strong Point dan pengamanan jalur

    • calendar_month Kamis, 23 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Baturiti, 23 Oktober 2025 pukul 06.30 wita. Dalam rangka menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif serta arus lalu lintas mancarli cegah terjadinya laka dan kemacetan. Penggelaran personil Polsek Baturiti secara maksimal yang dipimpin langsung Perwira Pengawas IPTU I KETUT DARMAWAN dengan mengerahkan polri baik yang berseragam maupun non uniform dalam […]

  • Babinsa Kampung Anyar Dampingi Sidak Penduduk Pendatang, Wujudkan Ketertiban Administrasi dan Keamanan Lingkungan

    Babinsa Kampung Anyar Dampingi Sidak Penduduk Pendatang, Wujudkan Ketertiban Administrasi dan Keamanan Lingkungan

    • calendar_month Selasa, 28 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Buleleng, 27 Oktober 2025 — Dalam upaya menciptakan tertib administrasi kependudukan dan menjaga keamanan wilayah, Babinsa Kelurahan Kampung Anyar Serda Wayan Sukanta bersama Bhabinkamtibmas Aiptu Nengah Arka melaksanakan pendampingan dan pengamanan kegiatan sidak penduduk pendatang non permanen, Senin (27/10) pukul 08.30 WITA. Kegiatan yang digelar oleh Kelurahan Kampung Anyar ini melibatkan kolaborasi lintas instansi, antara […]

  • Tingkatkan Hasil Pertanian, Babinsa Koramil Tabundung Dampingi Petani Padi

    Tingkatkan Hasil Pertanian, Babinsa Koramil Tabundung Dampingi Petani Padi

    • calendar_month Minggu, 14 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Babinsa Koramil 04/Tabundung jajaran Kodim 1601/Sumba Timur, Sertu Ejiman, melaksanakan pendampingan ketahanan pangan (Hanpangan) dengan membantu warga mencabut rumput liar pada tanaman padi di lahan sawah tadah hujan yang berlokasi di Desa Billa, Kecamatan Tabundung, Kabupaten Sumba Timur, Minggu (14/12/2025). Kegiatan pendampingan ini bertujuan untuk membantu petani dalam menjaga pertumbuhan tanaman […]

expand_less