Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Babinsa Koramil 1618-03/Insut Ajak Warga Desa Bakitolas Tingkatkan Kerja Sama dan Koordinasi Demi Keamanan Wilayah

Babinsa Koramil 1618-03/Insut Ajak Warga Desa Bakitolas Tingkatkan Kerja Sama dan Koordinasi Demi Keamanan Wilayah

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 26 Agt 2025
  • visibility 24
  • comment 0 komentar

NTT-Kefamenanu, Senin 25 Agustus 2025, Babinsa terus membina hubungan baik dengan Masyarakat melalui komunikasi aktif, sebagai wujud nyata kemitraan dalam mendukung setiap kegiatan pembangunan di wilayah desa binaan, Babinsa Koramil 1618-03/Insut, Sertu Albino Leki, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama masyarakat di Desa Bakitolas, Kecamatan Naibenu, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU).

Dalam kegiatan tersebut, Sertu Albino Leki mengajak masyarakat untuk terus membangun kerja sama dalam menyelesaikan berbagai permasalahan di lingkungan desa. Ia menekankan pentingnya komunikasi dan koordinasi yang baik antara Masyarakat dan Babinsa guna menjaga stabilitas keamanan di wilayah binaan.

“Kami mengharapkan agar Masyarakat tidak segan berkoordinasi dengan Babinsa apabila ada persoalan yang muncul. Dengan komunikasi yang baik, setiap masalah dapat diselesaikan dengan cepat dan tepat,” ujar Babinsa Sertu Albino Leki.

Selain itu, ia juga mengimbau agar warga terus menjaga kerukunan dan solidaritas antarwarga sebagai pondasi utama dalam menciptakan suasana aman dan nyaman di desa.

Kegiatan Komsos ini merupakan bagian dari tugas rutin Babinsa dalam rangka mempererat hubungan silaturahmi dan kerja sama yang baik dengan Masyarakat, sekaligus sebagai upaya deteksi dini terhadap potensi gangguan keamanan dan ketertiban di wilayah binaan.

Warga Desa Bakitolas menyambut baik kehadiran dan ajakan Babinsa tersebut. Mereka menyampaikan apresiasi atas perhatian dan dukungan TNI dalam menjaga keamanan dan ketertiban Masyarakat.
(PENDIM 1618/TTU)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kodim 1613/Sumba Barat Dorong Swasembada, Lakukan Tanam Perdana Bawang di Lahan Percontohan

    Kodim 1613/Sumba Barat Dorong Swasembada, Lakukan Tanam Perdana Bawang di Lahan Percontohan

    • calendar_month Kamis, 24 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT – Komando Distrik Militer (Kodim) 1613/Sumba Barat menggelar kegiatan tanam bawang perdana di lahan kebun percontohan program ketahanan pangan yang berlokasi di Kelurahan Pada Eweta, Kecamatan Kota Waikabubak, Kabupaten Sumba Barat, pada Rabu (23/7/2025). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Komandan Kodim 1613/Sumba Barat, Letkol Inf Ignasius Hali Sogen, S.E., M.Han., dan dihadiri oleh […]

  • Babinsa Kodim 1602/Ende Bersama Warga Bahas Prioritas Pembangunan di Kecamatan Maurole

    Babinsa Kodim 1602/Ende Bersama Warga Bahas Prioritas Pembangunan di Kecamatan Maurole

    • calendar_month Selasa, 21 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Koptu Sahlan Umar, menghadiri kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes) yang dilaksanakan di Kantor Desa Aewora, Kecamatan Maurole, Kabupaten Ende. Kegiatan ini dimulai pukul 10.00 WITA dan berlangsung hingga selesai dalam keadaan aman, tertib, dan lancar. Musrenbangdes merupakan forum penting dalam merencanakan pembangunan desa secara partisipatif, dengan melibatkan berbagai unsur masyarakat. […]

  • Bhabinkamtibmas Kel. Sumerta Gelar Safari Kamtibmas, Wujudkan Lingkungan Aman dan Kondusif

    Bhabinkamtibmas Kel. Sumerta Gelar Safari Kamtibmas, Wujudkan Lingkungan Aman dan Kondusif

    • calendar_month Minggu, 2 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Dalam upaya menjaga situasi kamtibmas yang tetap aman dan kondusif di wilayah binaannya, Bhabinkamtibmas Kelurahan Sumerta Polsek Denpasar Timur (Dentim) Aipda I Wayan Edy Aryawan, S.H., melaksanakan kegiatan Safari Kamtibmas pada Jumat (31/10/2025) malam pukul 19.30 Wita. Kegiatan ini turut dihadiri oleh Lurah Sumerta, Kasi Tramtib, anggota Linmas, serta staf kelurahan. Melalui Safari Kamtibmas ini, […]

  • Babinsa Ende Ingatkan Warga Desa Watunggere Ine Pare Jaga Kebersihan, Keamanan, dan Ketertiban

    Babinsa Ende Ingatkan Warga Desa Watunggere Ine Pare Jaga Kebersihan, Keamanan, dan Ketertiban

    • calendar_month Senin, 5 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Ende – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole melaksanakan kegiatan Pemantauan Keamanan Wilayah (Pamwil) dan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga Desa Watunggere Ine Pare, Kecamatan Detukeli, Kabupaten Ende, pada Senin (05/01/2026). Kegiatan dimulai pukul 09.53 WITA hingga selesai, dengan tujuan memantau situasi keamanan desa serta membangun komunikasi yang baik dengan masyarakat. Kehadiran Babinsa di tengah warga diharapkan mampu […]

  • Wujud Kepedulian, Kodim Tabanan Bersama Bulog Salurkan Beras SPHP ke Warga Pesisir Barat

    Wujud Kepedulian, Kodim Tabanan Bersama Bulog Salurkan Beras SPHP ke Warga Pesisir Barat

    • calendar_month Jumat, 22 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Tabanan – Kodim 1619/Tabanan terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung program pemerintah menjaga stabilitas pangan melalui pendistribusian beras Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP). Kali ini, kegiatan distribusi beras SPHP dilaksanakan di Desa Lalanglinggah dan Desa Selabih, Kecamatan Selemadeg Barat, wilayah paling barat Kabupaten Tabanan. Jumat (22/8/2025) Kegiatan ini merupakan hasil kerja sama Kodim Tabanan dengan […]

  • Kehadiran Babinsa di Perayaan HUT Gereja St. Darius Riangpuho: Wujud Komitmen TNI dalam Membangun Keharmonisan.

    Kehadiran Babinsa di Perayaan HUT Gereja St. Darius Riangpuho: Wujud Komitmen TNI dalam Membangun Keharmonisan.

    • calendar_month Sabtu, 1 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Flotim – Babinsa Koramil 1624-01/Larantuka Serka Marito Januario menghadiri undangan perayaan Hari Ulang Tahun Gereja St. Darius Riangpuho yang ke-21, bertempat di Desa Lamatutu, Kecamatan Tanjung Bunga, Kabupaten Flores Timur, pada hari Jumat ( 31/10/2025 ). Perayaan HUT Gereja tersebut dihadiri oleh berbagai unsur masyarakat dan pemerintah daerah, antara lain Camat Tanjung Bunga, Pastor Paroki […]

expand_less