Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Dorong Keamanan Wilayah, Babinsa Ende Aktif Sambangi Pangkalan Travel

Dorong Keamanan Wilayah, Babinsa Ende Aktif Sambangi Pangkalan Travel

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 23 Agt 2025
  • visibility 24
  • comment 0 komentar

Ende – Dalam rangka menjalankan tugas pokok sebagai aparat kewilayahan, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Sertu Ersan, melaksanakan kegiatan Monitoring, Komunikasi Sosial (Komsos), dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di wilayah binaannya yang berada di Pangkalan Travel Lingkungan Ndao, Kelurahan Kota Ratu, Kecamatan Ende Utara, Kabupaten Ende, Nusa Tenggara Timur.23 Agustus 2025.

Kegiatan yang dimulai pada pukul 09.00 WITA ini berlangsung aman, tertib, dan lancar. Sertu Ersan menyambangi para sopir travel, penumpang, serta masyarakat sekitar untuk berdialog langsung, menyerap aspirasi, sekaligus memberikan himbauan kamtibmas.

Dalam kesempatan tersebut, Babinsa mengingatkan para sopir travel untuk selalu berhati-hati dalam perjalanan demi keselamatan bersama, serta mengajak masyarakat agar senantiasa menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. Kegiatan ini merupakan bagian dari rutinitas Babinsa sebagai ujung tombak TNI AD di tengah masyarakat.

“Monitoring dan komsos yang kami lakukan bertujuan untuk menjaga stabilitas keamanan di wilayah serta mempererat hubungan antara TNI dan rakyat,” ujar Sertu Ersan.

Masyarakat Ndao dan para sopir travel menyambut baik kehadiran Babinsa di tengah-tengah mereka. Kehadiran aparat TNI AD dinilai memberikan rasa aman dan semangat tersendiri bagi masyarakat, khususnya dalam menjaga ketertiban lingkungan.

Sebagai informasi, kegiatan seperti ini merupakan bentuk nyata pelaksanaan tugas kewilayahan dan pembinaan teritorial yang rutin dilakukan oleh jajaran Kodim 1602/Ende.

(Penulis Tim pendim 1602/Ende)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Cegah Penyalahgunaan Narkoba, Ratusan Anggota Kodim Jembrana Jalani Tes Urine

    Cegah Penyalahgunaan Narkoba, Ratusan Anggota Kodim Jembrana Jalani Tes Urine

    • calendar_month Kamis, 30 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Jembrana,– Komitmen tegas untuk mewujudkan lingkungan militer yang bersih dari narkoba kembali ditunjukkan oleh Komando Distrik Militer (Kodim) 1617/JembranaLetkol Inf S.Y. Gafur Thalib S.I.P., M.Si, Pada Kamis (30/10/2026), ratusan anggota prajurit dan PNS Kodim 1617 Jembrana secara serentak mengikuti tes urine setelah menerima sosialisasi Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN). Kegiatan ini merupakan […]

  • Babinsa Koptu Agus Sugeng Ajak Warga Desa Seran Waspadai Stunting Sejak Dini

    Babinsa Koptu Agus Sugeng Ajak Warga Desa Seran Waspadai Stunting Sejak Dini

    • calendar_month Kamis, 6 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam upaya mendukung program pemerintah untuk menurunkan angka stunting di wilayah binaan, Babinsa Desa Seran, Koramil 1628-03/Seteluk, Koptu Agus Sugeng Prayitno, melaksanakan kegiatan koordinasi dengan staf Desa Seran dan petugas Puskesmas Pembantu (Pustu) Desa Seran, Kamis (06/11/2025). Kegiatan yang berlangsung di kantor Desa Rempe, Kecamatan Seteluk, ini membahas langkah-langkah sinergis antara […]

  • Koramil Jereweh Terus Wujudkan Lingkungan Kondusif Lewat Patroli

    Koramil Jereweh Terus Wujudkan Lingkungan Kondusif Lewat Patroli

    • calendar_month Sabtu, 16 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, 15 Agustus 2025 — Anggota Koramil 1628-05/Jereweh, Serda Abdul Azis, melaksanakan kegiatan patroli di seputaran wilayah Kecamatan Jereweh pada Jumat (15/8). Patroli ini dilakukan sebagai langkah preventif untuk menjaga ketertiban serta menciptakan rasa aman di tengah masyarakat. Dalam pelaksanaannya, Serda Abdul Azis turut mengingatkan warga agar selalu menjaga keamanan lingkungan, meningkatkan kewaspadaan terhadap […]

  • SatBinmas Polres Karangasem Melaksanakan Sosialisasi dan Penyuluhan Kepada Para Siswa SMP N 2 Amlapura

    SatBinmas Polres Karangasem Melaksanakan Sosialisasi dan Penyuluhan Kepada Para Siswa SMP N 2 Amlapura

    • calendar_month Selasa, 16 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Karangasem, Selasa (16/12/2025)- SatBinmas Polres Karangasem melaksanakan kegiatan sosialisasi dan penyuluhan kepada siswa-siswi SMP Negeri 2 Amlapura terkait pencegahan kenakalan remaja serta pemahaman mengenai bahaya penyalahgunaan narkoba yang saat ini menjadi ancaman serius bagi masa depan generasi muda. Dalam penyampaian materi, personel SatBinmas menjelaskan berbagai bentuk kenakalan remaja yang sering terjadi di lingkungan sekolah maupun […]

  • Dampingi Petani Babinsa Bersihkan Gulma Tanaman Sayur

    Dampingi Petani Babinsa Bersihkan Gulma Tanaman Sayur

    • calendar_month Rabu, 20 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Rabu(20/8/25) bertempat di Desa Lidabesi RT 001/RW 001 Dusun Moladale, kec,Rote tengah.Babinsa Sertu Ishak Manafe melaksanakan kegiatan komsos bersama Bpk Kadus dan kelompok tani memantau pertumbuhan Sayur dan terong karena berkurangnya debit air di sumur sehingga pertumbuhan sayur dan terong kurang subur. Babinsa menghimbau kepada Bpk Kadus dan kelompok tani agar selalu […]

  • Dukung Perekonomian Desa, Babinsa Dasan Anyar Pantau Koperasi Merah Putih

    Dukung Perekonomian Desa, Babinsa Dasan Anyar Pantau Koperasi Merah Putih

    • calendar_month Senin, 12 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka mendukung kelancaran serta transparansi pengelolaan usaha ekonomi masyarakat, Babinsa Desa Dasan Anyar Koramil setempat, Serda Yakub, melaksanakan kegiatan pengawasan terhadap Koperasi Merah Putih di Desa Dasan Anyar, Senin (12/01/2026). Kegiatan pengawasan ini dilakukan sebagai bentuk peran aktif Babinsa dalam mendampingi dan memastikan program koperasi berjalan sesuai dengan ketentuan yang […]

expand_less