Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Polwan Polres Bandara Ikuti Penyuluhan Biopori, Dukung Pengolahan Sampah Organik

Polwan Polres Bandara Ikuti Penyuluhan Biopori, Dukung Pengolahan Sampah Organik

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 22 Agt 2025
  • visibility 25
  • comment 0 komentar

Badung – Dalam rangka memperingati Hari Jadi Polwan Republik Indonesia ke-77 tahun 2025, Polwan Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai mengikuti kegiatan penyuluhan pengolahan sampah organik melalui metode Biopori yang digelar secara virtual melalui Zoom Meeting oleh Polda Bali, Jumat (22/8/2025) pukul 10.00 Wita.

Kegiatan yang berlangsung di Rupatama Polres Bandara Ngurah Rai ini dihadiri 12 personel Polwan dipimpin oleh Ipda I Gusti Ayu Soma Ermaningsih, S.S.. Penyuluhan dibuka oleh Pakor Polwan Polda Bali AKBP Sindar Sinaga dan menghadirkan narasumber Dr. Gede Suardana dengan tema “Biopori Pilah Olah Sampah di Rumah”.

Dalam paparannya, Dr. Suardana menekankan bahwa Bali kini menghadapi darurat sampah, dengan produksi mencapai 1,2 juta ton per tahun (2024), di mana 60 persen di antaranya merupakan sampah organik. Oleh karena itu, pemilahan sampah organik dan anorganik menjadi langkah penting dalam upaya pengolahan sampah yang lebih efektif.

Salah satu solusi yang ditawarkan adalah dengan membuat lubang Biopori. Adapun ketentuan standar lubang Biopori adalah berdiameter 10 cm dengan kedalaman 100 cm, sementara untuk Biopori jumbo berdiameter 17,5 cm dengan jarak antar lubang 80–100 cm.

Manfaat Biopori antara lain: mengurangi jumlah sampah makanan, menghasilkan kompos alami penyubur tanah, mencegah banjir, dan meningkatkan volume air tanah.

Sampah organik yang bisa dimasukkan ke Biopori meliputi sayur, buah, tulang ikan, daging, nasi basi, daun, bunga, hingga sisa canang. Dengan perawatan sederhana, lubang Biopori akan menghasilkan kompos dalam 2–3 bulan. Adapun bahan untuk membuat Biopori cukup sederhana, antara lain paving 20×20 cm, bor Biopori, cangkul kecil, palu & betel, adukan semen, pipa paralon 4 dim, hingga kaleng cat bekas 5 kg.

Sementara itu, Kasi Humas Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai Ipda I Gede Suka Artana, S.H. menyampaikan bahwa kegiatan ini diharapkan dapat memberikan wawasan baru kepada Polwan dan masyarakat mengenai pentingnya pengolahan sampah organik.

“Penyuluhan Biopori ini menjadi langkah awal yang positif, terutama bagi personel Polwan yang nantinya bisa ikut mengedukasi masyarakat dalam pengolahan sampah ramah lingkungan. Kami harap ilmu ini bisa diterapkan tidak hanya di lingkungan kantor, tetapi juga di rumah tangga,” ungkapnya.

Kegiatan berjalan lancar dan seluruh peserta terlihat antusias mengikuti materi penyuluhan hingga selesai. (hms25)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bhabinkamtibmas Desa Mengwi Bersama Pemdes Laksanakan Sidak Duktang Non Permanen

    Bhabinkamtibmas Desa Mengwi Bersama Pemdes Laksanakan Sidak Duktang Non Permanen

    • calendar_month Minggu, 27 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Mengwi – Untuk menjaga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif Bhabinkamtibmas Desa Mengwi Aiptu Ida Bagus Oka Darma Putra bersinergi dengan Pemerintahan Desa (pemdes) Mengwi untuk melaksanakan sidak penduduk pendatang non permanen yang tinggal diwilayah Desa Mengwi, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung. Sabtu (26/7/2025) pukul 21.00 wita Dalam kegiatan tersebut turut hadir yakni Perbekel Desa Mengwi […]

  • Sinergi dengan Warga, Babinsa Gelar Komsos dan Puldata di Kecamatan Maurole

    Sinergi dengan Warga, Babinsa Gelar Komsos dan Puldata di Kecamatan Maurole

    • calendar_month Selasa, 30 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Ende, – Dalam upaya mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Koptu Sahlan Umar, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos), Pengamanan Wilayah (Pamwil), dan Pengumpulan Data Teritorial (Puldata) di wilayah binaannya, Desa Ngalukoja, Kecamatan Maurole, Kabupaten Ende.30 September 2025. Kegiatan dilaksanakan pada hari Selasa, 30 September 2025 pukul 08.00 WITA dan diikuti oleh masyarakat setempat. […]

  • Babinsa Goa Laksanakan Komsos Usai Patroli Wilayah Desa Binaan

    Babinsa Goa Laksanakan Komsos Usai Patroli Wilayah Desa Binaan

    • calendar_month Rabu, 31 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Desa Goa, Koramil setempat, Kopru Agus Darmawan melaksanakan kegiatan patroli wilayah yang dilanjutkan dengan komunikasi sosial (Komsos) bersama masyarakat pada Selasa, (30/12/2025). Kegiatan patroli wilayah tersebut dilakukan sebagai upaya untuk memantau kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah binaan. Dalam pelaksanaannya, Babinsa menyusuri sejumlah titik strategis di Desa Goa […]

  • Si Propam Polres Karangasem Gelar Pemeriksaan Gaktibplin Usai Apel Pagi

    Si Propam Polres Karangasem Gelar Pemeriksaan Gaktibplin Usai Apel Pagi

    • calendar_month Kamis, 17 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 33
    • 0Komentar

    Polres Karangasem – Polsek Sidemen, Usai pelaksanaan apel pagi, seluruh personel Polsek Sidemen menjalani pemeriksaan Penegakan Ketertiban dan Disiplin (Gaktibplin) secara mendadak dari Si Propam Polres Karangasem, Kamis (17/07/25) pagi. Kegiatan ini dilaksanakan oleh Seksi Propam Polres Karangasem yang dipimpin langsung oleh kanit Provos Polres Karangasem Ipda I Wayan Sukada S.H di dampingi Kapolsek Sidemen […]

  • Partisipatif dan Transparan, Desa Bukit Damai Laksanakan Musdes Perencanaan Pembangunan 2026

    Partisipatif dan Transparan, Desa Bukit Damai Laksanakan Musdes Perencanaan Pembangunan 2026

    • calendar_month Rabu, 3 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB — Pemerintah Desa Bukit Damai, Kecamatan Maluk, menggelar Musyawarah Desa (Musdes) dalam rangka penyusunan Perencanaan Pembangunan Desa untuk Tahun Anggaran 2026. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Kantor Desa Bukit Damai, Kecamatan Maluk Kabupaten Sumbawa Barat. Rabu, (03/12/2025), pukul 08.00 WITA Babinsa Desa Bukit Damai, Kopda Achmad Fahri, hadir mewakili Koramil 1628-04/Maluk sebagai […]

  • Kawal Program Strategis Nasional, Dandim 1614/Dompu Terima Kunjungan Tim KDKMP PT Agrinas Pangan

    Kawal Program Strategis Nasional, Dandim 1614/Dompu Terima Kunjungan Tim KDKMP PT Agrinas Pangan

    • calendar_month Sabtu, 13 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Dandim 1614/Dompu Letkol Czi Janu Hendarto, S.E., menerima langsung kunjungan Tim Pengawasan PT Agrinas Pangan Nusantara dalam kegiatan Monitoring dan Evaluasi (Monev) Kegiatan Dukungan Konstruksi Manajemen Pangan (KDKMP) di Kecamatan Manggelewa, Kabupaten Dompu, Sabtu (13/12). Kegiatan tersebut dipusatkan di Koramil 1614-06/Manggelewa sebagai bentuk pengawalan terhadap program strategis nasional di bidang ketahanan pangan. […]

expand_less