Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Danramil dan Babinsa Kempo Jaga Kekompakan di Lomba Dayung

Danramil dan Babinsa Kempo Jaga Kekompakan di Lomba Dayung

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 22 Agt 2025
  • visibility 27
  • comment 0 komentar

Dompu NTB – Semangat kebersamaan dan kemanunggalan TNI dengan rakyat kembali ditunjukkan melalui peran aktif Babinsa Koramil 1614-02/Kempo, Serda Sahril, dalam mendukung dan mengamankan jalannya lomba dayung perahu antar instansi dan umum tingkat Kecamatan Kempo. Kegiatan yang berlangsung di Pantai Toro Wuwu, Desa Soro, Jumat (22/8/2025), merupakan bagian dari rangkaian peringatan HUT ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2025.

Dalam pelaksanaan pengamanan, Babinsa Desa Soro tidak sendiri. Ia bersinergi dengan Bhabinkamtibmas Bripka Rahmat Dermawan, S.H., serta unsur pemerintah desa, aparat kecamatan, dan pihak panitia. Kehadiran Babinsa di tengah-tengah masyarakat bukan hanya sebagai penjaga keamanan, tetapi juga sebagai motivator bagi para peserta lomba, memastikan kegiatan berjalan lancar, serta memberi dukungan moril agar suasana semakin semarak.

Komitmen TNI dalam mendukung kegiatan masyarakat juga diperkuat oleh kehadiran ws, Danramil 1614-02/Kempo, Pelda Irwan. Dalam kesempatan tersebut, Ws, Danramil memberikan arahan langsung kepada Babinsa agar selalu mengedepankan pendekatan humanis dalam bertugas, menjaga kebersamaan dengan aparat kepolisian serta unsur pemerintah, dan terus menjalin komunikasi dengan masyarakat. “Kehadiran Babinsa harus menjadi penyejuk dan pengayom di wilayah binaannya,” tegas Pelda Irwan.

Lomba dayung yang memasuki hari kedua ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, di antaranya Camat Kempo Drs. Budi Rahman, Kapolsek, Kepala Desa Soro Patowari, S.E., Ketua Panitia Bustanul Arifin bersama jajaran, serta peserta lomba dari berbagai instansi dan masyarakat umum. Antusiasme warga terlihat jelas dari tingginya jumlah penonton yang memadati bibir pantai.

Berkat sinergi aparat TNI-Polri, pemerintah, dan panitia, kegiatan berjalan aman, tertib, dan penuh semangat kebersamaan. Lomba dayung ini bukan hanya sekadar hiburan rakyat, melainkan juga sarana mempererat silaturahmi antar instansi serta memperkokoh semangat nasionalisme masyarakat Kempo dalam menyongsong usia kemerdekaan RI yang ke-80.

(Pendim1614/Dompu)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Personel Polsek Denpasar Selatan Raih Penghargaan Kapolri Usai Sumbang Medali Perak SEA Games 2025

    Personel Polsek Denpasar Selatan Raih Penghargaan Kapolri Usai Sumbang Medali Perak SEA Games 2025

    • calendar_month 6 jam yang lalu
    • account_circle Rossa
    • visibility 3
    • 0Komentar

    Denpasar — 16 Januari 2026, Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh personel Polri. Personel Polsek Denpasar Selatan, Briptu I Gusti Agung Eka Wibawa Dana, berhasil meraih medali perak pada ajang SEA Games 2025 yang digelar di Thailand. Atas capaian tersebut, yang bersangkutan menerima penghargaan langsung dari Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si. Penghargaan tersebut […]

  • Sipropam Polres Tabanan Gelar Gaktibplin, Tegakkan Disiplin dan Tertib Internal Personel

    Sipropam Polres Tabanan Gelar Gaktibplin, Tegakkan Disiplin dan Tertib Internal Personel

    • calendar_month Selasa, 21 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Dalam rangka menegakkan disiplin dan menjaga sikap profesionalisme anggota, Seksi Profesi dan Pengamanan (Sipropam) Polres Tabanan melaksanakan kegiatan Penegakan Ketertiban dan Disiplin (Gaktibplin) di pintu masuk (portal) Mako Polres Tabanan, Selasa (21/10/2025) pagi. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kasipropam Polres Tabanan AKP I Ketut Manis, S.H., dan […]

  • Awal Baru untuk Desa Kole, Babinsa Koramil 1612-07/Satar Mese Hadir di Peletakan Batu Pertama

    Awal Baru untuk Desa Kole, Babinsa Koramil 1612-07/Satar Mese Hadir di Peletakan Batu Pertama

    • calendar_month Minggu, 10 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Satar Mese Utara, 9 Agustus 2025 – Suasana Desa Kole, Kecamatan Satar Mese Utara, pagi itu terasa khidmat sekaligus meriah. Warga setempat berkumpul rapi di halaman lokasi pembangunan, menyaksikan prosesi peletakan batu pertama Rumah Gendang Kole, salah satu dari 100 program pembangunan rumah gendang Pemda Manggarai tahun 2025. Acara dimulai dengan ritual adat penuh makna […]

  • Komsos Bersama Perangkat Desa, Babinsa Klumpu Sampaikan Himbauan Tingkatkan Kebersihan dan Kepekaan Terhadap Potensi Bencana

    Komsos Bersama Perangkat Desa, Babinsa Klumpu Sampaikan Himbauan Tingkatkan Kebersihan dan Kepekaan Terhadap Potensi Bencana

    • calendar_month Kamis, 25 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Klungkung,- Dalam rangka meperkokoh jalinan sinergitas dan tali silaturahmi, Babinsa Klumpu Koramil 1610-04/Nusa Penida Kopka Kadek Parta melaksanakan kunjungan dan Komunikasi Sosial ( Komsos ) bersama perangkat desa, Kamis ( 25/09/25 ). Komunikasi sosial yang rutin dengan seluruh komponen wilayah, merupakan salah satu upaya dan langkah Babinsa dalam memperkuat kemanunggalan TNI dan rakyat serta sebagai […]

  • Pererat Kemanunggalan TNI–Rakyat,  Babinsa Dompu Kongkow Bersama Warga

    Pererat Kemanunggalan TNI–Rakyat, Babinsa Dompu Kongkow Bersama Warga

    • calendar_month Sabtu, 20 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Serka Soeherman, Babinsa Koramil 1614-01/Dompu, melaksanakan kegiatan ronda malam sekaligus kongkow bersama warga Dusun Berkah, Desa O’O, Jumat (19/12/2025) pukul 21.10 WITA. Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya Babinsa untuk mendekatkan diri dengan masyarakat binaan. Dalam kesempatan itu, Serka Soeherman menyampaikan himbauan kepada warga agar tidak melakukan perbuatan yang melanggar hukum. Ia menekankan […]

  • Dandim Klungkung Hadiri Pisah Sambut Pimpinan Kejari Klungkung

    Dandim Klungkung Hadiri Pisah Sambut Pimpinan Kejari Klungkung

    • calendar_month Jumat, 18 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Klungkung,- Dandim Klungkung Letkol Kav Sidik Pramono, S.Sos., M. M., M. Han menghadiri acara Pisah Sambut Pejabat Kepala Kejaksaan Negeri Klungkung dari Dr. Lapatawe B. Hamka SH., MH. kepada l Wayan Suardi, SH., MH. Acara yang diselenggarakan oleh Pemda Klungkung sebagai bentuk penghargaan kepada pejabat yang akan mengakhiri masa jabatannya serta ucapan selamat menyambut untuk […]

expand_less