Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Babinsa Kubu Koramil 01/Bangli Bersama Pecalang Jaga Ketertiban Upacara Rsigana di Desa Adat Penglipuran

Babinsa Kubu Koramil 01/Bangli Bersama Pecalang Jaga Ketertiban Upacara Rsigana di Desa Adat Penglipuran

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 22 Agt 2025
  • visibility 30
  • comment 0 komentar

Bangli – Dalam rangka menjaga keamanan dan kelancaran kegiatan adat di wilayah binaannya, Babinsa Kelurahan Kubu, Koramil 01/Bangli, Kodim 1626/Bangli, Serma Wayan Sujana, melaksanakan pengamanan (PAM) pada Upacara Rsigana yang berlangsung di Peyadnyan Desa Adat Penglipuran, Kec./Kab. Bangli. Jumat (22/8/2025).

Upacara Rsigana yang dipuput oleh Ida Pedanda Gangga Griya Bukit Bangli ini merupakan rangkaian setelah selesainya Upacara Ngaben Masal yang dilaksanakan oleh krama Desa Adat Penglipuran. Selanjutnya warga akan melanjutkan dengan Upacara Pitra Yadnya (Peroras) pada tanggal 27 Agustus 2025.

Hadirnya Babinsa di tengah-tengah kegiatan adat ini mendapat apresiasi dari warga. Sejumlah krama yang hadir mengungkapkan rasa nyaman dan tenang dengan adanya pengamanan yang dilakukan TNI. “Kami merasa lebih tenang karena ada pendampingan dari Babinsa. Sehingga upacara bisa berjalan tertib dan lancar,” ungkap salah satu warga setempat.

Sementara itu, Babinsa Kelurahan Kubu, Serma Wayan Sujana, menegaskan bahwa keberadaannya dalam setiap kegiatan adat merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial. “Kami selalu berupaya hadir bersama warga. Tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga membangun kedekatan dengan masyarakat agar tercipta rasa aman dan kebersamaan,” ujar Babinsa.

Di tempat terpisah, Komandan Kodim 1626/Bangli, Letkol Arm I Gede Arya Girinatha Utama, menegaskan bahwa kehadiran Babinsa bukan hanya sebatas tugas pengamanan, melainkan juga bentuk nyata pembinaan teritorial dalam membangun kedekatan dengan masyarakat. “Babinsa harus selalu hadir di setiap kegiatan masyarakat, baik dalam acara adat maupun sosial. Hal ini bukan sekadar menjaga keamanan, tetapi juga mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat sebagai pondasi pertahanan negara,” tegasnya.

Dandim berharap, kehadiran Babinsa dapat semakin dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, baik dalam mendukung kelancaran kegiatan adat maupun dalam menjaga kerukunan dan persatuan di tengah-tengah warga. “Kami berharap Babinsa selalu menjadi garda terdepan dalam membantu masyarakat. Dengan kebersamaan inilah, rasa aman, nyaman, dan persaudaraan dapat terus terjaga,” pungkasnya.
(Dandim 1626/Bangli)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sat Polairud Polres Tabanan Sambangi Petani di Bedugul, Perkuat Sinergi Kamtibmas dan Ketahanan Pangan

    Sat Polairud Polres Tabanan Sambangi Petani di Bedugul, Perkuat Sinergi Kamtibmas dan Ketahanan Pangan

    • calendar_month Sabtu, 1 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Personel Sat Polairud Polres Tabanan melaksanakan kegiatan sambang dan patroli dialogis kepada petani di kawasan Obyek Wisata Puncak Indah Bedugul pada Sabtu (1/11/2025) sekitar pukul 11.00 Wita. Kegiatan ini dipimpin oleh Aipda I Nyoman Subagiarta bersama Bripka Bayu Bimantara, S.H., dengan menyusuri area pertanian di wilayah pesisir […]

  • Bhabinkamtibmas Kelurahan Kubu Monitor Pelaksanaan Pemeriksaan Kesehatan Gratis oleh Ikatan Duta Kesehatan Indonesia

    Bhabinkamtibmas Kelurahan Kubu Monitor Pelaksanaan Pemeriksaan Kesehatan Gratis oleh Ikatan Duta Kesehatan Indonesia

    • calendar_month Sabtu, 15 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Bangli – Sabtu, 15 November 2025 Dalam rangka mendukung pelayanan kesehatan masyarakat serta memastikan kegiatan berjalan aman dan tertib, Bhabinkamtibmas Kelurahan Kubu Bripka I Nengah Darwata bersama Bhabinsa, melaksanakan monitoring kegiatan Pemeriksaan Kesehatan Gratis yang digelar oleh Ikatan Duta Kesehatan Indonesia. Kegiatan berlangsung mulai pukul 08.00 WITA bertempat di Wantilan Graha Sura Yudha Tugu Pahlawan […]

  • Pengukuhan Paskibraka Kabupaten Tabanan 2025, Dandim 1619/Tabanan Berikan Dukungan

    Pengukuhan Paskibraka Kabupaten Tabanan 2025, Dandim 1619/Tabanan Berikan Dukungan

    • calendar_month Jumat, 15 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Tabanan – Dalam rangka mempersiapkan generasi muda yang tangguh dan penuh semangat kebangsaan, Kabupaten Tabanan menggelar Upacara Pengukuhan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Tabanan Tahun 2025. Acara ini dihadiri oleh Dandim 1619/Tabanan Letkol Inf Trijuang Danarjati, S. A. P,.M.I.P, Kamis (14/8/2025). Upacara Pengukuhan Paskibraka Kabupaten Tabanan Tahun 2025 berlangsung di Halaman Kantor Bupati Tabanan. […]

  • Kecelakaan Tunggal di Desa Borokanda, Babinsa Aktif Lakukan Pengamanan dan Komsos

    Kecelakaan Tunggal di Desa Borokanda, Babinsa Aktif Lakukan Pengamanan dan Komsos

    • calendar_month Senin, 29 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Ende, Sebuah kecelakaan tunggal terjadi pada Minggu sore (28/09), sekitar pukul 16.00 WITA, di Jalan Trans Ende-Bajawa, tepatnya di Dusun Barai I, Desa Borokanda, Kecamatan Ende Utara. Sebuah kendaraan unit pelayanan milik PLN terguling hingga ke bibir pantai. Kecelakaan tersebut melibatkan satu orang korban atas nama Rustamin S. Ahmad (45 tahun), pegawai PLN yang berdomisili […]

  • PENINGKATAN KAPASITAS TENAGA KEAMANAN / KETERTIBAN (LINMAS)

    PENINGKATAN KAPASITAS TENAGA KEAMANAN / KETERTIBAN (LINMAS)

    • calendar_month Rabu, 22 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Bhabinkamtibmas Desa Tangkup Aiptu I Gede wirastayuda,S.H bersama Bhabinsa besinergi melaksanakan giat Peningkatan Kapasitas Tenaga Keamanan / Ketertiban (LINMAS). Rabu, 22 Oktober 2025 Pafa kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas memberikan materi tentang tugas tugas pokok yang di wajib di laksanakan di desa maupun di wilayah kedinasan masing masing, sesuai dengan Perundang – undangan no 23 tahun 2014 […]

  • Polantas Menyapa, Inovasi Satlantas Polres Badung Dekatkan Diri dengan Masyarakat

    Polantas Menyapa, Inovasi Satlantas Polres Badung Dekatkan Diri dengan Masyarakat

    • calendar_month Sabtu, 25 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Mangupura – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Badung terus berinovasi dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat melalui program “Polantas Menyapa”. Program ini menjadi wujud nyata pelayanan humanis dan presisi Polri, yang tidak hanya berfokus pada penegakan hukum, tetapi juga membangun kedekatan dengan masyarakat. Sabtu (25/10/25) Dalam kegiatan yang berlangsung di Kantor Pelayanan SIM Polres Badung […]

expand_less