Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Semarak HUT RI ke-80, Babinsa Koramil 1628-03/Seteluk Dampingi Pelepasan Gerak Jalan Kecamatan Seteluk

Semarak HUT RI ke-80, Babinsa Koramil 1628-03/Seteluk Dampingi Pelepasan Gerak Jalan Kecamatan Seteluk

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 21 Agt 2025
  • visibility 25
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka memperingati HUT ke-80 Republik Indonesia, Anggota Koramil 1628-03/Seteluk, Babinsa Desa Tapir Sertu M. Nasir, mewakili Danramil 03/Seteluk, menghadiri sekaligus ikut melepas kegiatan gerak jalan tingkat Sekolah Dasar (SD) se-Kecamatan Seteluk. Acara tersebut dipusatkan di Lapangan Sepak Bola Desa Seteluk Tengah, Rabu (20/08/2025) pukul 15.30 WITA.

Hadir dalam kegiatan ini, Camat Seteluk Syamsul Hadi, S.Pd., Kapolsek Seteluk yang diwakili AIPTU Aryo Wibowo, Danramil 1628-03/Seteluk yang diwakili Sertu M. Nasir, serta ratusan peserta pawai dengan jumlah mencapai kurang lebih 700 orang.

Kegiatan gerak jalan tersebut secara resmi dilepas oleh Camat Seteluk, yang menandai dimulainya rute pawai dengan titik start di Bundaran Jalan Baru Desa Tapir – Pertigaan Simpang Mantar – Simpang KUD – Simpang Indomaret – Kantor Desa Seteluk Tengah, dan berakhir di Lapangan Bola Desa Seteluk Tengah.

Kategori peserta yang mengikuti lomba meliputi siswa-siswi tingkat SD baik putra maupun putri. Meski pesertanya berasal dari jenjang sekolah dasar, namun semangat para peserta tidak kalah dengan tingkat SMP maupun SMA yang biasanya juga ikut serta pada kegiatan serupa di wilayah lain.

Camat Seteluk dalam sambutannya mengapresiasi antusiasme para peserta serta dukungan penuh dari TNI, Polri, dan perangkat pemerintah kecamatan yang telah ikut mengawal jalannya kegiatan. “Momentum gerak jalan ini bukan sekadar lomba, melainkan wujud kebersamaan dan rasa cinta tanah air dalam memperingati hari kemerdekaan,” ujarnya.

Babinsa Desa Tapir, Sertu M. Nasir, yang hadir mewakili Danramil Seteluk juga menegaskan bahwa keterlibatan TNI dalam kegiatan masyarakat merupakan bentuk nyata pengabdian untuk menjaga kebersamaan, mempererat persatuan, serta memastikan jalannya acara berlangsung aman dan tertib.

Kegiatan gerak jalan ini berjalan lancar, penuh semangat, serta mendapat sambutan meriah dari masyarakat sekitar. Kerja sama antara panitia, aparat TNI-Polri, dan pemerintah setempat mencerminkan sinergi yang baik dalam mendukung suksesnya peringatan HUT RI ke-80 di Kecamatan Seteluk.

(Pendim 1628/Sumbawa Barat).

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bhabimkamtibmas Desa Beraban Atensi Giat Pertandingan Bola Volley Dalam Rangka Porsenides Beraban Tahun 2025.

    Bhabimkamtibmas Desa Beraban Atensi Giat Pertandingan Bola Volley Dalam Rangka Porsenides Beraban Tahun 2025.

    • calendar_month Jumat, 18 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 33
    • 0Komentar

    Polda Bali-Polres Tabanan-Polsek Kediri, Dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif, dalam hal ini bhabinkamtibmas sebagai ujung tombak yang langsung bersentuhan dengan masyarakat secara melekat berada di desa binaannya dalam memberikan pelayanan dan pengamanan pada setiap kegiatan di masyarakat. Pada hari Kamis tanggal 17 Juli 2025 Pukul 19.00 Wita s/d 21.50 Wita, bertempat di […]

  • Babinsa Larantuka Gelar Komsos dan Monitoring Wilayah di Desa Sinarhading

    Babinsa Larantuka Gelar Komsos dan Monitoring Wilayah di Desa Sinarhading

    • calendar_month Selasa, 25 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Larantuka – Babinsa Koramil 1624-01/Larantuka, Kopda Gede Jarot dan Praka Irfan Zidni, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) sekaligus monitoring wilayah binaan di Desa Sinarhading, Kecamatan Lewolema, pada Selasa 25 November 2025. Kegiatan yang berlangsung di Aula Kantor Desa Sinarhading ini bertujuan mempererat hubungan Babinsa dengan pemerintah desa serta memastikan perkembangan situasi keamanan di wilayah tetap […]

  • Pastikan wilayah tetap kondusif, Polsek Seltim tetap gencarkan Patroli KRYD siang

    Pastikan wilayah tetap kondusif, Polsek Seltim tetap gencarkan Patroli KRYD siang

    • calendar_month Kamis, 25 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Seltim terus menunjukkan komitmennya dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayahnya. Di bawah pimpinan Pawas IPDA I GUSTI AGUNG DONY ARYA WIGUNA.SH.MH bersama tiga personel piket Unit Kecil Lengkap (UKL) lainnya, patroli Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) digencarkan pada Kamis, 25/09/2025, Siang hari. Patroli ini menyasar berbagai objek vital […]

  • HUT Ke 80 RI, Dandim Klungkung Ajak Bersatu Dan Berperan Aktif Mendukung Pembangunan Nasional

    HUT Ke 80 RI, Dandim Klungkung Ajak Bersatu Dan Berperan Aktif Mendukung Pembangunan Nasional

    • calendar_month Minggu, 17 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Klungkung,- Ditandai dengan upacara detik-detik Proklamasi di seluruh wilayah Indonesia, puncak peringatan HUT ke 80 Kemerdekaan RI tahun 2025 di Kabupaten Klungkung di gelar di Lapangan Umum Pau, Desa Tihingan, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung, Minggu (17/08/25). Dipimpin langsung Bupati Klungkung I Made Satria selaku inspektur upacara, peringatan detik-detik Proklamasi ini turut pula dihadiri oleh Forkopimda […]

  • Babinsa Kodim 1602/Ende Aktif Jaga Keamanan Selama Penyaluran Bantuan Beras Pemerintah

    Babinsa Kodim 1602/Ende Aktif Jaga Keamanan Selama Penyaluran Bantuan Beras Pemerintah

    • calendar_month Jumat, 25 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Praka Samsudin, melaksanakan monitoring dan pengamanan penyaluran Bantuan Pangan Cadangan (BPC) Beras Pemerintah Kabupaten Ende Tahun 2025 di Kantor Lurah Tetandara, Kecamatan Ende Selatan, Kabupaten Ende, Flores, NTT, Jumat (25/7/2025). Kegiatan ini dimulai pukul 09.00 WITA dan berlangsung hingga selesai. Tujuan utama kegiatan ini adalah untuk memastikan keamanan dan ketertiban selama […]

  • Air Bersih Mengalir ke Desa Kalabeso, Hadiah Nyata dari TMMD ke-125

    Air Bersih Mengalir ke Desa Kalabeso, Hadiah Nyata dari TMMD ke-125

    • calendar_month Kamis, 21 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    NTB – Sumbawa, Kamis (21/8/2025) — Kebahagiaan terpancar dari wajah warga **Desa Kalabeso, Kecamatan Buer, Kabupaten Sumbawa. Pasalnya, mereka kini bisa menikmati **air bersih* berkat program *TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Kodim 1607/Sumbawa*. Program penyediaan sarana air bersih ini menjadi salah satu sasaran fisik TMMD yang telah lama dinantikan masyarakat. Melalui pembangunan jaringan pipa […]

expand_less