Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Koramil 1626-01/Bangli Hadir di Tengah Rakyat Lewat Gerakan Pangan Murah

Koramil 1626-01/Bangli Hadir di Tengah Rakyat Lewat Gerakan Pangan Murah

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 20 Agt 2025
  • visibility 26
  • comment 0 komentar

Bangli – Dalam upaya mendukung program pemerintah menjaga kestabilan harga serta ketersediaan pangan bagi masyarakat, Koramil 1626-01/Bangli, Kodim 1626/Bangli, menggelar kegiatan Gerakan Pangan Murah yang bekerja sama dengan Perum Bulog di Banjar Umanyar, Desa Tamanbali, Kecamatan/Kabupaten Bangli. Selasa (20/8/2025).

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Danramil 1626-01/Bangli, Kapten Cpl I Wayan Widana, yang menegaskan komitmen Koramil untuk selalu hadir membantu pemerintah daerah serta meringankan beban masyarakat. “Koramil senantiasa siap mendukung program pemerintah, khususnya terkait stabilisasi pasokan dan harga pangan (SPHP). Melalui kegiatan ini kami berharap masyarakat bisa memperoleh kebutuhan pokok dengan harga terjangkau, sehingga daya beli tetap terjaga,” ujar Danramil.

Lebih lanjut dikatakan, kegiatan pangan murah ini juga merupakan wujud nyata kepedulian TNI terhadap kesulitan rakyat di sekitarnya. “Melalui sinergi dengan Bulog dan perangkat desa, kami ingin memastikan program SPHP benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat bawah. Harapan kami, kegiatan ini tidak hanya mampu menekan harga pangan, tetapi juga mempererat kebersamaan antara TNI dan rakyat,” tambah Danramil.

Di lokasi tampak hadir Pgs. Kasdim 1626/Bangli, Kapten Inf I Dewa Gede Yudawan, Babinsa Desa Tamanbali Serda I Wayan Mahendra, Kelian Banjar Dinas Umanyar I Nengah Darmada, serta warga masyarakat setempat.

Dalam kesempatan tersebut, Kelian Banjar Dinas Umanyar, I Nengah Darmada, menyampaikan apresiasi dan rasa syukur atas terselenggaranya kegiatan yang digagas oleh Koramil. “Kami mewakili warga mengucapkan terima kasih kepada TNI, khususnya Koramil 1626-01/Bangli, yang sudah hadir langsung membantu masyarakat. Kegiatan pangan murah ini sangat bermanfaat, apalagi di tengah harga kebutuhan pokok yang sering naik-turun,” ucapnya.

Sementara itu, Komandan Kodim 1626/Bangli, Letkol Arm I Gede Arya Girinatha Utama, melalui Pgs. Kasdim 1626/Bangli, Kapten Inf I Dewa Gede Yudawan, menekankan bahwa program SPHP merupakan langkah nyata menjaga ketahanan pangan masyarakat. “Kegiatan pangan murah ini sejalan dengan instruksi pemerintah melalui Badan Pangan Nasional (Bapanas) untuk memastikan keterjangkauan harga pangan bagi masyarakat. Kehadiran TNI di lapangan bukan hanya soal pertahanan, tetapi juga bagian dari pengabdian untuk kesejahteraan rakyat,” tegasnya.

Pgs Kasdim berharap, kegiatan serupa dapat terus digalakkan di wilayah lain sehingga semakin banyak masyarakat yang merasakan manfaatnya. “Kami berharap program pangan murah ini tidak hanya berlangsung sekali, tetapi berkelanjutan. Dengan demikian, stabilisasi pasokan dan harga pangan benar-benar dapat terwujud, sekaligus memberikan rasa aman bagi masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari,” pungkasnya.

Melalui kegiatan ini, Koramil 1626-01/Bangli menunjukkan perannya sebagai garda terdepan TNI di wilayah, sekaligus menjadi jembatan antara pemerintah dan masyarakat dalam mewujudkan kemandirian serta stabilitas pangan.
(Pendim 1626/Bangli)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kodim 1616/Gianyar Mantapkan Pembinaan Satuan Lewat Upacara 17-An Bulan November

    Kodim 1616/Gianyar Mantapkan Pembinaan Satuan Lewat Upacara 17-An Bulan November

    • calendar_month Senin, 17 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Gianyar – Senin (17/11/2025) Kodim 1616/Gianyar bersama Yonzipur 18/YKR melaksanakan Upacara Bendera 17-An yang digelar di Lapangan Yonzipur 18/YKR, Jl. Kesatrian No. 5 Gianyar. Upacara berlangsung khidmat dengan Danyonzipur 18/YKR Letkol Czi Zaenal Abidin, S.I.P., M.I.P. bertindak sebagai Inspektur Upacara, sementara Kapten Inf Bambang Sutikno bertugas sebagai Komandan Upacara dan Kapten Czi I Nyoman Wirahadi […]

  • Atensi Kemacetan dan Laka, Polsek Baturiti Gelar Personil  Untuk Laksanakan Strong Point dan pengamanan jalur

    Atensi Kemacetan dan Laka, Polsek Baturiti Gelar Personil Untuk Laksanakan Strong Point dan pengamanan jalur

    • calendar_month Kamis, 23 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Baturiti, 23 Oktober 2025 pukul 06.30 wita. Dalam rangka menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif serta arus lalu lintas mancarli cegah terjadinya laka dan kemacetan. Penggelaran personil Polsek Baturiti secara maksimal yang dipimpin langsung Perwira Pengawas IPTU I KETUT DARMAWAN dengan mengerahkan polri baik yang berseragam maupun non uniform dalam […]

  • Musdesus KDMP, Babinsa Banjarangkan Ajak Seluruh Pihak Bersatu Dukung Dan Sukseskan Koperasi Desa Merah Putih

    Musdesus KDMP, Babinsa Banjarangkan Ajak Seluruh Pihak Bersatu Dukung Dan Sukseskan Koperasi Desa Merah Putih

    • calendar_month Senin, 27 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Klungkung,- Dalam rangka mensukseskan program pemerintah terkait Koperasi Desa Merah Putih, Pemerintah Desa Banjarangkan,Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung menggelar Musyawarah Desa Khusus ( Musdesus ) pada Senin ( 27/10/25 ). Kegiatan Musdesus tersebut diggelar di Kantor Desa Banjarangkan yang dihadiri Dinas Pemberdayaan Masyarakat Dan Desa, Pengendalian Penduduk Dan Keluarga Berencana DPMPPKB Kabupaten Klungkung, Dinas Koperasi, Usaha […]

  • Wujud Kepedulian TNI, Babinsa Dampingi Pemberian Makan Bergizi Gratis di Sekolah Dasar

    Wujud Kepedulian TNI, Babinsa Dampingi Pemberian Makan Bergizi Gratis di Sekolah Dasar

    • calendar_month Jumat, 9 Jan 2026
    • account_circle Rossa
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka mendukung program pemerintah di bidang peningkatan gizi anak sekolah, Babinsa Koramil 1628-05/Jereweh melaksanakan pendampingan kegiatan Makan Bergizi Gratis (MBG) di wilayah binaannya. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Jumat, (09/01/2026), pukul 08.00 WITA, bertempat di SD Negeri 1 Jereweh, Kecamatan Jereweh, Kabupaten Sumbawa Barat. Pendampingan dilakukan oleh Babinsa Desa Beru, Sertu […]

  • Babinsa Ramil 1602-02/Wolowaru Sigap Tanggulangi Longsor di Jalur Trans Ende-Maumere

    Babinsa Ramil 1602-02/Wolowaru Sigap Tanggulangi Longsor di Jalur Trans Ende-Maumere

    • calendar_month Sabtu, 2 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Ende, Sebuah tanah longsor terjadi pada Jumat sore, 1 Agustus 2025 pukul 14.50 WITA di Jalur Trans Ende-Maumere tepatnya di KM.695 Dusun Satu Ledasu’a, Desa Bokosape Timur, Kecamatan Wolowaru, Kabupaten Ende. Longsor ini menutup sebagian bahu jalan dan menyebabkan arus lalu lintas terganggu. Dampak dan Kerugian Menurut laporan, tidak ada korban jiwa atau luka-luka akibat […]

  • Memasuki Babak Semi Final Polsek Mengwi Amankan Turnamen Bola Voli

    Memasuki Babak Semi Final Polsek Mengwi Amankan Turnamen Bola Voli

    • calendar_month Selasa, 12 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Mengwi – Polsek Mengwi melaksanakan pengamanan Turnamen Bola Voli Karang Taruna Yudha Dharma Cup I tahun 2025 yang digelar di Gor Putra Persada lingkungan Banjar Angkeb Canging, Desa Gulingan, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung. Senin (11/8/2025) pukul 20.00 wita Turnamen Bola Voli ini sudah memasuki babak semi final dimana antusias masyarakat untuk menyaksikan pertandingan sangat besar […]

expand_less