Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Perkuat Swasembada Pangan, Babinsa Lewa Turun Langsung Dampingi Petani

Perkuat Swasembada Pangan, Babinsa Lewa Turun Langsung Dampingi Petani

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 19 Agt 2025
  • visibility 32
  • comment 0 komentar

NTT-Sumba Timur. Babinsa Koramil 01/Lewa, Kodim 1601/Sumba Timur, Pratu Apris Yontara Hapu, terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung program ketahanan pangan nasional. Hal ini dibuktikan dengan keterlibatannya secara langsung mendampingi petani menanam padi di Desa Makamenggit, Kecamatan Ngaha Ori Angu, Kabupaten Sumba Timur, pada Selasa (19/08/2025).

Dalam kegiatan tersebut, Babinsa tidak hanya memberikan semangat kepada para petani, tetapi juga ikut turun ke sawah bersama masyarakat, membantu proses tanam padi secara manual.

“Sebagai Babinsa, kami hadir untuk memberikan dorongan dan semangat kepada petani agar tetap produktif. Ketahanan pangan adalah tanggung jawab bersama, dan kami siap mendampingi setiap tahapan pertanian di wilayah binaan,” ujar Pratu Apris.

Kegiatan ini mendapat apresiasi dari para petani yang merasa terbantu dengan kehadiran dan bantuan Babinsa. Selain memberikan tenaga, Babinsa juga memberikan penyuluhan ringan terkait pola tanam dan perawatan tanaman padi.

Danramil 01/Lewa Lettu Inf Hendrik Karamulla, melalui keterangan terpisah, menyampaikan bahwa kegiatan pendampingan seperti ini merupakan bagian dari tugas TNI dalam mendukung program pemerintah, khususnya di bidang pertanian.

Dengan kegiatan ini, diharapkan hubungan antara TNI dan rakyat semakin kuat, serta dapat mendorong peningkatan hasil panen di wilayah Kecamatan Ngaha Ori Angu.

(Pendim 1601 ST)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kehadiran Babinsa di Dusun Ratesuba Perkuat Kemanunggalan TNI-Rakyat dan Keamanan Wilayah

    Kehadiran Babinsa di Dusun Ratesuba Perkuat Kemanunggalan TNI-Rakyat dan Keamanan Wilayah

    • calendar_month Rabu, 14 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 3
    • 0Komentar

    Ende – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serma Bambang Sutrisno, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) bersama masyarakat di Dusun Ratesuba, Desa Kebirangga Tengah, Kecamatan Maukaro, Kabupaten Ende, Selasa (13/01/2026). Kegiatan yang dimulai sekitar pukul 09.00 WITA tersebut bertujuan untuk memantau situasi keamanan wilayah sekaligus mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat dalam rangka menciptakan […]

  • Garda Terdepan TNI AD: Babinsa Jaga Keamanan dan Hubungan Masyarakat di Kamubheka

    Garda Terdepan TNI AD: Babinsa Jaga Keamanan dan Hubungan Masyarakat di Kamubheka

    • calendar_month Selasa, 2 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Aleksius P.W, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) bersama masyarakat di Desa Kamubheka, Kecamatan Maukaro, Kabupaten Ende, Senin pagi pukul 09.00 Wita. Kegiatan berlangsung hingga selesai dengan aman dan tertib. Dalam kegiatan ini, Babinsa memantau kondisi keamanan wilayah dan menghimbau warga agar selalu waspada terhadap situasi Kamtibmas […]

  • Jalin Silahturahmi Optimalkan Tupoksi, Babinsa Semarapura Kangin Hadiri Sunat Massal Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah

    Jalin Silahturahmi Optimalkan Tupoksi, Babinsa Semarapura Kangin Hadiri Sunat Massal Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah

    • calendar_month Minggu, 7 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Klungkung,- Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah di Kampung Lebah Lingkungan Lebah, Kelurahan Semarapura Kangin, Kecamatan/Kabupaten Klungkung menjadi berkah bagi puluhan anak-anak. Bukan tanpa alasan, peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah kali ini diwarnai dengan aksi sosial berupa sunat massal yang berkolaborasi bersama Nakes yang dipimpin bidan susi, Minggu ( 07/09/25 ). Kegiatan […]

  • Anjangsana dan Berbagi Satgas Yonif 743/PSY Disambut Penuh Sukacita*l

    Anjangsana dan Berbagi Satgas Yonif 743/PSY Disambut Penuh Sukacita*l

    • calendar_month Senin, 11 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Puncak Jaya – Di tengah sejuknya udara pegunungan Papua, Satgas Yonif 743/PSY kembali menunjukkan kepeduliannya kepada masyarakat. Para prajurit melaksanakan kegiatan anjangsana sekaligus membagikan pakaian layak pakai kepada Masyarakat di Distrik Mulia, Kabupaten Puncak Jaya. Senin (11/08/2025), Dipimpin oleh Pasi Ter Satgas Yonif 743/PSY, suasana berlangsung penuh kehangatan. Bukan sekadar menyerahkan bantuan, para prajurit juga […]

  • TMMD Kodim 1616/Gianyar Pastikan Pasokan Air Bersih untuk Ratusan Warga Desa Batuan

    TMMD Kodim 1616/Gianyar Pastikan Pasokan Air Bersih untuk Ratusan Warga Desa Batuan

    • calendar_month Senin, 11 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Senin (11/8/2025) – Memasuki hari ke-19 pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125, Kodim 1616/Gianyar melalui Satgas TMMD berhasil membangun satu unit Tower Reservoir berkapasitas 20 meter kubik di Banjar Bucuan, Desa Batuan, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar. Tower air bersih ini dirancang untuk menyalurkan pasokan air ke 250 titik distribusi yang mencakup […]

  • Hadirkan Rasa Aman, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Kawal Prosesi Ngaben di Wilayah Ubud

    Hadirkan Rasa Aman, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Kawal Prosesi Ngaben di Wilayah Ubud

    • calendar_month Minggu, 20 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Gianyar – Ubud, Minggu (20/7/2025) Sebagai upaya menjaga kelancaran dan keamanan kegiatan adat di wilayah binaannya, Babinsa Desa Lodtunduh Koramil 1616-02/Ubud, Serda I Gusti Ketut Winata, bersama Bhabinkamtibmas Desa Lodtunduh Aiptu Made Sugianto dan Pecalang Banjar Adat Abiansemal, melaksanakan pengamanan serta pengaturan arus lalu lintas dalam rangka Upacara Ngaben Perorangan yang berlangsung di Banjar Adat […]

expand_less