Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Kadus Penida dan Lantangidung: Jalan Usaha Tani TMMD Jawab Kebutuhan Petani Desa Batuan

Kadus Penida dan Lantangidung: Jalan Usaha Tani TMMD Jawab Kebutuhan Petani Desa Batuan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 19 Agt 2025
  • visibility 16
  • comment 0 komentar

Gianyar – Sukawati, Selasa (19/8/2025).
Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 tahun 2025 di Desa Batuan, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar, kini memasuki tahap akhir dengan hasil yang semakin terlihat nyata. Pembangunan Jalan Usaha Tani (JUT) lengkap dengan saluran air primer yang menghubungkan akses pertanian antara Banjar Penida dan Banjar Lantangidung hampir rampung, membawa harapan besar bagi para petani dan masyarakat setempat.

Dansatgas TMMD ke-125 Letkol Kav Rizal Wijaya, S.H., M.I.P., bersama Dan SSK Lettu Cpl I Nyoman Prajana, terus memastikan seluruh proses pembangunan berjalan lancar dan sesuai target. Kehadiran Satgas TMMD tidak hanya memberi dampak pada percepatan pembangunan infrastruktur desa, tetapi juga mempererat hubungan kemanunggalan antara TNI dan rakyat.

Kadus Banjar Lantangidung, I Made Wiradana, menyampaikan rasa syukur sekaligus apresiasinya. Menurutnya, Jalan Usaha Tani ini akan menjadi sarana vital yang sangat dibutuhkan masyarakat, terutama para petani yang selama ini harus menempuh jalan terjal dan sulit dilalui untuk membawa hasil panen mereka. “Kami masyarakat Lantangidung sangat berterima kasih. Jalan ini benar-benar membuka harapan baru, memudahkan akses pertanian, dan tentu akan berdampak pada peningkatan kesejahteraan warga,” ungkapnya.

Hal senada disampaikan Perbekel Desa Batuan, Ari Anggara, yang menilai pembangunan Jalan Usaha Tani ini sebagai langkah strategis untuk mendorong kemajuan desa. “TMMD ke-125 ini bukan hanya menghadirkan pembangunan fisik, tetapi juga membangun semangat gotong royong masyarakat. Kami bangga karena Desa Batuan mendapat perhatian melalui program yang sangat bermanfaat ini. Jalan yang dibangun akan menjadi urat nadi bagi aktivitas pertanian dan ekonomi desa,” ujarnya.

Dukungan juga datang dari Kadus Banjar Penida, A.A. Gede Puja, yang menekankan bahwa Jalan Usaha Tani ini bukan sekadar proyek pembangunan, melainkan bentuk nyata kepedulian TNI terhadap kebutuhan masyarakat pedesaan. “Akses antara Banjar Penida dan Lantangidung kini semakin terbuka. Dengan adanya saluran air primer, lahan pertanian juga akan lebih produktif karena sistem pengairan menjadi lebih lancar. Ini adalah berkah bagi masyarakat kami,” katanya.

Di tengah semangat kebersamaan, Dansatgas TMMD Letkol Kav Rizal Wijaya menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh pihak yang telah mendukung program ini. “TMMD ke-125 di Gianyar berjalan baik berkat sinergi yang kuat antara TNI, pemerintah daerah, dan masyarakat. Terima kasih atas dukungan dan partisipasi semua pihak, khususnya masyarakat Desa Batuan yang telah ikut bergotong royong bersama Satgas TMMD,” tegasnya.

Kini, masyarakat Desa Batuan menyambut dengan penuh optimisme hadirnya jalan usaha tani ini. Tidak hanya akan memudahkan akses pertanian, tetapi juga membuka peluang baru bagi peningkatan ekonomi, sosial, dan kesejahteraan bersama. TMMD ke-125 benar-benar menjadi wujud nyata semangat kebersamaan, pengabdian, dan harapan baru bagi desa.

(Pendim1616/Gianyar)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Srikandi Polres Tabanan Pukau Upacara Haornas Ke-42 Meski Diguyur Hujan

    Srikandi Polres Tabanan Pukau Upacara Haornas Ke-42 Meski Diguyur Hujan

    • calendar_month Selasa, 9 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Tabanan – Polwan Polres Tabanan menunjukkan dedikasi dan profesionalisme dalam pelaksanaan Upacara Hari Olahraga Nasional (Haornas) ke-42 yang digelar pada Selasa (9/9/2025) pagi di halaman Mapolres Tabanan. Meski hujan turun, para Srikandi Bhayangkara yang dipercaya sebagai perangkat upacara tetap tegak dan penuh semangat menjalankan tugasnya sebagai Komandan Upacara, Pembawa Acara, Pasukan Pengibar Bendera, hingga petugas […]

  • Jelang HUT TNI ke-80, Kodim 1628/Sumbawa Barat Laksanakan Doa Bersama Penuh Khidmat

    Jelang HUT TNI ke-80, Kodim 1628/Sumbawa Barat Laksanakan Doa Bersama Penuh Khidmat

    • calendar_month Sabtu, 4 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Tentara Nasional Indonesia (HUT TNI) ke-80 Tahun 2025, Kodim 1628/Sumbawa Barat menggelar kegiatan Sholat Zuhur berjamaah dan doa bersama yang berlangsung di Masjid A’din Makodim 1628/Sumbawa Barat, Sabtu (4/10/2025). Kegiatan yang berlangsung khidmat dan penuh kekeluargaan ini diikuti oleh seluruh keluarga besar Kodim 1628/Sumbawa Barat, […]

  • Berikan Rasa Aman dan Nyaman, Personil Koramil Kota Atambua Pengamanan Ibadah Malam Natal

    Berikan Rasa Aman dan Nyaman, Personil Koramil Kota Atambua Pengamanan Ibadah Malam Natal

    • calendar_month Rabu, 24 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 3
    • 0Komentar

    KODIM 1605/BELU, Dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman, sejumlah Personil Babinsa Koramil 1605-01/Kota Atambua bersinergi dengan pihak Kepolisian dan instansi terkait lainnya melaksanakan kegiatan pengamanan Ibadah Malam Natal, Rabu (24/12/2025). Kegiatan pengamanan Ibadah Kebaktian Malam Natal tersebut berlangsung di sejumlah tempat Ibadah atau Gereja yang berada di wilayah binaan Koramil 1605-01/Kota Atambua. Danramil 1605-01/Kota […]

  • Perwira Penghubung Kodim 1613/Sumba Barat Hadiri Rapat Teknis Festival Seni dan Budaya 2025

    Perwira Penghubung Kodim 1613/Sumba Barat Hadiri Rapat Teknis Festival Seni dan Budaya 2025

    • calendar_month Jumat, 26 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT – Perwira Penghubung Kodim 1613/Sumba Barat Mayor Inf Nurhadi menghadiri rapat teknis persiapan Festival Seni dan Budaya Kabupaten Sumba Barat tahun 2025 yang dilaksanakan di aula kantor Dinas Pariwisata Kabupaten Sumba Barat, Kamis (25/9/2025). Kegiatan rapat teknis tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Sumba Barat serta diikuti oleh unsur Forkopimda, perwakilan […]

  • Aksi Karya Bhakti Pasca Banjir, Puluhan Prajurit TNI Kodim 1611/Badung Bersama Masyarakat Laksanakan Pembersihan di Jalan Pudak, Kelurahan Paguyangan, Denpasar Selatan

    Aksi Karya Bhakti Pasca Banjir, Puluhan Prajurit TNI Kodim 1611/Badung Bersama Masyarakat Laksanakan Pembersihan di Jalan Pudak, Kelurahan Paguyangan, Denpasar Selatan

    • calendar_month Sabtu, 20 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Denpasar, 19 Desember 2025 – Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang terdampak bencana banjir, puluhan prajurit TNI dari Kodim 1611/Badung bersama masyarakat setempat melaksanakan kegiatan Karya Bhakti pembersihan di wilayah Jalan Pudak, Kelurahan Paguyangan, Kecamatan Denpasar Selatan. Kegiatan ini dilakukan pasca banjir yang melanda wilayah Denpasar beberapa waktu lalu, yang menyebabkan banyak material lumpur, sampah, […]

  • Ajang Sportivitas dan Kebersamaan Jelang Hari Kemerdekaan

    Ajang Sportivitas dan Kebersamaan Jelang Hari Kemerdekaan

    • calendar_month Kamis, 7 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT – Dalam rangka menyambut dan memeriahkan Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Kodim 1613/Sumba Barat menyelenggarakan turnamen bola voli di lingkungan internal satuan. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Rabu, 6 Agustus 2025, dengan diikuti oleh seluruh personel dari jajaran Koramil di bawah Kodim 1613/Sumba Barat. Turnamen yang digelar di lapangan Makodim ini dibuka […]

expand_less