Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Dandim 1601/Sumba Timur Bersama Forkopimda Sambut Kunker Menteri di PT Muria Sumba Manis

Dandim 1601/Sumba Timur Bersama Forkopimda Sambut Kunker Menteri di PT Muria Sumba Manis

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 19 Agt 2025
  • visibility 23
  • comment 0 komentar

NTT-Sumba Timur Komandan Kodim 1601/Sumba Timur Letkol Inf Dobby Noviyanto S., S.E menghadiri kegiatan kunjungan kerja Menteri Koordinator Infrastruktur dan Kewilayahan Republik Indonesia, Bapak Agus Harimurti Yudhoyono, M.Sc., M.P.A., M.A., bersama Menteri Transmigrasi Republik Indonesia, Bapak Iftitah Sulaiman, di PT Muria Sumba Manis (MSM), Kelurahan Wanga, Kecamatan Umalulu, Kabupaten Sumba Timur, pada Selasa (19/08/2025).

Dalam kesempatan tersebut, Menko Infrastruktur dan Kewilayahan Republik Indonesia menyampaikan sambutan terkait pentingnya pengembangan sektor pertanian dan perkebunan, khususnya tebu, dalam meningkatkan perekonomian daerah dan kesejahteraan masyarakat.

Usai sambutan, kegiatan dilanjutkan dengan panen raya tebu yang dilakukan oleh Menko Infrastruktur dan Kewilayahan RI bersama Menteri Transmigrasi RI, didampingi seluruh unsur Forkopimda Kabupaten Sumba Timur. Panen raya ini sekaligus menjadi simbol keberlanjutan program ketahanan pangan dan industri gula di wilayah NTT.

Selain itu, rombongan juga melaksanakan peninjauan ke pabrik pembuatan gula PT Muria Sumba Manis, guna melihat langsung proses produksi serta kesiapan perusahaan dalam mendukung kebutuhan nasional.

Acara tersebut turut dihadiri oleh Wakil Gubernur NTT, Bupati dan Wakil Bupati Sumba Timur, Kapolres Sumba Timur, Kajari Kabupaten Sumba Timur, Ketua Pengadilan Negeri Waingapu, Asisten 3 Kabupaten Sumba Timur, para Kepala Dinas Kabupaten Sumba Timur, KSOP Waingapu, Danpos AU, Danpos AL, perwakilan PT MSM, serta sejumlah tamu undangan lainnya.

Kehadiran Dandim 1601/Sumba Timur beserta jajaran pada acara ini menjadi bentuk dukungan TNI AD terhadap program pemerintah pusat dalam membangun infrastruktur, memperkuat ketahanan pangan, serta mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat di wilayah Sumba Timur.

(Pendim 1601 ST)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • TNI AD Perkuat Keamanan Lingkungan di Desa Aebara Lewat Kegiatan Babinsa

    TNI AD Perkuat Keamanan Lingkungan di Desa Aebara Lewat Kegiatan Babinsa

    • calendar_month Sabtu, 29 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Sertu Muksin, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pam Wilayah) di Desa Aebara, Kecamatan Ndori, Kabupaten Ende, pada Sabtu pagi. Kegiatan ini berlangsung mulai pukul 07.30 WITA hingga 10.20 WITA dalam kondisi aman meskipun hujan mengguyur wilayah setempat. Kegiatan Komsos dan Pam Wilayah ini bertujuan untuk memantau keamanan […]

  • Kolaborasi TNI dan BPP Lape untuk Genjot Produktivitas Pertanian melalui Brigade Pangan

    Kolaborasi TNI dan BPP Lape untuk Genjot Produktivitas Pertanian melalui Brigade Pangan

    • calendar_month Kamis, 27 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Sumbawa, NTB – Danramil 1607-06/Lape Lopok, Kapten ARH Dedi Biantoro, menghadiri Rapat Pembentukan Brigade Pangan yang digelar di Aula Kantor BPP Pertanian Kecamatan Lape pada Kamis (27/11/2025). Kegiatan ini menjadi langkah strategis dalam upaya meningkatkan ketahanan pangan daerah melalui optimalisasi lahan pertanian, khususnya peningkatan indeks pertanaman dari IP 1 ke IP 2. Rapat ini diinisiasi […]

  • Polres Bandara Ngurah Rai dan Pecalang Tuban Kolaborasi Jaga Kamtibmas

    Polres Bandara Ngurah Rai dan Pecalang Tuban Kolaborasi Jaga Kamtibmas

    • calendar_month Senin, 1 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Badung – Personil Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai terus memperkuat sinergi dengan pecalang atau petugas keamanan adat Bali. Pada Senin (1/9/2025), personil kepolisian bersama pecalang Desa Adat Tuban melaksanakan kegiatan pengamanan dan himbauan Kamtibmas di Pos Pecalang Desa Adat Tuban, yang berlokasi dekat dengan Pospol Patung Kuda Tuban. Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan […]

  • Kompak Bhabinkamtibmas Singakerta dan Babinsa Sambangi Hotel diwilayah Desa Binaan

    Kompak Bhabinkamtibmas Singakerta dan Babinsa Sambangi Hotel diwilayah Desa Binaan

    • calendar_month 5 jam yang lalu
    • account_circle Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Gianyar – Polsek Ubud, Bhabinkamtibmas Desa Singakerta Aiptu I Made Widastra bersama Babinsa Singakerta Ramil 1616-02/Ubud Kopda Kadek Endra Wirawan Sambang Satpam Hotel Tana Dewa yang berlokasi di Banjar Kengetan, Desa Singakerta, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar. Jumat (16/01/2026). Dalam rangka menumbuhkan kesadaran partisipasi masyarakat terhadap kamtibmas. Bhabinkamtibmas Desa Singakerta Bersama Babinsa […]

  • Pastikan Berjalan Aman, Babinsa Pikat Turun Langsung Kawal Perbekel  Pikat Cup

    Pastikan Berjalan Aman, Babinsa Pikat Turun Langsung Kawal Perbekel Pikat Cup

    • calendar_month Selasa, 12 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Klungkung, – Kemeriahan peringatan HUt Ke 80 tahun 2025 terlihat di Desa Pikat, Kecamatan Dawan, Kabupaten Klungkung, Senin ( 11/08/25 ). Kemeriahan tersebut dipicu dengan digelarnya ” Perbekel Pikat Cup” dalam rangka memeriahkan HUT RI KE – 80 Kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2025 di Lapangan Umum Desa Pikat. Babinsa Pikat Serda Nengah Anom menyampaikan hari […]

  • ‎Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Desa Serading Dihadiri TNI dan Masyarakat

    ‎Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Desa Serading Dihadiri TNI dan Masyarakat

    • calendar_month Sabtu, 20 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    ‎NTB – Sumbawa — Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H, masyarakat Dusun Karang Jati, Desa Serading, Kecamatan Moyo Hilir menggelar acara penuh khidmat di Masjid Nurul Wathon, Sabtu (19/9/2025). ‎ ‎Kegiatan yang dimulai sejak pukul 09.00 Wita ini dihadiri oleh berbagai tokoh, di antaranya Camat Moyo Hilir, Kades Serading, KUA Moyo Hilir, […]

expand_less