Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Sinergi Kodim 1615/Lotim: Dukung Penuh Pengukuhan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka

Sinergi Kodim 1615/Lotim: Dukung Penuh Pengukuhan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka

  • account_circle arash news
  • calendar_month Minggu, 17 Agt 2025
  • visibility 29
  • comment 0 komentar

Lombok Timur – Komandan Kodim 1615/Lombok Timur, Letnan Kolonel Infanteri Eky Anderson, memberikan dukungan penuh dalam kegiatan pengukuhan calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Lombok Timur Tahun 2025. Acara ini berlangsung di Aula Pendopo I Bupati, Jalan Ahmad Yani No. 57, Kelurahan Sandubaya, Kecamatan Selong, pada Sabtu malam (16/08/2025).

Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Bupati Lombok Timur Drs. H. Haerul Warisin, M.Si, Wakapolres Lotim Kompol Sidik Pria Mursita, SH, Sekda Lotim Drs. H. M. Juani Taufik, M.Ap, perwakilan OPD, Pasi Intel Kodim 1615/Lotim Lettu Inf. Hengky Irawan, para pelatih dan pembina calon Paskibraka, purna Paskibraka, serta tamu undangan lainnya dengan jumlah sekitar 150 orang.

Rangkaian acara dimulai pukul 20.37 Wita dengan laporan Komandan pasukan pengibar bendera pusaka kepada Bupati Lombok Timur, dilanjutkan menyanyikan Lagu Indonesia Raya. Setelah itu, calon Paskibraka mengambil tempat pengukuhan, diikuti dengan masuknya Sang Merah Putih ke dalam ruangan.

Bupati Lombok Timur kemudian secara resmi mengukuhkan 32 calon anggota Paskibraka Tahun 2025 yang terdiri dari 16 putra dan 16 putri. Prosesi dilanjutkan dengan pemasangan kendit kepada perwakilan calon Paskibraka sebagai simbol pengukuhan, sebelum Sang Merah Putih meninggalkan tempat upacara.

Sebagai bentuk dukungan penuh, Kodim 1615/Lotim turut hadir dan berpartisipasi dalam memastikan kegiatan berlangsung aman, tertib, dan lancar. Acara diakhiri dengan menyanyikan Lagu Bagimu Negeri, doa bersama, serta pemberian ucapan selamat kepada anggota Paskibraka oleh Forkopimda dan undangan. Kegiatan selesai pukul 21.20 Wita dalam suasana penuh khidmat.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kepedulian Satgas Pamtas Pos Nunura, Bubur Kacang Ijo Jadi Simbol Kebersamaan dengan Masyarakat

    Kepedulian Satgas Pamtas Pos Nunura, Bubur Kacang Ijo Jadi Simbol Kebersamaan dengan Masyarakat

    • calendar_month Sabtu, 3 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad Pos Nunura melaksanakan kegiatan sosial berupa pembagian bubur kacang ijo kepada masyarakat di wilayah Maumutin, Kecamatan Raihat, Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur. Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Satgas Pamtas terhadap masyarakat perbatasan sekaligus upaya mempererat hubungan yang harmonis antara prajurit TNI dan warga setempat. Pembagian bubur kacang […]

  • Polsek Gianyar Amankan Jalan Santai Hari Desa Nasional di Desa Tulikup

    Polsek Gianyar Amankan Jalan Santai Hari Desa Nasional di Desa Tulikup

    • calendar_month Minggu, 11 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 3
    • 0Komentar

    Dalam rangka memperingati Hari Desa Nasional, Polsek Gianyar melaksanakan pengamanan kegiatan gerak jalan santai yang digelar di Desa Tulikup, Kecamatan Gianyar, Kabupaten Gianyar, pada Minggu (11/1/2026). Kegiatan ini diikuti oleh masyarakat Desa Tulikup dengan penuh antusias sebagai bentuk kebersamaan dan semangat membangun desa. Pengamanan kegiatan dimulai sejak pukul 06.00 Wita dengan melibatkan Bhabinkamtibmas Desa Tulikup […]

  • Dipimpin Pawas Polsek Kintamani Laksanakan Pengamanan Sholat Jumat di Masjid Al – Muhajirin Kintamani

    Dipimpin Pawas Polsek Kintamani Laksanakan Pengamanan Sholat Jumat di Masjid Al – Muhajirin Kintamani

    • calendar_month Jumat, 10 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Bangli – Polsek Kintamani. Demi terciptanya situasi yang aman dan nyaman serta tidak terjadinya hal – hal yang tidak diinginkan di wilayah hukum Polsek Kintamani, sehingga Personil Polsek Kintamani Dipimpin Kanit Intel Iptu I Nyoman Saka Bersama Anggota melaksanakan giat pengamanan Sholat Jumat di Masjid Besar Al- Muhajirin Kintamani. Jumat, (10/10/2025). […]

  • Komsos Babinsa di Sawah Leteklain, TNI Dekat dengan Petani Matasio

    Komsos Babinsa di Sawah Leteklain, TNI Dekat dengan Petani Matasio

    • calendar_month Selasa, 6 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 3
    • 0Komentar

    Babinsa melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga binaan dari Kelompok Tani Nusa Dua Baru di Desa Matasio, Kecamatan Rote Timur, Kabupaten Rote Ndao, Rabu (6/1/2026) pukul 10.25 WITA. Kegiatan ini dilaksanakan oleh Babinsa Serka Gasper Eduard Kilimandu bertempat di area persawahan Leteklain milik Kelompok Tani Nusa Dua. Kegiatan Komsos tersebut bertujuan untuk menjalin silaturahmi […]

  • Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a Kawal Pendataan Lansia Penerima Bantuan di Kelurahan Mokdale

    Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a Kawal Pendataan Lansia Penerima Bantuan di Kelurahan Mokdale

    • calendar_month Selasa, 7 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Pada hari Selasa, tanggal tujuh Oktober dua ribu dua puluh lima, pukul sepuluh lewat empat puluh tiga menit waktu Indonesia tengah, Babinsa Koramil seribu enam ratus dua puluh tujuh garis satu Ba’a, Kelurahan Mokdale, Serka David Bullen, melaksanakan kegiatan monitoring sekaligus pendataan para lanjut usia di wilayah binaannya yang akan menerima bantuan […]

  • Aksi Nyata Pelestarian Lingkungan: Gotong Royong Semesta Berencana Bersih Sungai di Celukanbawang, Sinergi TNI-POLRI dan Masyarakat

    Aksi Nyata Pelestarian Lingkungan: Gotong Royong Semesta Berencana Bersih Sungai di Celukanbawang, Sinergi TNI-POLRI dan Masyarakat

    • calendar_month Sabtu, 1 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Buleleng, 31 Oktober 2025 – Semangat kebersamaan dan kepedulian terhadap lingkungan membara di Desa Celukanbawang, Kecamatan Gerokgak, Kabupaten Buleleng. Pada hari Jumat, 31 Oktober 2025, sejak pukul 07.15 Wita, ratusan warga bersama unsur TNI dari Koramil 1609-08/Gerokgak, Polri, dan Pemerintah Kecamatan Gerokgak bersatu padu dalam kegiatan Gotong Royong Semesta Berencana Bersih Sungai. Aksi heroik pembersihan […]

expand_less