Polsek Abiansemal Tingkatkan Patroli Malam, Sasar Obyek Vital Bank BNI
- account_circle arash news
- calendar_month Sabtu, 16 Agt 2025
- visibility 30
- comment 0 komentar

ABIANSEMAL – Polsek Abiansemal terus meningkatkan upaya menjaga keamanan wilayah dengan melaksanakan patroli malam di sejumlah titik strategis, salah satunya pada obyek vital Perbankan. Pada giat kali ini, personel Samapta Polsek Abiansemal menyambangi kantor Bank BNI untuk memastikan situasi tetap aman dan kondusif. Sabtu (16/8/2025) malam.
Dalam kegiatan tersebut, petugas melakukan pengecekan kondisi sekitar lingkungan perbankan, termasuk area parkir dan mesin ATM, guna mencegah potensi tindak kriminalitas. Selain itu, patroli juga menjadi sarana komunikasi dengan pihak keamanan internal (security) agar koordinasi terkait pengamanan dapat berjalan maksimal.
Kapolsek Abiansemal Kompol I Nyoman Karang Adiputra, S.H., melalui Pawas Polsek Abiansemal IPTU I Made Agus Rai Perbawa, SH., MH., menjelaskan bahwa kegiatan patroli malam di obyek vital merupakan langkah rutin Kepolisian untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat, khususnya di area Perbankan yang rawan menjadi sasaran kejahatan.
“Polsek Abiansemal berkomitmen untuk terus hadir di tengah masyarakat. Dengan patroli malam secara rutin, kami berharap dapat menekan potensi gangguan kamtibmas serta memastikan keamanan di kawasan Perbankan tetap terjaga,” ungkap IPTU Rai Perbawa. (17/8)
Dengan adanya patroli malam ini, diharapkan tercipta lingkungan yang kondusif sehingga masyarakat dapat merasa lebih tenang dalam beraktivitas, terutama dalam menggunakan layanan Perbankan di malam hari.
- Penulis: arash news



Saat ini belum ada komentar