Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Kearifan Lokal Sumbawa Jadi Sorotan Asops Kasad Saat Kunjungan TMMD 125

Kearifan Lokal Sumbawa Jadi Sorotan Asops Kasad Saat Kunjungan TMMD 125

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 16 Agt 2025
  • visibility 34
  • comment 0 komentar

Sumbawa – NTB – Kunjungan kerja Asisten Operasi Kepala Staf Angkatan Darat (Asops Kasad) Mayjen TNI Christian K. Tehuteru dalam rangka Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 di wilayah Kodim 1607/Sumbawa tidak hanya difokuskan pada peninjauan sasaran fisik dan nonfisik, tetapi juga diselingi dengan pengenalan kearifan lokal dan sejarah Kabupaten Sumbawa, Sabtu (16/8/2025).

Dandim 1607/Sumbawa, Letkol Kav Basofi Cahyowibowo S.T., mendampingi langsung kunjungan Asops Kasad di Desa Kalabeso, Kecamatan Buer, untuk meninjau progres pembangunan jembatan limpas, jalan usaha tani, dan kegiatan nonfisik TMMD. Setelah itu, rombongan diajak melihat secara langsung rumah tradisional Sumbawa, di antaranya Balak Kuning dan Istana Dalam Loka yang merupakan peninggalan bersejarah sekaligus istana kerajaan Sumbawa tempo dulu.

Dalam kesempatan tersebut, Dandim 1607/Sumbawa menjelaskan makna filosofis serta nilai budaya yang terkandung dalam arsitektur tradisional Sumbawa. “Melalui TMMD ini, kami ingin memperlihatkan bahwa pembangunan tidak hanya sebatas infrastruktur. Dengan memperkenalkan kearifan lokal, kami berharap bisa menanamkan kecintaan terhadap budaya Sumbawa sekaligus menunjukkan identitas daerah kepada generasi muda,” ungkap Letkol Kav Basofi.

Asops Kasad Mayjen TNI Christian K. Tehuteru, menyampaikan apresiasinya atas inisiatif tersebut. Ia menilai, pengenalan sejarah dan budaya lokal sangat penting agar masyarakat tidak tercerabut dari akar tradisi. “Rumah tradisional seperti Bala Kuning dan Dalam Loka bukan sekadar bangunan, tetapi bukti sejarah kejayaan dan jati diri masyarakat Sumbawa yang harus dijaga dan diwariskan,” ujarnya.

Lebih lanjut, Asops Kasad menekankan bahwa TMMD hadir sebagai sarana memperkokoh kemanunggalan TNI dengan rakyat, bukan hanya melalui pembangunan jalan dan jembatan, tetapi juga dengan menjaga nilai luhur bangsa yang hidup dalam budaya lokal.

Kegiatan Wasev ini menjadi momentum berharga, di mana pembangunan fisik yang dilaksanakan melalui TMMD berpadu dengan penguatan nilai sejarah dan budaya. Hal ini diharapkan mampu menumbuhkan rasa bangga masyarakat terhadap identitas Sumbawa sekaligus memperkuat semangat gotong royong dalam membangun daerah. (Pendim Sumbawa)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dekatkan Diri ke Warga, Sat Polairud Karangasem Laksanakan Patroli Humanis di Pesisir Bugbug

    Dekatkan Diri ke Warga, Sat Polairud Karangasem Laksanakan Patroli Humanis di Pesisir Bugbug

    • calendar_month Minggu, 7 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Karangasem, 7 September 2025 – Dalam rangka menjaga situasi kamtibmas dan meningkatkan kesadaran keselamatan kerja di wilayah pesisir, Sat Polairud Polres Karangasem melalui PS. Kanit Patroli, Aiptu I Wayan Sutarja, S.H., melaksanakan kegiatan patroli sekaligus sambang dialogis kepada masyarakat nelayan di pesisir Pantai Bugbug, Kecamatan Karangasem, pada Minggu (7/9/2025) sekitar pukul 11.00 WITA. Dalam kegiatan […]

  • SPPI Batch 3 Siap Jadi Pemimpin Dapur Berkualitas

    SPPI Batch 3 Siap Jadi Pemimpin Dapur Berkualitas

    • calendar_month Senin, 28 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Mataram, NTB — Suasana semangat dan haru menyelimuti halaman Makodim 1606/Mataram saat 180 orang personel Sarjana Penggerak Pembangunan Indonesia (SPPI) Batch 3 resmi diterima kembali, Senin (28/7/2025). Para personel ini telah menyelesaikan pendidikan intensif selama 3 bulan di berbagai lokasi, di antaranya Rindam IX/Udayana, Kodikmar Surabaya, AAL Surabaya, serta SPN Polda Bali, Pusdik Brimob Watukosek […]

  • Sengketa Lahan Mandalika, Keluarga Mamiq Kalsum Desak Evaluasi Kinerja BPN/ATR Loteng

    Sengketa Lahan Mandalika, Keluarga Mamiq Kalsum Desak Evaluasi Kinerja BPN/ATR Loteng

    • calendar_month Selasa, 30 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Lombok Tengah – Ratusan massa yang tergabung dalam Forum Rakyat Bersatu (FRB) bersama keluarga besar Mamiq Kalsum menggeruduk Kantor Pertanahan (Kantah) BPN/ATR Lombok Tengah, Senin (29/9/2025). Mereka menuntut agar Kepala Kantah segera menindaklanjuti permohonan pendaftaran tanah seluas 6,5 hektare yang telah diajukan sejak 2018 silam. Massa menuding Kantah Loteng bertindak di luar prosedur karena menerima […]

  • Sinergi Pemerintah dan TNI AD Wujudkan Air Bersih, Kunci Ketahanan Bangsa

    Sinergi Pemerintah dan TNI AD Wujudkan Air Bersih, Kunci Ketahanan Bangsa

    • calendar_month Kamis, 28 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu., Sebuah langkah nyata dalam mengatasi krisis air bersih kembali diwujudkan di Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU). Komandan Kodim 1618/TTU, Letkol Arm Didit Prasetyo Purwanto, S.E., mendampingi Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Letjen TNI Dr. Suharyanto, S.Sos., M.M., meresmikan sumur bor di Desa Kiuola, Kecamatan Noemuti, pada Kamis (28/8/2025). Program ini merupakan bagian dari […]

  • Komsos Babinsa Rempe: Warga Diingatkan Waspadai Penyakit Musim Hujan

    Komsos Babinsa Rempe: Warga Diingatkan Waspadai Penyakit Musim Hujan

    • calendar_month Minggu, 7 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB — Dalam upaya mempererat hubungan dengan masyarakat serta menjaga kondusifitas wilayah, Babinsa Desa Rempe, Koramil 1628-04/Poto Tano, Sertu Junaidin melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga binaan, pada Minggu (07/12/2025), pukul 08.20 WITA. Kegiatan yang berlangsung di lingkungan Desa Rempe tersebut menjadi wadah silaturahmi sekaligus sarana Babinsa untuk mengetahui perkembangan situasi di […]

  • Sertu Ismail Dampingi Warga Beru Gelar Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid Muhajirin

    Sertu Ismail Dampingi Warga Beru Gelar Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid Muhajirin

    • calendar_month Minggu, 14 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat –NTB, Babinsa Desa Beru, Sertu Ismail anggota Koramil 1628-05/Jereweh, turut hadir dalam peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H yang digelar di Masjid Muhajirin, Dusun Jelenga, Desa Beru, Kecamatan Jereweh, pada Minggu (14/9/2025). Kegiatan yang dihadiri kurang lebih 200 jamaah tersebut mengangkat tema “Membangun Karakter Umat Melalui Teladan Nabi”. Acara berlangsung khidmat dengan […]

expand_less