Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Dusun Mentigi Kompak Hadapi Kebakaran Lahan Saat Kemarau

Dusun Mentigi Kompak Hadapi Kebakaran Lahan Saat Kemarau

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 16 Agt 2025
  • visibility 26
  • comment 0 komentar

Lombok Utara, NTB – Warga Dusun Mentigi, Desa Malaka, Kecamatan Pemenang, Kabupaten Lombok Utara (KLU), sempat dikejutkan oleh munculnya asap dari lahan milik investor di sekitar kawasan Autore. Api yang membakar dedaunan kering itu dengan cepat meluas akibat tiupan angin musim kemarau, Sabtu siang (16/8/2025).

Kepala Dusun Mentigi, Rajab, menjadi salah satu saksi pertama yang melihat kobaran api. Ia segera menghubungi Bintara Pembina Desa (Babinsa) Malaka Komando Rayon Militer (Koramil) 1606-02/Tanjung, Serda Dedy, untuk meminta bantuan berkoordinasi dengan petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Pemenang. “Syukurlah responnya cepat, sehingga tidak sempat meluas ke pemukiman,” ujarnya.

Tak lama berselang, Damkar Pemenang bersama Babinsa dan warga bergotong royong melakukan pemadaman. Dalam waktu sekitar satu jam, api berhasil dipadamkan dan lokasi kembali aman.

Hamid (38), penjaga Villa Putih yang juga menjadi saksi, menyampaikan rasa lega. “Kami khawatir kalau api menjalar ke villa, tapi untungnya cepat ditangani,” katanya.

Serda Dedy, Babinsa Malaka, menekankan pentingnya kewaspadaan masyarakat di musim kemarau. Ia mengingatkan agar tidak membuang puntung rokok sembarangan dan tidak melakukan pembakaran terbuka di lahan kosong. “Kita semua bertanggung jawab menjaga lingkungan tetap aman. Kalau ada masalah sekecil apapun, segera laporkan ke aparat desa, Babinsa, atau Bhabinkamtibmas,” pesannya.

Kebakaran ini menjadi pengingat bersama bahwa gotong royong dan kepedulian warga sangat berperan besar dalam menjaga keamanan lingkungan. Dengan langkah cepat dan kerjasama semua pihak, kebakaran berhasil ditangani tanpa menimbulkan korban maupun kerugian besar. (Pendim 1606)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • POLSEK SELAT LAKSANAKAN PATROLI BLUE LIGHT UNTUK CIPTAKAN SITUASI KONDUSIF

    POLSEK SELAT LAKSANAKAN PATROLI BLUE LIGHT UNTUK CIPTAKAN SITUASI KONDUSIF

    • calendar_month Kamis, 11 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Selat, [11/09/2025 ] – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Polsek Selat melaksanakan patroli Blue Light pada malam hari di sejumlah titik rawan di wilayah hukumnya. Patroli ini dilakukan untuk mencegah potensi gangguan keamanan seperti balap liar, tindak kriminalitas, serta memastikan kepatuhan pengguna jalan terhadap aturan lalu lintas. Dengan menyalakan lampu rotator biru […]

  • Babinsa Ende Hadir di Tengah Warga, Dorong Semangat Gotong Royong Desa Pise

    Babinsa Ende Hadir di Tengah Warga, Dorong Semangat Gotong Royong Desa Pise

    • calendar_month Jumat, 5 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Pratu Muhamad Rifaldi, melaksanakan kegiatan Pemberdayaan Wilayah (Pamwil) dan Karya Bhakti dengan membantu warga masyarakat membangun rumah layak huni di Desa Pise, Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Ende, pada Jumat pagi pukul 08.30 WITA hingga selesai. Kegiatan ini merupakan wujud nyata kehadiran TNI di tengah masyarakat untuk membantu kesulitan warga sekaligus memperkuat […]

  • Komsos dan Pamwil Babinsa Koramil 1602-03, Wujud Kedekatan TNI dengan Masyarakat Desa Dile

    Komsos dan Pamwil Babinsa Koramil 1602-03, Wujud Kedekatan TNI dengan Masyarakat Desa Dile

    • calendar_month Jumat, 26 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko, Serka Wagimin, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) bersama warga Desa Dile, Kecamatan Detusoko, Kabupaten Ende, pada Jumat pagi pukul 09.10 Wita. Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan keakraban antara Babinsa dengan masyarakat di wilayah binaan, sehingga memudahkan komunikasi sosial dan menjaga stabilitas keamanan di lingkungan setempat. Serka […]

  • Babinsa Kodim 1601/ Sumba Timur Dampingi Petani Cabut Bibit Padi

    Babinsa Kodim 1601/ Sumba Timur Dampingi Petani Cabut Bibit Padi

    • calendar_month Senin, 17 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur.Babinsa Koramil 05/Waingapu Kodim 1601/Sumba Timur, Sertu M. Ali dan Sertu Darusman, melaksanakan pendampingan terhadap para petani di Kelurahan Lambanapu, Kecamatan Kambera, Kabupaten Sumba Timur.Senin (17/11/2025).   Pendampingan ini dilakukan dalam kegiatan pencabutan bibit padi sebagai tahapan penting sebelum proses penanaman di lahan persawahan.   Kehadiran Babinsa di tengah para petani merupakan bagian dari […]

  • Blue Light Patrol Sat Samapta Polres Badung Jaga Kamtibmas di Wilayah Taman Ayun

    Blue Light Patrol Sat Samapta Polres Badung Jaga Kamtibmas di Wilayah Taman Ayun

    • calendar_month Jumat, 3 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Mangupura – Guna menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif di malam hari, Unit Turjawali Sat Samapta Polres Badung melaksanakan kegiatan Blue Light Patrol pada Kamis (2/10/2025) malam. Patroli ini menyasar kawasan Jalan Raya Mengwi hingga Objek Wisata Taman Ayun yang kerap menjadi titik kumpul warga, khususnya kalangan pemuda. Personel yang terlibat dalam […]

  • Babinsa Koramil 1618-01/Miotim, Dampingi Penyaluran Bantuan Pangan ke Masyarakat Desa Noebaun

    Babinsa Koramil 1618-01/Miotim, Dampingi Penyaluran Bantuan Pangan ke Masyarakat Desa Noebaun

    • calendar_month Jumat, 25 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Jumat 25 Juli 2025, Semangat pengabdian sebagai sahabat rakyat selalu siap, sigap, dan setia hadir dalam setiap langkah pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat, Babinsa Koramil 1618-01/Miotim, Serda Constancio Bareto, turut serta dalam kegiatan pendampingan penyaluran bantuan pangan berupa beras dari Pemerintah Pusat melalui BULOG kepada Masyarakat Desa Noebaun, Kecamatan Noemuti, Kabupaten Timor Tengah Utara […]

expand_less