Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » TMMD 125 Gianyar: Dari Rumah Reyot Menjadi Hunian Penuh Harapan

TMMD 125 Gianyar: Dari Rumah Reyot Menjadi Hunian Penuh Harapan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 13 Agt 2025
  • visibility 31
  • comment 0 komentar

Gianyar – Sukawati, Rabu (13/8/2025) – Memasuki hari ke-21 pelaksanaan Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Tahun 2025 terus menunjukkan dampak nyata bagi masyarakat. Salah satu kegiatan yang kini menjadi sorotan adalah rehabilitasi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) milik I Wayan Lisig (77), seorang karyawan swasta yang tinggal di Banjar Peninjoan, Desa Batuan, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar.

Kondisi rumah yang sebelumnya sudah rapuh dan kurang layak huni, kini mulai bertransformasi menjadi hunian yang lebih kokoh, sehat, dan nyaman. Proses rehabilitasi ini melibatkan sinergi penuh antara Satgas TMMD, pemerintah desa, serta partisipasi aktif warga setempat.

Dansatgas TMMD ke-125, Letkol Kav Rizal Wijaya S.H., M.I.P., mengungkapkan bahwa program RTLH ini tidak hanya sebatas membangun fisik, tetapi juga membangun rasa optimisme bagi pemilik rumah dan lingkungan sekitar.

“Bapak I Wayan Lisig sudah puluhan tahun tinggal di rumah ini. Melalui program TMMD, kami ingin memastikan beliau dapat menikmati masa tuanya di tempat yang layak, aman, dan sehat,” ujarnya.

I Wayan Lisig sendiri tidak bisa menyembunyikan rasa haru dan bahagianya.

“Saya sangat berterima kasih kepada TNI dan semua pihak yang membantu. Tidak menyangka rumah saya bisa dibangun kembali seperti ini. Semoga Tuhan membalas kebaikan semua yang terlibat,” ungkapnya sambil tersenyum.

Kepala Dusun Peninjoan I Nyoman Suarsana menambahkan bahwa bantuan ini sangat berarti, mengingat kondisi ekonomi keluarga yang terbatas.

“Ini adalah bukti nyata hadirnya TNI di tengah masyarakat. Bukan hanya menjaga keamanan, tetapi juga membantu meningkatkan kesejahteraan warga,” katanya.

Dengan progres pembangunan yang sudah berjalan pesat, diharapkan dalam beberapa hari ke depan rumah baru milik I Wayan Lisig dapat selesai dan segera ditempati. Kehadiran TMMD di Desa Batuan sekali lagi menjadi bukti manunggalnya TNI dengan rakyat, membangun dari desa untuk Indonesia yang lebih baik.

(Pendim1616Gianyar)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Mayjen TNI Piek Budyakto Tekankan Objektivitas Seleksi Cata PK di Lapangan Dharmawangsa Singaraja

    Mayjen TNI Piek Budyakto Tekankan Objektivitas Seleksi Cata PK di Lapangan Dharmawangsa Singaraja

    • calendar_month Selasa, 15 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Buleleng — Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Piek Budyakto melakukan kunjungan kerja ke wilayah Kabupaten Buleleng dalam rangka memimpin langsung Sidang Pantukhir Penerimaan Calon Tamtama Prajurit Karier (Cata PK) TNI AD Gelombang II TA 2025 Sub Panpus Kodam IX/Udayana, bertempat di Lapangan Dharmawangsa Secata Rindam IX/Udayana, Singaraja. Pada Selasa, 15 Juli 2025. Sebanyak 4.221 calon prajurit […]

  • Babinsa Koramil 1614-01 Dompu Bangun Komunikasi dengan Remaja Lewat Ronda Malam

    Babinsa Koramil 1614-01 Dompu Bangun Komunikasi dengan Remaja Lewat Ronda Malam

    • calendar_month Rabu, 31 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Selasa (30/12/2025), Serka M. Tayeb, Babinsa Koramil 1614-01/Dompu, melakukan ronda malam sekaligus bersosialisasi dengan remaja di RT 01 Dusun Bara, Desa Bara. Kegiatan ini dilakukan untuk mendekatkan diri dengan warga sekaligus memantau keamanan lingkungan. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa mengingatkan para orang tua agar mengawasi aktivitas anak-anak mereka di malam hari. Ia menekankan […]

  • Danramil 04/Tejakula dan Keluarga Besar Koramil Berduka Cita atas Meninggalnya Alm. Putu Puspita

    Danramil 04/Tejakula dan Keluarga Besar Koramil Berduka Cita atas Meninggalnya Alm. Putu Puspita

    • calendar_month Minggu, 28 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Tembok,Sabtu Tanggal 27 September 2025 ,Danramil 04/Tejakula Melayat ke Rumah Duka Alm. Jro Putu Puspita di BD Tembok Desa Tembok kec.Tejakula Kab.Buleleng, Danramil 04/Tejakula,Kapten Inf.I Nyoman Arya Kepakisan, melayat ke rumah duka Alm. Jro Putu Puspita, istri dari anggota DPRD Provinsi, Dewa Nyoman Rai, di Desa Tembok. Kegiatan ini merupakan bentuk penghormatan dan dukungan moril […]

  • Babinsa Pandai Ajak Pemuda Hindari Pergaulan Negatif dan Jaga Ketertiban

    Babinsa Pandai Ajak Pemuda Hindari Pergaulan Negatif dan Jaga Ketertiban

    • calendar_month Selasa, 21 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Pantar, 21 Oktober 2025 – Dalam rangka menjaga kedekatan dan memperkuat komunikasi dengan masyarakat di wilayah binaannya, Babinsa Desa Pandai, Kecamatan Pantar, Koramil 1622-02/Pantar, Serda Rahmad Bao, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) sekaligus membantu warga yang sedang melakukan pekerjaan sengsor kayu di lahan milik Bapak Sabudin, RT 02/RW 04, Desa Pandai, pada Selasa (21/10/2025) pukul […]

  • Gelar Fogging, Dandim Klungkung Ingatkan Personel Jaga Kebersihan Dan Rutin Gelar PSN

    Gelar Fogging, Dandim Klungkung Ingatkan Personel Jaga Kebersihan Dan Rutin Gelar PSN

    • calendar_month Jumat, 29 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Klungkung,- Dalam rangka mencegah timbulnya Demam Berdarah Degue ( DBD ) yang diakibatkan perubahan cuaca yang terjadi sepekan ini, Dandim 1610/Klungkung Letkol Kav Sidik Pramono, S.Sos., M.M., M.Han bergerak cepat melaksanakan upaya preventif. Upaya tersebut terlihat pagi ini, Jumat ( 29/08/25 ) saat pucuk pimpinan di Kodim 1610/Klungkung ini melaksanakan kegiatan fogging dengan bersinergi bersama […]

  • Babinsa Kodim 1602/Ende Ajak Pelajar MIN 1 Ende Menjadi Sahabat TNI dan Warga Peduli Lingkungan

    Babinsa Kodim 1602/Ende Ajak Pelajar MIN 1 Ende Menjadi Sahabat TNI dan Warga Peduli Lingkungan

    • calendar_month Selasa, 16 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Praka Taruna Diharjaya DE, menggelar kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan monitoring wilayah bersama 15 pelajar MIN 1 Ende di Jalan Ahmad Yani, Kelurahan Kelimutu, Kecamatan Ende Tengah. Dalam kesempatan tersebut, Praka Taruna memberikan penjelasan sederhana mengenai peran TNI dalam menjaga kedaulatan negara, membantu masyarakat, serta melindungi rakyat. Ia juga menanamkan pemahaman […]

expand_less