Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » TMMD 125 Gianyar Bawa Perubahan Nyata bagi Petani Lewat Pembangunan Jalan dan Irigasi

TMMD 125 Gianyar Bawa Perubahan Nyata bagi Petani Lewat Pembangunan Jalan dan Irigasi

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 13 Agt 2025
  • visibility 28
  • comment 0 komentar

Gianyar – Sukawati, Rabu (13/8/2025) – Memasuki hari ke-21 pelaksanaan Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Tahun 2025, Satgas TMMD Kodim 1616/Gianyar terus memacu pembangunan Jalan Usaha Tani lengkap dengan saluran air primer di Banjar Lantangidung, Desa Batuan, Kecamatan Sukawati.

Pembangunan ini diharapkan dapat membuka akses yang lebih baik bagi para petani, sekaligus mempermudah distribusi hasil pertanian dan menjaga kelancaran irigasi sawah. Dansatgas TMMD ke-125, Letkol Kav Rizal Wijaya, S.H., M.I.P., menegaskan bahwa pengerjaan infrastruktur tersebut dilakukan dengan standar kualitas terbaik agar manfaatnya dapat dirasakan masyarakat dalam jangka panjang.

“Pembangunan Jalan Usaha Tani ini bukan sekadar proyek fisik, tetapi juga wujud komitmen TNI untuk hadir dan membantu meningkatkan kesejahteraan warga. Kami pastikan hasilnya kokoh, fungsional, dan bermanfaat bagi pertanian warga,” ujar Letkol Rizal.

Hal senada disampaikan Dan SSK Lettu Cpl I Nyoman Prajana yang memimpin langsung prajurit di lapangan. Ia mengapresiasi semangat gotong royong yang terjalin antara TNI dan warga sejak hari pertama. “Tanpa kebersamaan ini, pekerjaan pasti terasa berat. Tapi berkat dukungan penuh masyarakat, semua berjalan lancar,” ujarnya.

Kadus Banjar Lantangidung, I Made Wiradana, turut menyampaikan rasa terima kasihnya atas perhatian dan kerja nyata Satgas TMMD. Menurutnya, Jalan Usaha Tani yang dilengkapi saluran air ini adalah impian lama warga yang kini mulai terwujud. “Jalan ini akan memudahkan petani membawa hasil panen, sedangkan saluran airnya menjaga irigasi tetap lancar. Terima kasih kepada seluruh jajaran TNI dan semua pihak yang mendukung,” ucapnya.

Warga Banjar Lantangidung juga tidak dapat menyembunyikan rasa gembira mereka. Selama ini, akses jalan yang rusak dan sempit menjadi hambatan utama, terutama saat musim hujan. “Sekarang kami bisa membayangkan membawa hasil panen dengan lebih mudah dan cepat,” ungkap salah seorang warga.

Pembangunan Jalan Usaha Tani dengan saluran air primer ini menjadi bukti nyata bahwa sinergi TNI dan rakyat mampu menghasilkan kemajuan yang bermanfaat langsung bagi kehidupan masyarakat desa. Dengan sisa waktu pelaksanaan TMMD ke-125, Satgas berkomitmen menuntaskan pekerjaan tepat waktu dan berkualitas.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bhabinkamtibmas Desa Budakeling Gelar Jumat Curhat Bersama Warga di Masjid Nurul Hayat

    Bhabinkamtibmas Desa Budakeling Gelar Jumat Curhat Bersama Warga di Masjid Nurul Hayat

    • calendar_month Jumat, 7 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Bhabinkamtibmas Desa Budakeling, Bripka Gusti Ngurah Darsana Yasa, melaksanakan kegiatan “Jumat Curhat” bersama warga di Masjid Nurul Hayat, Banjar Saren Jawa, Desa Budakeling, Kecamatan Bebandem, Jumat, 7 November 2025. Kegiatan ini diawali dengan pelaksanaan Salat Jumat berjamaah, yang kemudian dilanjutkan dengan sesi dialog bersama jamaah masjid. Dalam […]

  • Dandim dan Bupati Kupang Ajak Masyarakat Junjung Sportivitas

    Dandim dan Bupati Kupang Ajak Masyarakat Junjung Sportivitas

    • calendar_month Senin, 13 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Dandim 1604/Kupang Kolonel Inf Kadek Abriawan, S.I.P., M.H.I. menghadiri Opening Ceremony Lazarus Laiskodat Memorial Cup (LLMC) II di Lapangan Sepak Bola Lazarus Laiskodat, Desa Uitao, Kecamatan Semau, Kabupaten Kupang, Acara ini dibuka secara resmi oleh Bupati Kupang Yoseph Lede, S.H., serta dihadiri para pejabat daerah, tokoh masyarakat, dan 16 tim peserta dari berbagai […]

  • Bupati TTU Laksanakan Kunjungan Kerja, Masyarakat Manamas Menyambut Dengan Penuh Suka Cita

    Bupati TTU Laksanakan Kunjungan Kerja, Masyarakat Manamas Menyambut Dengan Penuh Suka Cita

    • calendar_month Kamis, 2 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Manamas – Bupati Timor Tengah Utara, Bapak Yosep Falentinus Delasalle Kebo, S.I.P., M.A., melaksanakan kunjungan kerja dan dialog bersama Tokoh Adat, Agama dan, Masyarakat di Desa Manamas, Kec. Naibenu, Kab. Timor Tengah Utara. Minggu (28/09) “Kami bersama masyarakat Desa Manamas mempersiapkan acara penyambutan untuk kedatangan Bupati TTU, ini me sebuah kehormatan Bupati TTU berkunjung ke […]

  • Babinsa Jadi Garda Terdepan Kawal Musyawarah Pembangunan Desa Air Suning Tahun 2023–2030

    Babinsa Jadi Garda Terdepan Kawal Musyawarah Pembangunan Desa Air Suning Tahun 2023–2030

    • calendar_month Rabu, 3 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat — NTB, Babinsa Desa Air Suning, Sertu Ruslin dari Koramil 1628-03/Seteluk, kembali menunjukkan dedikasi dan komitmennya dalam mendukung pembangunan wilayah binaan. Hal itu terlihat saat dirinya menghadiri Rapat Musyawarah Pembangunan Desa sekaligus Penetapan RPJMDes Periode 2023–2030 yang digelar di Aula Kantor Desa Air Suning, Rabu (3/12/2025) pukul 09.00 WITA. Kegiatan strategis ini diikuti […]

  • Sinergi TMMD dan Warga Kalabeso, Rumah Tak Layak Huni di Rehab

    Sinergi TMMD dan Warga Kalabeso, Rumah Tak Layak Huni di Rehab

    • calendar_month Kamis, 24 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    ‎NTB — Sumbawa, Momen kemanunggalan TNI dan rakyat kembali tergambar jelas dalam kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 yang digelar Kodim 1607/Sumbawa. Pada Kamis (24/07/2025), personel Satgas TMMD bersama masyarakat setempat bahu membahu melaksanakan kegiatan rehab rumah salah seorang warga Desa Kalabeso, Kecamatan Buer. ‎ ‎Rumah tersebut sebelumnya tergolong tidak layak huni, dengan dinding […]

  • Danrem 161/WS Ikuti Upacara Peringatan HUT RI Ke-80 di Alun-Alun Runjab Gubernur NTT.

    Danrem 161/WS Ikuti Upacara Peringatan HUT RI Ke-80 di Alun-Alun Runjab Gubernur NTT.

    • calendar_month Minggu, 17 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Komandan Korem 161/Wira Sakti Kolonel Inf. Hendro Cahyono, didampingi oleh Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 161 PD IX/Udayana, Ny. Kartika Hendro Cahyono, mengikuti Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-80 Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia yang berlangsung khidmat di Alun-Alun Rumah Jabatan Gubernur NTT Jl. El Tari Kota Kupang, Minggu (17/08/2025). Upacara yang mengusung […]

expand_less