Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Sambut Meriah HUT RI ke-80, Babinsa Bangbang Bersinergi Amankan Kegiatan Lomba

Sambut Meriah HUT RI ke-80, Babinsa Bangbang Bersinergi Amankan Kegiatan Lomba

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 13 Agt 2025
  • visibility 29
  • comment 0 komentar

Bangli – Babinsa Desa Bangbang, Koramil 1626-03/Tembuku, Pelda Kadek Widiarta, bersama Bhabinkamtibmas Desa Bangbang melaksanakan pengamanan dan pemantauan rangkaian kegiatan lomba dalam rangka memeriahkan peringatan HUT RI ke-80 Tahun 2025 di Desa Bangbang, Kecamatan Tembuku, Kabupaten Bangli, Rabu (13/08/2025).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Perbekel Desa Bangbang, Sekretaris Desa beserta staf, para Kepala Dusun se-Desa Bangbang, pegawai BUMDes, anggota BPD, PPL Desa Bangbang, siswa-siswi SD se-Desa Bangbang, SMKN 1 Tembuku, para guru, mahasiswa KKN Universitas Udayana, serta masyarakat Desa Bangbang. Jumlah peserta yang hadir diperkirakan mencapai sekitar 700 orang.

Rangkaian kegiatan memeriahkan HUT RI ke-80 diawali dengan jalan santai sejauh 2,4 km yang diikuti oleh siswa-siswi SD se-Desa Bangbang, siswa-siswi SMKN 1 Tembuku, para guru, perangkat desa, anggota BPD, serta karyawan BUMDes Bangbang. Selanjutnya dilaksanakan berbagai lomba, di antaranya untuk tingkat TK: Lomba makan kerupuk dan lari kelereng, tingkat SD: Lomba lari karung dan pancing botol, PKK & SD: Lomba anyam ketupat, Ibu-ibu PKK: Lomba tarik tambang dan yel-yel

Babinsa mengatakan Kehadiran kami selaku Babinsa bertujuan untuk memastikan keamanan dan kelancaran jalannya lomba yang berlangsung dari pagi hingga siang hari, “Pengamanan ketat dilakukan agar seluruh peserta dan penonton dapat mengikuti kegiatan dengan aman dan nyaman tanpa gangguan” tambahnya

Selain itu, kami juga memberikan sosialisasi tentang pentingnya disiplin, semangat juang, dan menjaga kesehatan selama kegiatan berlangsung,” ujar Pelda Kadek Widiarta.

Dandim 1626/Bangli, Letkol Arm I Gede Arya Girinatha Utama, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kebersamaan dan semangat gotong royong masyarakat dalam memperingati Hari Kemerdekaan RI, sekaligus mempererat silaturahmi antarwarga. Kehadiran Babinsa juga menjadi bentuk dukungan TNI dalam mendorong terciptanya keamanan, ketertiban, serta memperkuat persatuan dan kesatuan di tengah masyarakat.
(Pendim 1626/Bangli)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergi TNI dan Pemerintah, Babinsa Ende Bantu Sukseskan Program Bantuan Pangan

    Sinergi TNI dan Pemerintah, Babinsa Ende Bantu Sukseskan Program Bantuan Pangan

    • calendar_month Rabu, 6 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka memastikan proses penyaluran bantuan pangan berjalan aman dan tepat sasaran, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Pratu Yudha Santoso, melaksanakan kegiatan pengawasan dan pengamanan distribusi Bantuan Pangan Cadangan Beras Pemerintah (CBP) di Desa Aewora, Kecamatan Maurole, Kabupaten Ende, Selasa (6/8/2025) mulai pukul 09.30 WITA. Kegiatan ini merupakan bagian dari program Cadangan Beras Pemerintah Tahun 2025 […]

  • Kodim 1602/Ende Kawal Ketahanan Pangan, 135 Ton Beras Didistribusikan ke Empat Koramil dan Makodim

    Kodim 1602/Ende Kawal Ketahanan Pangan, 135 Ton Beras Didistribusikan ke Empat Koramil dan Makodim

    • calendar_month Kamis, 2 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Ende, Kodim 1602/Ende terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung ketahanan pangan masyarakat melalui program Gerakan Pangan Murah (GPM). Hingga Kamis, 2 Oktober 2025, tercatat sebanyak 135 ton beras Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) telah didistribusikan kepada masyarakat di wilayah Kabupaten Ende, Nusa Tenggara Timur. Kegiatan distribusi beras SPHP ini berlangsung sejak 11 Agustus 2025, bekerja […]

  • Babinsa dan Petani Kompak Saat Panen Raya di Desa Nggongi

    Babinsa dan Petani Kompak Saat Panen Raya di Desa Nggongi

    • calendar_month Senin, 29 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur. Sebagai bentuk kepedulian terhadap kesejahteraan petani, Babinsa Koramil 06/Karera Kodim 1601/Sumba Timur, Serka Dominggus Lay, turun langsung ke sawah membantu para petani merontokkan padi di Desa Nggongi, Kecamatan Karera, Kabupaten Sumba Timur.Senin (29/09/2025) Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas kewilayahan Babinsa dalam mendukung ketahanan pangan dan mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat. “Kami […]

  • Umanis Galungan Terjadi Peningkatan Volume kendaraan Polsek Mengwi Lakukan Pengaturan di Jalur Singaraja – Denpasar

    Umanis Galungan Terjadi Peningkatan Volume kendaraan Polsek Mengwi Lakukan Pengaturan di Jalur Singaraja – Denpasar

    • calendar_month Jumat, 21 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Mengwi – Dalam rangka menjaga kelancaran arus lalu lintas pada momen Umanis Galungan, Personel Polsek Mengwi melaksanakan kegiatan pengaturan lalu lintas di sepanjang Jalur Singaraja – Denpasar, Kamis (20/11/2025) Kegiatan ini sebagai bentuk pelayanan kepada masyarakat khususnya pengendara dengan fokus pada titik-titik rawan kemacetan dan peningkatan mobilitas masyarakat yang melaksanakan persembahyangan maupun aktivitas lainnya. Kapolsek Mengwi Kompol Anak Agung Gede Rai […]

  • Wujud Kepedulian Polri, Polsek Pupuan Kompak Bersama Masyarakat Bersihkan Material Akibat Tanah Longsor

    Wujud Kepedulian Polri, Polsek Pupuan Kompak Bersama Masyarakat Bersihkan Material Akibat Tanah Longsor

    • calendar_month Rabu, 3 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Pupuan, Rabu 4 Desember 2025 pukul 08.00 s/d 10.00 Wita, Polsek Pupuan bersama masyarakat melaksanakan kegiatan pembersihan material tanah longsor yang terjadi pada Selasa 3 Desember 2025. Kegiatan dilaksanakan oleh anggota piket fungsi bersinergi dengan masyarakat dan dinas PU bergotong royong menyingkirkan material longsor yang menutup sebagian badan jalan. Kegiatan pembersihan […]

  • Pengawasan Ketat Babinsa Dasan Anyar pada Pembangunan Koperasi Merah Putih

    Pengawasan Ketat Babinsa Dasan Anyar pada Pembangunan Koperasi Merah Putih

    • calendar_month Selasa, 9 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB — Babinsa Desa Dasan Anyar, Koramil 1628-01/Taliwang, Serda Yakub melaksanakan kegiatan pengawasan terhadap progres pembangunan Koperasi Merah Putih yang berada di wilayah binaannya. Desa Aik Ayar, Kecamatan Jereweh, Kabupaten Sumbawa Barat. Selasa (09/12/2025). Pengawasan ini dilakukan sebagai bentuk tanggung jawab Babinsa dalam memastikan setiap program pembangunan di desa berjalan sesuai rencana, tepat […]

expand_less