Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Merah Putih Berkibar di Bukit Embu Wea, Kodim 1602/Ende Bawa Pesan Persatuan dan Kepedulian

Merah Putih Berkibar di Bukit Embu Wea, Kodim 1602/Ende Bawa Pesan Persatuan dan Kepedulian

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 13 Agt 2025
  • visibility 27
  • comment 0 komentar

Ende – Dalam rangka menyambut HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80, Kodim 1602/Ende bersama unsur Forkopimda dan masyarakat menggelar Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih yang berlangsung khidmat di Bukit Embu Wea, Desa Ruru Rangga, Kecamatan Pulau Ende, Kabupaten Ende, Rabu (13/8).

Upacara yang dimulai pukul 11.30 Wita ini dipimpin langsung oleh Dandim 1602/Ende, Letkol Inf Dwi Harry Wibowo, S.E, M.M.Si, dan turut dihadiri sejumlah pejabat daerah dan pimpinan instansi vertikal, antara lain:

Kapolres Ende, AKBP I Gede Ngurah Joni M., S.H., S.I.K., M.H

Asisten 1 Setda Bidang Pemerintahan dan Kesra Ende, Dahlan, S.I.P

Danlanal Ende, Mayor Laut (P) Jafar

Kalapas Kelas 2B Ende, Taufik Hidayat, Amd.Ip, S.A.P, M.A

Kepala PT Pelni Cabang Ende, Ade Dinar Nugroho Pamungkas

Kepala PT Pelindo Cabang Ende, Jumahri Nasrun

Kepala Badan POM Ende, Eko Agus Budi Darmawan, S.F., Apt., M.Ph.Arm

Kaposda BIN Ende, Yudo

Danki Brimob Ende, Iptu Moses Dacosta

Kepala Desa Ruru Rangga, M. Ikbal Pua Rera

Selain itu, kegiatan ini juga diikuti oleh personel dari Kodim 1602/Ende, Lanal Ende, Polres Ende, Brimob Ende, serta Ibu-ibu Persit KCK Cabang XIII Kodim 1602/Ende.

Rangkaian Kegiatan
Rombongan upacara bertolak dari Pelabuhan Soekarno Ende pada pukul 08.00 Wita menggunakan kapal motor Assalam menuju Kecamatan Pulau Ende. Setibanya di lokasi sekitar pukul 09.40 Wita, rombongan melanjutkan perjalanan ke Bukit Embu Wea untuk melaksanakan upacara pengibaran bendera.

Usai upacara, kegiatan dilanjutkan dengan bakti sosial berupa pembagian beras sebanyak 500 kg dan 8 paket sembako kepada masyarakat pelosok dan kepulauan yang membutuhkan. Kegiatan sosial ini dimulai pukul 12.20 Wita.

Semangat Nasionalisme dan Cinta Tanah Air
Dandim 1602/Ende menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk nyata sinergi antara TNI, Polri, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam memperkuat rasa nasionalisme serta cinta tanah air, terutama di wilayah kepulauan yang sulit dijangkau.

“Upacara ini bukan hanya seremonial, tapi juga menjadi wujud kehadiran negara dalam menjangkau seluruh pelosok negeri,” ujar Dandim.

Seluruh rangkaian kegiatan berakhir pada pukul 12.40 Wita dan berlangsung dalam keadaan aman, tertib, dan penuh semangat kebersamaan.

(Penulis pendim 1602/Ende)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sertu Syamaudin Dampingi Warga Bersihkan Jalan Penghubung Dua Dusun

    Sertu Syamaudin Dampingi Warga Bersihkan Jalan Penghubung Dua Dusun

    • calendar_month Sabtu, 29 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Pekat, NTB –  Sabtu, 29 November 2025, Koramil 1614-05/Pekat kembali melaksanakan kegiatan teritorial melalui Babinsa Desa Nanga Kara, Sertu Syamaudin. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) dengan warga binaan di Dusun Sori Naa sebagai upaya menjaga hubungan baik dan memperkuat sinergi antara TNI dan masyarakat. Tidak hanya melakukan Komsos, Sertu Syamaudin juga mengajak […]

  • Bantu Tanam Singkong, Babinsa Himbau Petani Diselingi Juga Dengan Tanaman Produktif Lain

    Bantu Tanam Singkong, Babinsa Himbau Petani Diselingi Juga Dengan Tanaman Produktif Lain

    • calendar_month Selasa, 14 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    KODIM 1605/BELU, Guna memperkuat ketahanan pangan dalam keluarga, Babinsa Desa Renrua Koramil 1605-06/Halilulik Kopda Leonito Silva Dos Santos mendampingi petani menanam singkong pada lahan milik Bapak Jose warga Dusun Haliamanas, Desa Renrua, Kecamatan Raimanuk, Kabupaten Belu, Senin (13/10/2025). Saat membantu dalam menanam batang singkong tersebut, Babinsa Kopda Leonito Silva Dos Santos menyarankan agar tidak saja […]

  • Danramil 1623-01/Karangasem bersinergi hadiri pembayaran dan penyerahan buku tabungan kompensasi row SUTT.

    Danramil 1623-01/Karangasem bersinergi hadiri pembayaran dan penyerahan buku tabungan kompensasi row SUTT.

    • calendar_month Sabtu, 11 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Danramil 1623-01/Karangasem Lettu Ctp. Djoko Purwo Prasetyo turut menghadiri kegiatan pembayaran dan penyerahan buku tabungan kompensasi ROW (Right of Way) yang terlintasi jalur SUTT (Saluran Udara Tegangan Tinggi) 150 KV Kubu-Amlapura oleh PLN UPP Jawa bagian Timur dan Bali 4. Pembayaran dan penyerahan buku tabungan kompensasi ROW diberikan kepada 16 orang warga masyarakat […]

  • Polsek Denpasar Selatan Gelar Patroli Antensi malam Minggu cegah Trek-Trekan di Sejumlah Titik Rawan

    Polsek Denpasar Selatan Gelar Patroli Antensi malam Minggu cegah Trek-Trekan di Sejumlah Titik Rawan

    • calendar_month Minggu, 28 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Denpasar – Untuk mencegah aksi balap liar dan kumpul-kumpul anak muda yang berpotensi menimbulkan gangguan kamtibmas, Polsek Denpasar Selatan menggelar patroli atensi pada Sabtu (27/9/2025) dini hari. Kegiatan patroli yang dimulai pukul 01.30 Wita tersebut dipimpin oleh Pawas Iptu Gst Md Dedek Y, S.H., M.M bersama Pasal Ipda I Dw Gd A Ekawirawan dengan kekuatan […]

  • Babinsa Koramil 1614-05/Pekat Hadiri Lokakarya Penurunan Stunting dan Gelar Komsos di Wilayah Binaan

    Babinsa Koramil 1614-05/Pekat Hadiri Lokakarya Penurunan Stunting dan Gelar Komsos di Wilayah Binaan

    • calendar_month Sabtu, 27 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Babinsa Koramil 1604-04/Amarasi, Sertu Adner Paut menghadiri Rapat Musyawarah Desa (Musdes) dalam rangka penetapan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) Tahun Anggaran 2026 di Aula Kantor Desa Ponain, Kecamatan Amarasi, Kabupaten Kupang. Kehadiran Babinsa merupakan wujud sinergi TNI dengan pemerintah desa dalam mendukung perencanaan pembangunan yang transparan, partisipatif, dan berorientasi pada kebutuhan masyarakat. Jumat […]

  • Polsek Tegallalang Bersama TNI dan Pecalang Amankan Kegiatan Piodalan di Pura Dadia Pasek Gel Gel

    Polsek Tegallalang Bersama TNI dan Pecalang Amankan Kegiatan Piodalan di Pura Dadia Pasek Gel Gel

    • calendar_month Sabtu, 13 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Tegallalang – Sabtu (14/9/2025) malam, jajaran Polsek Tegallalang bersama TNI dan Pecalang melaksanakan pengamanan serta pengaturan arus lalu lintas pada kegiatan Piodalan di Pura Dadia Pasek Gel Gel, Desa Adat Kelabang Moding, Desa Tegallalang, Kecamatan Tegallalang, Kabupaten Gianyar. Pengamanan dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa Tegallalang, Aiptu Dewa Made Sandat bersama Babinsa Desa Tegallalang, Sertu I Gusti […]

expand_less