Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » TMMD Ke-125 Hadirkan 250 Titik Air Bersih, Warga Desa Batuan Sambut Gembira

TMMD Ke-125 Hadirkan 250 Titik Air Bersih, Warga Desa Batuan Sambut Gembira

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 12 Agt 2025
  • visibility 29
  • comment 0 komentar

Gianyar – Sukawati, Selasa (12/8/2025) — Memasuki hari ke-20 pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Kodim 1616/Gianyar, pembangunan infrastruktur air bersih terus dikebut. Satgas TMMD kini tengah membangun 1 unit tower reservoir berkapasitas 20 meter kubik yang akan menyalurkan air bersih ke 250 titik layanan, mencakup 8 wilayah banjar, yakni Gerih, Penataran, Bucuan, Penida, Tegeha, Lantangidung, Puaya, dan Jeleka. Infrastruktur ini akan melayani 250 Kepala Keluarga atau sekitar 500 jiwa warga Desa Batuan, Kecamatan Sukawati.

Dansatgas TMMD ke-125, Letkol Kav Rizal Wijaya, S.H., M.I.P., menegaskan bahwa pembangunan tower reservoir ini merupakan salah satu sasaran strategis untuk menjawab kebutuhan dasar masyarakat. “Air bersih adalah kebutuhan vital. Melalui TMMD, kami ingin memastikan setiap rumah di desa ini memiliki akses air yang layak dan memadai,” ujarnya.

Sementara itu, Dan SSK TMMD ke-125, Lettu Cpl I Nyoman Prajana, mengungkapkan bahwa pengerjaan konstruksi dilakukan dengan standar ketahanan yang tinggi. “Tower ini dibangun untuk jangka panjang, sehingga struktur dan sistemnya kami pastikan kuat, aman, dan mampu mendistribusikan air secara optimal,” terangnya.

Perbekel Desa Batuan, Ari Anggara, memberikan apresiasi tinggi atas kerja keras Satgas TMMD dan sinerginya dengan masyarakat. “Pembangunan ini akan menjadi solusi permanen bagi warga yang selama ini kesulitan air bersih. Terima kasih kepada TNI yang sudah turun langsung membantu desa kami,” ungkapnya.

Hal senada disampaikan Kadus Banjar Bucuan, I Made Satrisna, yang mewakili warga setempat. “Dengan adanya tower ini, kebutuhan air bersih akan lebih terjamin. Kami sangat bersyukur dan berterima kasih kepada Satgas TMMD atas dedikasinya,” tuturnya.

Keberadaan tower reservoir ini diharapkan menjadi tonggak penting dalam peningkatan kesehatan, kesejahteraan, dan kualitas hidup masyarakat Desa Batuan. TMMD ke-125 kembali membuktikan bahwa sinergi TNI dan rakyat dapat menghadirkan pembangunan nyata yang berdampak langsung bagi kehidupan warga.

(Pendim1616/Gianyar)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Koramil 1607-04/Alas Aktif Dukung Kegiatan Religius di Wilayah Binaan

    Koramil 1607-04/Alas Aktif Dukung Kegiatan Religius di Wilayah Binaan

    • calendar_month 5 jam yang lalu
    • account_circle arash news
    • visibility 1
    • 0Komentar

    Alas, Sumbawa – Babinsa Desa Baru Koramil 1607-04/Alas, Sertu Syamsu Wijaya, menghadiri kegiatan peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah yang diselenggarakan di Masjid Desa Baru, Kecamatan Alas, Kabupaten Sumbawa, Jumat (16/01/2026) sore. Kegiatan keagamaan tersebut dimulai pukul 16.30 WITA dan dihadiri oleh unsur pemerintah desa, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, serta warga […]

  • Babinsa Koramil 1618-01/Miotim Laksanakan Anjangsana di Desa Manikin, Jalin Silaturahmi dengan Warga

    Babinsa Koramil 1618-01/Miotim Laksanakan Anjangsana di Desa Manikin, Jalin Silaturahmi dengan Warga

    • calendar_month Selasa, 23 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Selasa 23 September 2025, Membawa damai dalam setiap langkah Menjaga wilayah binaan keakraban, Upaya mempererat tali silaturahmi dan memperkuat hubungan dengan Masyarakat di wilayah binaannya, Babinsa Koramil 1618-01/Miotim, Serda Constancio Bareto C, melaksanakan kegiatan anjangsana ke rumah Mama Fransiska Safe di Desa Manikin, Kecamatan Noemuti Timur, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU). Kegiatan ini merupakan […]

  • Babinsa Koramil Pantai Baru Bersama Aparat Gabungan Kawal Peninjauan Proyek Strategis Nasional di Rote Ndao

    Babinsa Koramil Pantai Baru Bersama Aparat Gabungan Kawal Peninjauan Proyek Strategis Nasional di Rote Ndao

    • calendar_month Senin, 13 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Rote Ndao — Pada hari Senin, 13 Oktober 2025, pukul 17.13 Wita, Inspektur Jenderal Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia (Irjen KKP RI) Ade Tajudin Sutiawarma bersama rombongan tiba di lokasi Pembangunan Kawasan Sentra Industri Garam Nasional (K-SIGN) yang mencakup wilayah Desa Matasio dan Desa Serubeba Kecamatan Rote Timur serta Desa Daima Kecamatan Landu Leko, […]

  • Blue Light Patrol Polres Tabanan Sasar Lokasi Rawan, Antisipasi Kejahatan 3C di Tengah Malam

    Blue Light Patrol Polres Tabanan Sasar Lokasi Rawan, Antisipasi Kejahatan 3C di Tengah Malam

    • calendar_month Kamis, 17 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan, Jumat,18 Juli 2025. Dalam upaya menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif pada malam hari, Polres Tabanan menggelar kegiatan Blue Light Patrol untuk mengantisipasi tindak kejahatan 3C (Curat, Curas, Curanmor), Jumat dini hari (18/07). Kegiatan ini dipimpin oleh Pawas IPTU I Gede Made Putra Mastika, A.Mk dan […]

  • Kapolsek Kerambitan Melaksanakan Gotong Royong Bersama TNI dalam rangka Bakti Teritorial Prima “Memperingati HUT ke-80 TNI Tahun 2025”.

    Kapolsek Kerambitan Melaksanakan Gotong Royong Bersama TNI dalam rangka Bakti Teritorial Prima “Memperingati HUT ke-80 TNI Tahun 2025”.

    • calendar_month Selasa, 16 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Polres Tabanan-Polsek Kerambitan, Selasa 16 September 2025; Kapolsek Kerambitan AKP I Putu Budiawan dan anggota Polsek Kerambitan melaksanakan Gotong Royong Bersama TNI dalam rangka Bakti Teritorial Prima “Memperingati HUT ke-80 TNI Tahun 2025” di Wilayah Kodim 1619/Tabanan bertempat di Pantai Kelating. Kegiatan Gotongroyong bertujuan untuk membersihkan area pantai Kelating dari sampah kiriman saat banjir belakangan […]

  • Serka Daniel Menghadiri Sosialisasi Desa Pra Pelaksanaan Kegiatan Fisik Tahun Anggaran 2025

    Serka Daniel Menghadiri Sosialisasi Desa Pra Pelaksanaan Kegiatan Fisik Tahun Anggaran 2025

    • calendar_month Kamis, 24 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur.Babinsa Koramil 03/Pahunga Lodu, Kodim 1601/Sumba Timur. Serka Daniel Umbu Ndawa Menghadiri sosialisasi Pra Pekerjaan Fisik Desa di Kantor Desa Kaliuda, Kecamatan Pahunga Lodu, Kabupaten Sumba Timur. Kamis (24/07/2025) Sosialisasi kali ini membahas mengenai Pembangunan Gapura didesa Kaliuda sebagi desa wisata dan pembangunan posyandu di dusun Watukamuru. Turut hadir dalam sosialisasi ini, […]

expand_less