Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Babinsa dan Bhabinkamtibmas Bebalang Ajak Warga Perkuat Nasionalisme Lewat Kunjungan Door to Door

Babinsa dan Bhabinkamtibmas Bebalang Ajak Warga Perkuat Nasionalisme Lewat Kunjungan Door to Door

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 11 Agt 2025
  • visibility 29
  • comment 0 komentar

Bangli – Dalam rangka menyemarakkan peringatan HUT ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Babinsa Kelurahan Bebalang, Koramil 01/Bangli, Kodim 1626/Bangli, Kopda I Nengah Sudarma, bersama Bhabinkamtibmas Kelurahan Bebalang, Aiptu I Nyoman Dama, mendampingi Lurah Bebalang, I Wayan Alit Sumiartha, melakukan kegiatan himbauan secara door to door kepada warga. Senin (11/8/2025).

Himbauan tersebut mengajak masyarakat untuk memasang Bendera Merah Putih dan atribut bernuansa kemerdekaan di rumah, pertokoan, bengkel, warung, rumah makan, dan tempat usaha lainnya, sesuai dengan instruksi pemerintah mulai 1 Agustus hingga 31 Agustus 2025.

“Kami bersama Bhabinkamtibmas mendampingi Bapak Lurah untuk memastikan seluruh warga mendapatkan informasi langsung. Pemasangan bendera ini adalah bentuk sederhana namun penuh makna untuk menghormati jasa para pahlawan dan menunjukkan rasa cinta tanah air,” ungkap Babinsa Kelurahan Bebalang, Kopda I Nengah Sudarma.

Ia juga berharap, melalui kegiatan ini masyarakat dapat semakin memahami pentingnya menjaga nilai-nilai nasionalisme serta berperan aktif memeriahkan bulan kemerdekaan. “Dengan suasana lingkungan yang meriah, kita bisa menumbuhkan semangat persatuan dan rasa bangga sebagai bangsa Indonesia,” tambahnya.

Di lokasi yang sama, Lurah Bebalang, I Wayan Alit Sumiartha, mengatakan bahwa pemasangan bendera dan atribut kemerdekaan bukan sekadar formalitas, melainkan simbol rasa hormat kepada perjuangan para pahlawan. “Kami ingin suasana kemerdekaan terasa di setiap sudut wilayah. Kehadiran Babinsa dan Bhabinkamtibmas membantu memastikan pesan ini sampai langsung ke masyarakat, sehingga partisipasi warga dapat maksimal,” ujarnya.

Komandan Kodim 1626/Bangli, Letkol Arm I Gede Arya Girinatha Utama saat dikonfirmasi di tempat terpisah, mengatakan mengapresiasi langkah yang dilakukan Babinsa Kelurahan Bebalang. “Babinsa adalah ujung tombak TNI di wilayah. Kehadiran mereka secara langsung ke masyarakat merupakan bentuk pembinaan teritorial yang efektif. Mengajak warga untuk berpartisipasi dalam perayaan kemerdekaan adalah bagian dari menumbuhkan rasa nasionalisme dan kebersamaan,” tegasnya.

Lebih lanjut dikatakan, momentum peringatan HUT Kemerdekaan RI hendaknya dimanfaatkan untuk mempererat hubungan antara TNI dengan masyarakat, sekaligus memperkuat rasa persatuan di tengah keberagaman. “Semangat gotong royong dan kebersamaan inilah yang menjadi kekuatan bangsa sejak dulu, dan perlu terus kita jaga di setiap kesempatan,” tambahnya.

Dandim berharap, semangat nasionalisme dan rasa cinta tanah air tidak hanya muncul pada saat peringatan hari kemerdekaan, tetapi terus terpelihara dalam kehidupan sehari-hari. “Dengan partisipasi aktif seluruh elemen masyarakat, kita dapat menciptakan lingkungan yang harmonis, aman, dan penuh kebanggaan sebagai bangsa Indonesia,” pungkasnya.
(Pendim 1626/Bangli)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kerja Sama Kompi Perternakan Yonif TP 834/WM dan Masyarakat dalam Pengembangan Peternakan Ayam Petelur.

    Kerja Sama Kompi Perternakan Yonif TP 834/WM dan Masyarakat dalam Pengembangan Peternakan Ayam Petelur.

    • calendar_month Kamis, 28 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 33
    • 0Komentar

    Nagekeo-Kompi Perternakan Yonif TP 834/WM bersosialisasi di sebuah kandang ayam petelur. Kandang tersebut menggunakan sistem baterai (ayam ditempatkan di dalam kotak-kotak kawat berjajar rapi). Ayam-ayam tampak sehat dengan bulu coklat kemerahan dan jengger merah yang menandakan kondisi prima. Bangunan kandang terbuat dari rangka kayu dengan atap seng, serta dilengkapi saluran pakan panjang di depan setiap […]

  • Babinsa Nefonaek Bersama Mahasiswa Magang Diskusi Kondisi Masyarakat

    Babinsa Nefonaek Bersama Mahasiswa Magang Diskusi Kondisi Masyarakat

    • calendar_month Jumat, 12 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Babinsa Kelurahan Nefonaek Koramil 1604-01/Kupang, Serda Putu Juni Arsana, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Nusa Cendana (UNDANA) yang tengah melaksanakan magang di kantor Lurah Nefonaek. Kegiatan berlangsung di Aula Kantor Lurah Nefonaek, Kecamatan Kota Lama, Kupang. Kamis (11/09/2025). Dalam pertemuan tersebut, Babinsa bersama […]

  • Polantas Menyapa, Pelayanan SIM Kini Lebih Ramah dan Cepat

    Polantas Menyapa, Pelayanan SIM Kini Lebih Ramah dan Cepat

    • calendar_month Jumat, 5 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Mangupura – Program Polantas Menyapa kembali hadir sebagai bagian dari upaya meningkatkan kualitas pelayanan publik di bidang lalu lintas. Dalam kegiatan yang berlangsung di ruang pelayanan SIM tersebut, petugas melayani masyarakat dengan pendekatan yang lebih humanis, termasuk saat proses perekaman dan pengambilan foto. Jumat (5/12/25). Suasana ramah dan informatif tampak menjadi ciri utama pelayanan, sehingga […]

  • Babinsa Ba’a Kawal Program Makanan Bergizi Gratis, 3.040 Siswa dan 25 Ibu Menyusui Terima Manfaat

    Babinsa Ba’a Kawal Program Makanan Bergizi Gratis, 3.040 Siswa dan 25 Ibu Menyusui Terima Manfaat

    • calendar_month Selasa, 14 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Rote Ndao, Selasa 14 Oktober 2025 — Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a, Koptu Syahrul Ramadhan, melaksanakan pemantauan dan pendampingan kegiatan Program Makanan Bergizi Gratis (MBG) di wilayah Kabupaten Rote Ndao. Kegiatan yang berlangsung di Kompleks Perkantoran Ti’i Langga Permai, Jalan Lekunik, Kelurahan Mokdale, Kecamatan Lobalain, tersebut dilaksanakan mulai pukul 07.00 Wita. Program yang digagas oleh Satuan Pelayanan […]

  • Satgasda Polres Klungkung Lakukan Pengawasan Harga Beras di Pasar Klungkung

    Satgasda Polres Klungkung Lakukan Pengawasan Harga Beras di Pasar Klungkung

    • calendar_month Minggu, 26 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Klungkung – Satuan Tugas Pengendalian Harga Beras (SATGASDA) Kabupaten Klungkung yang melibatkan personel dari Polres Klungkung terus melakukan pemantauan terhadap harga beras di sejumlah pasar tradisional dan pelaku usaha beras di wilayah Kabupaten Klungkung. 26/10 Kegiatan pengawasan ini memasuki hari kelima dan menyasar Pasar Klungkung sebagai salah satu titik pemantauan utama. Langkah ini dilakukan guna […]

  • Babinsa Serma M. Zulkifli Laksanakan Komsos dan Pamwil di Kelurahan Paupire

    Babinsa Serma M. Zulkifli Laksanakan Komsos dan Pamwil di Kelurahan Paupire

    • calendar_month Kamis, 13 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serma M. Zulkifli, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dan pemantauan wilayah (Pamwil) di Kelurahan Paupire, Kecamatan Ende Tengah, Kabupaten Ende, Kamis pagi. Kegiatan dimulai pukul 09.30 Wita dan melibatkan Lurah Paupire, Babinkamtibmas, serta seluruh RT dan RW sekelurahan Paupire. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat koordinasi antara TNI dan masyarakat, memantau […]

expand_less