Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Program Makan Bergizi Gratis Dimulai, Gedung SPPG Dibangun di Polsek Masbagik

Program Makan Bergizi Gratis Dimulai, Gedung SPPG Dibangun di Polsek Masbagik

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 7 Agt 2025
  • visibility 37
  • comment 0 komentar

Lombok Timur – Komandan Kodim 1615/Lombok Timur, Letkol Inf Eky Anderson, menghadiri kegiatan peletakan batu pertama pembangunan Gedung Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) dalam rangka Program Makan Bergizi Gratis yang dilaksanakan di halaman Polsek Masbagik, Kecamatan Masbagik, Kabupaten Lombok Timur, Rabu (06/08/2025).

Acara tersebut juga dirangkaikan dengan kegiatan groundbreaking sebagai bagian dari upaya percepatan penanganan stunting dan peningkatan gizi masyarakat di wilayah tersebut.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kapolres Lombok Timur AKBP I Komang Sarjana, S.Ik., SH, Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Lombok Timur Haji Muh. Sapwan, perwakilan dari Pengadilan Negeri dan Kejaksaan Negeri Selong, serta pejabat utama Polres Lotim, Camat Masbagik, Kapolsek Masbagik, Danramil 1615-05/Masbagik, tokoh masyarakat, tokoh agama, serta para tamu undangan lainnya. Kehadiran berbagai pihak menunjukkan dukungan penuh lintas sektor terhadap pembangunan fasilitas strategis ini.

Dalam sambutannya, Kapolres Lombok Timur menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah mendukung pembangunan gedung SPPG ini. Ia menekankan pentingnya sinergi antara TNI, Polri, dan pemerintah daerah dalam mewujudkan program-program strategis untuk masyarakat. Kapolres juga mengungkapkan rasa syukur atas dukungan dari investor lokal, Pak Ayi, yang telah berkontribusi besar terhadap pembangunan gedung tersebut.

Sementara itu, sambutan dari Bupati Lombok Timur yang diwakili oleh Kadis Koperasi dan UMKM, H. Muh. Sapwan, menyoroti pentingnya program SPPG dalam menekan angka stunting dan mendongkrak ekonomi lokal. Ia berharap ke depan gedung yang dibangun dapat bermitra dengan dinas koperasi dan memberdayakan petani lokal dalam pengadaan bahan baku bergizi. Lombok Timur sendiri tercatat mendapatkan alokasi pembangunan SPPG terbanyak se-NTB, yakni 25 titik.

Setelah sambutan, kegiatan dilanjutkan dengan prosesi peletakan batu pertama oleh para pejabat yang hadir, termasuk Dandim 1615/Lotim, Kapolres, dan perwakilan instansi lainnya. Acara kemudian ditutup dengan Zoom Meeting bersama Mabes Polri dan berlangsung hingga pukul 17.00 WITA dengan aman dan lancar. Pembangunan ini diharapkan segera rampung dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat Masbagik dan sekitarnya.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polsek Gianyar Gelar KRYD di Pasar Samplangan, Pastikan Situasi Aman Kondusif

    Polsek Gianyar Gelar KRYD di Pasar Samplangan, Pastikan Situasi Aman Kondusif

    • calendar_month Selasa, 26 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Gianyar – Polsek Gianyar melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) pada Selasa (26/8/2025) pagi, bertempat di areal Pasar Samplangan, Jalan Tukad Petanu, Gianyar. Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 08.40 hingga 09.30 Wita ini dipimpin oleh Kapolsek Gianyar Kompol I Made Adi Suryawan, S.H., M.M. selaku penanggung jawab, dengan didampingi Waka Polsek Gianyar IPTU I Nyoman […]

  • 105 Ton Beras Disalurkan Kodim 1602/Ende, Wujud Nyata Dukung Ketahanan Pangan

    105 Ton Beras Disalurkan Kodim 1602/Ende, Wujud Nyata Dukung Ketahanan Pangan

    • calendar_month Selasa, 23 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka mendukung program pemerintah untuk menstabilkan harga pangan dan membantu masyarakat menghadapi fluktuasi harga kebutuhan pokok, Kodim 1602/Ende melalui Koperasi Kartika Buterpra telah melaksanakan pendistribusian beras Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) dalam rangka Gerakan Pangan Murah (GPM) sejak 11 Agustus hingga 22 September 2025. Total beras yang telah didistribusikan kepada masyarakat di […]

  • Petani Kelurahan Baru Terbantu Bantuan Hanpangan, Babinsa: Ini Langkah Nyata Dukung Ketahanan Pangan

    Petani Kelurahan Baru Terbantu Bantuan Hanpangan, Babinsa: Ini Langkah Nyata Dukung Ketahanan Pangan

    • calendar_month Senin, 21 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 36
    • 0Komentar

    Reok, 21 Juli 2025 — Dalam upaya mendukung program pemerintah dalam memperkuat ketahanan pangan, Babinsa Koramil 1612-03/Reok, Serma M. Arif, menghadiri kegiatan Penerimaan Bantuan Ketahanan Pangan (Hanpangan) Tahun Anggaran 2025 yang digelar di Kelurahan Baru, Kecamatan Reok, Kabupaten Manggarai, Senin (21/7). Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya percepatan pemulihan ekonomi dan pemberdayaan masyarakat, khususnya para […]

  • Kapolres Karangasem Laksanakan Cooling Sistem dengan Tokoh Masyarakat

    Kapolres Karangasem Laksanakan Cooling Sistem dengan Tokoh Masyarakat

    • calendar_month Minggu, 31 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Menyikapi situasi keamanan nasional yang ditandai dengan berbagai aksi demonstrasi yang telah berubah anarkis, Kapolres Karangasem AKBP Joseph Edward Purba, S.H., S.I.K., M.H., didampingi Wakapolres dan sejumlah Pejabat Utama (PJU) Polres Karangasem melaksanakan kegiatan Cooling Sistem dengan tokoh masyarakat Kabupaten Karangasem pada Sabtu malam (30/8). Kegiatan Cooling Sistem ini merupakan langkah strategis dalam […]

  • Dandim 1621/TTS Tampil Sebagai Komandan Upacara pada Peringatan Hari Juang TNI AD Korem 161/WS

    Dandim 1621/TTS Tampil Sebagai Komandan Upacara pada Peringatan Hari Juang TNI AD Korem 161/WS

    • calendar_month Senin, 15 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Kupang – Komandan Kodim (Dandim) 1621/Timor Tengah Selatan, Letkol Inf Gunawan Budhi Prasetyo, S.Sos, dipercaya menjabat sebagai Komandan Upacara pada Upacara Peringatan Hari Juang TNI AD Tingkat Korem 161/Wira Sakti, yang digelar di Makorem 161/Wira Sakti, Senin (15/12/2025). Upacara tersebut dipimpin langsung oleh Komandan Korem (Danrem) 161/Wira Sakti Brigjen TNI Hendro Cahyono, dan dihadiri para […]

  • Komsos dan Pamwil Babinsa Koramil Ende Ciptakan Suasana Kondusif di Pasar Mbongawani

    Komsos dan Pamwil Babinsa Koramil Ende Ciptakan Suasana Kondusif di Pasar Mbongawani

    • calendar_month Kamis, 2 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Praka Seipul Rahman, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Pasar Mbongawani, Kecamatan Ende Selatan, Kabupaten Ende. Kegiatan yang berlangsung pada Kamis pagi pukul 09.00 WITA ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi dan menjaga hubungan harmonis dengan warga binaan. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa melakukan anjangsana sekaligus memantau perkembangan situasi […]

expand_less