Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Dandim 1618/TTU Ajak Media Kawal Ketahanan Pangan dan Stabilitas Perbatasan

Dandim 1618/TTU Ajak Media Kawal Ketahanan Pangan dan Stabilitas Perbatasan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 6 Agt 2025
  • visibility 39
  • comment 0 komentar

NTT-Kefamenanu, 06 Agustus 2025., Dalam suasana penuh keakraban dan semangat kebersamaan, Komandan Kodim 1618/TTU Letkol Arm Didit Prasetyo Purwanto, S.E., menggelar Coffee Morning bersama insan pers Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU). Kegiatan tersebut berlangsung di ruang rapat Makodim 1618/TTU, Jl. Ahmad Yani, Kelurahan Kefa Selatan, Rabu pagi, dan menjadi wadah dialog hangat antara Kodim 1618/TTU dan media.

Mengangkat tema “Ketahanan Pangan sebagai Program Prioritas Presiden Republik Indonesia dan Isu Strategis di Wilayah Perbatasan”, kegiatan ini menjadi momentum strategis untuk memperkuat sinergi antar elemen bangsa, khususnya antara jajaran Kodim 1618/TTU dan media lokal Kab. TTU yang memiliki peran sentral dalam membentuk opini publik dan mengawal pembangunan di wilayah perbatasan.

Dalam Penyampaiannya, Dandim 1618/TTU menegaskan bahwa isu ketahanan pangan bukan hanya tentang panen dan pertanian, tetapi merupakan pilar utama dari pertahanan nasional. “Pangan adalah soal hidup dan matinya bangsa. Kalau kita bicara pertahanan, maka menjaga lumbung pangan adalah strategi jangka panjang yang tak bisa ditunda,” ujar Letkol Arm Didit Prasetyo P, dengan penuh semangat.

Ia juga menyoroti posisi Kabupaten TTU yang berbatasan langsung dengan negara Timor Leste sebagai kawasan yang penuh dinamika, mulai dari keamanan lintas batas, penyelundupan, hingga pengaruh sosial budaya yang harus diawasi bersama. Dalam konteks itu, Kodim 1618/TTU dan media perlu berjalan seiring untuk membangun kesadaran masyarakat sekaligus menjaga stabilitas nasional dari pinggiran.

Saya sangat mengapresiasi kehadiran rekan-rekan media. Diskusi hangat seperti ini sangat kami harapkan. Kita sudah banyak berdiskusi tentang ketahanan pangan, pentingnya makan bergizi, hingga dinamika strategis perbatasan. Kolaborasi kita hari ini bukan akhir, melainkan awal dari keterlibatan media dalam memperkuat stabilitas dan kesejahteraan di TTU,” ujar Dandim.

Diskusi berlangsung cair, santai namun bermuatan substansi mendalam. Berbagai pertanyaan, gagasan, serta masukan disampaikan oleh jurnalis yang hadir. Mulai dari dukungan terhadap program ketahanan pangan, harapan atas keterlibatan Kodim 1618/TTU dalam membina masyarakat, hingga peran media dalam membendung disinformasi di wilayah perbatasan.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Pasi Intel Kodim 1618/TTU Letda Inf Luis Ferera, Plh. Danunit Serma Nickhelson Siung beserta anggota, serta Ketua Intan TTU Yuventius Abi bersama para anggota Intan Media TTU. Kegiatan diakhiri dengan sesi foto bersama dan Pemberian Bingkisan., Komitmen bersama untuk terus membangun komunikasi, edukasi, dan kerja sama dalam menjaga wilayah NKRI dari pelosok Timor yang tercinta.
(PENDIM 1618/TTU)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polsek Selat Gelar Patroli Dialogis untuk Jaga Keamanan Wilayah

    Polsek Selat Gelar Patroli Dialogis untuk Jaga Keamanan Wilayah

    • calendar_month Minggu, 30 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Senin, (30/11/2025). Personel Polsek Selat melaksanakan patroli rutin sebagai langkah preventif dalam menjaga situasi kamtibmas agar tetap aman dan kondusif. Patroli ini menyasar pemukiman warga dan lokasi-lokasi yang berpotensi menjadi titik kerawanan. Dalam kegiatan ini, petugas menyambangi warga di area persawahan dan berinteraksi langsung dengan masyarakat. Selain melakukan pemantauan, mereka juga memberikan imbauan kepada warga […]

  • Patroli Jalan Kaki Subuh, Sat Samapta Polres Tabanan Pastikan Situasi Kota Tetap Kondusif

    Patroli Jalan Kaki Subuh, Sat Samapta Polres Tabanan Pastikan Situasi Kota Tetap Kondusif

    • calendar_month Rabu, 24 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Dalam upaya mencegah potensi gangguan Kamtibmas, Sat Samapta Polres Tabanan kembali melaksanakan Patroli Jalan Kaki Subuh Keliling Perintis Presisi pada Kamis (25/9/2025) dini hari. Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 00.30 WITA hingga 02.00 WITA ini dipimpin oleh PS. Kasubnit 2 Dalmas Bripka I Wayan Rangga Dita Diputra […]

  • Babinsa Desa Undisan Pastikan Penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa Tepat Sasaran

    Babinsa Desa Undisan Pastikan Penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa Tepat Sasaran

    • calendar_month Rabu, 3 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Bangli – Dalam rangka mendukung program pemerintah serta memastikan bantuan tepat sasaran, Babinsa Desa Undisan Koramil 1626-03/Tembuku, Serda I Wayan Budiarta, melaksanakan pemantauan dan pendampingan penyaluran BLT-DD (Bantuan Langsung Tunai Dana Desa) tahap IX bulan September 2025. Bantuan yang bersumber dari Dana Desa tersebut disalurkan kepada warga Desa Undisan yang kurang mampu serta warga yang […]

  • Babinsa Diterjunkan Dandim Klungkung Dukung Program KKN Di Kabupaten Klungkung

    Babinsa Diterjunkan Dandim Klungkung Dukung Program KKN Di Kabupaten Klungkung

    • calendar_month Selasa, 15 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Klungkung,- Program Kuliah Kerja Nyata ( KKN ) Universitas Udayana mulai kembali bergulir dan menyasar beberapa wilayah di Kabupaten Klungkung. Bergulirnya program KKN itupun langsung direspon positif Dandim 1610/Klungkung Letkol Kav Sidik Pramono, S. Sos., M. M., M. Han dengan mengerahkan Babinsa jajarannya untuk hadir dan mendampingi acara penerimaan dan pembukaan mahasiswa KKN Unud disejumlah […]

  • Kapolsek Kerambitan pimpin langsung KRYD dalam rangka Imbangan Ops Cipkon Agung 2025

    Kapolsek Kerambitan pimpin langsung KRYD dalam rangka Imbangan Ops Cipkon Agung 2025

    • calendar_month Rabu, 17 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Polres Tabanan-Polsek Kerambitan, Selasa 16 Desember 2025; Kapolsek Kerambitan AKP PUTU BUDIAWAN didampingi Pawas Iptu Kadek Romiawan, S.H bersama 4 Personil Piket Fungsi Melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) dalam rangka Imbangan Ops Cipkon Agung 2025 di Daerah Hukum Polsek Kerambitan. Kegiatan dimulai Pukul 21.30 s/d 23.00 wita, KRYD dilaksanakan dalam bentuk kegiatan Patroli dengan […]

  • Sinergi Babinsa Raenyale dan Warga Desa Panen Bawang

    Sinergi Babinsa Raenyale dan Warga Desa Panen Bawang

    • calendar_month Minggu, 21 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    NTT-SABU RAIJUA, – Wujud kepedulian terhadap warga binaan ditunjukkan Babinsa Raenyale Koramil 1604-08/Sabu Raijua, Sertu Erens Imanuel B. Kali ini, ia melaksanakan karya bakti membantu warga Desa Raenyale dalam kegiatan panen bawang merah milik Ibu Yuni Kadja yang berlokasi di RT 014/RW 006 Dusun 04, Desa Raenyale, Kecamatan Sabu Barat, Kabupaten Sabu Raijua. Sabtu (20/09/2025) […]

expand_less